Home / Palu

Senin, 17 Oktober 2022 - 23:32 WIB

Tiket Konser Vierratale di Palu Laku Terjual Sebanyak 4 Ribu Lebih

Warga Palu anti beli tiket Vierratale/istimewa

Warga Palu anti beli tiket Vierratale/istimewa

HARIANSULTENG.COM,PALU– Tiket konser grup band Vierratale di Kota Palu, Sulawesi Tengah laku terjual sebanyal 4 ribu lebih.

Direktur Operasional Mindset organizer, Agung Satria mengatakan, penukaran tiket emotional festival Vierratale itu digelar selama 3 hari yakni 14-16 Oktober 2022.

Tiket tersebut ditukarkan di Cafe Braja Jl Baruga, Kelurahan Lolu Utara, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu.

“Penukaran tiket jumlahnya sekitar 4rb lebih,” ungkap Agung, Senin (17/10/2022).

Baca juga  Kurun Waktu 5 Bulan, Dua Warga Asal Palu Jadi Korban Pembantaian KKB di Papua

Lanjut Agung juga menuturkan bahwa, pihaknya telah melibatkan pihak kepolisian untuk keamaan saat konser nantinya.

“Sudah diurus di Polres, Alhamdulilah sudah siap semua,” tuturnya.

Sementara, Indriyani (25) mengungkapkan, dirinya merasa antusias dengan kedatangan Vierratale di Palu.

Menurutnya, walaupun telah banyak konser yang telah diadakan di Palu, namun yang ia selalu nantikan adalah konser Vierratale.

Baca juga  Dikawal Ketat Polisi, KPU Kota Palu Mulai Distribusi Logistik Pemilu 2024

“Band andalanku ini Vierra, akhirnya ada juga di Palu setelah bencana gempa dengan Covid 19. Pokoknya yang saya tunggu-tunggu ini band,” ungkap Indriyani.

Diketahui, Emotional Festival akan berlangsung pada 19 Oktober 2022 di Gelora Bumi Kaktus (GBK) Jl Yos Sudarso No 8, Kelurahan Talise Valangguni, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu. (Slh)

Share :

Baca Juga

Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Rusdy Mastura menerima kunjungan audensi dari panitia Haul Guru Tua ke-56, Selasa (16/4/2024)/Ist

Palu

Terima Kedatangan Panitia Haul Guru Tua, Gubernur Cudy: Cinta Saya kepada Alkhairaat Tidak Terukur
Polisi memasang garis polisi saat pelaksanaan autopsi jenazah AR, Senin (13/11/2023)/hariansulteng

Palu

Dokter Forensik Sebut Ada Tanda Kekerasan pada Mayat Bocah di Palu
Bupati Sigi, Moh Irwan membuka secara resmi Festival Media Hijau bertajuk "Aksi Media untuk Perubahan Iklim dan Energi Baru Terbarukan", Minggu (10/12/2023)/hariansulteng

Palu

Bupati Sigi, Kadishut Sulteng hingga Legislator Palu Hadiri Pembukaan Festival Media Hijau
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan Sasakawa Peace Foundation (SPF) bersama Yayasan Sikola Mombine di rumah jabatannya, Senin (13/5/2024)/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Bakal Jadi Pembicara Workshop Internasional di Thailand
Pjs Wali Kota Palu, Muchsin Husain Pakaya menghadiri acara launching Gerakan Wakaf Uang 'SINAR' Kemenag Palu, Jumat (11/10/2024)/Ist

Palu

Pjs Wali Kota Dukung Gerakan Wakaf Uang di Palu
Presma Fakultas Teknik Untad keluarkan imbauan meminta media tak berlebihan beritakan tawuran mahasiswa/Ist

Palu

Presma Fakultas Teknik Untad Wanti-wanti Media Tak Berlebihan Beritakan Tawuran Mahasiswa
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido memimpin high level meeting Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Palu/Pemkot Palu

Palu

Pimpin High Level Meeting TPID, Wawali Palu Tekankan Kolaborasi Jelang Nataru
Seorang pria babak belur diamuk massa usai kedapatan mencuri sepeda motor di Jalan Panjumbere, Kelurahab Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Minggu (8/12/2024)/Ist

Palu

Terciduk Curi Motor, Pria di Kelurahan Tondo Palu Babak Belur Diamuk Massa