HARIANSULTENG.COM, PALU – Universitas Tadulako (Untad) menggelar wisuda offline alias tatap muka angkatan 107-108, Rabu (15/12/2021).
Dari pantauan HarianSulteng.com, acara wisuda dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.
Sebelum memasuki area wisuda, para wisudawan harus mengikuti pemeriksaan seperti pengukuran suhu tubuh dan menunjukkan kartu vaksin.
Setiap wisudawan hanya diperbolehkan didampingi satu perwakilan dari orangtua atau wali demi mencegah terjadinya kerumunan.
Melalui pengeras suara, panitia juga mengimbau kepada para wisudawan maupun tamu undangan untuk tidak melakukan siaran langsung atau live di media sosial (medsos) selama acara berlangsung.
Ini merupakan kali kedua Universitas Tadulako menggelar wisuda offline di tengah pandemi Covid-19.
Untad sebelumnya sukses melangsungkan wisuda offline selama empat hari berturut-turut untuk angkatan 102-106 Oktober 2021 lalu. (Agr)