Home / Uncategorized

Jumat, 6 Januari 2023 - 10:58 WIB

Hipgabi Sulteng Gelar Kongres Wilayah Ke II di Kota Palu

Hipgabi Sulteng Gelar Kongres Wilayah Ke II di Kota Palu/Harian Sulteng

Hipgabi Sulteng Gelar Kongres Wilayah Ke II di Kota Palu/Harian Sulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Himpunan Perawat Gawat Darurat dan Bencana Indonesia (Hipgabi) Provinsi Sulawesi Tengah menggelar kongres wilayah yang ke 2 di Kota Palu.

Tepatnya di hotel Grand Duta, Jl Cumi-cumi, Kelurahan Lere, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Jumat (6/1/2023) pagi

Ketua PPNI Sulteng Masri Daeng Taha yang membuka Kongres Wilayah II itu mengatakan, bahwa sesuai dengan AD/RT, ikatan atau himpunan dibawah PPNI berfungsi untuk pembinaan, mengembangkan kompetensi, pengawasan pelayanan, penelitian, dan pengabdian masyarakat.

Ia juga berpesan, untuk pengurus Hipgabi yang baru, agar nantinya tidak hanya fokus pada pelatihan saja.

Baca juga  Lanjutkan Ekspansi Bisnis, Sriti Convention Hall Bakal Bangun Hotel

Tetapi juga bagaimana Hipgabi turut andil pada penanggulangan bencana, baik itu pra bencana maupun paska bencana.

“Kami harapkan teman-teman di Hipgabi agar ikut berhimpun didalam Badan Penanggulangan Bencana, begitu juga untuk teman-teman di ikatan atau himpunan lain,” kata Masri Daeng Taha.

Masri Daeng Taha menambahkan, Hipgabi Sulteng kedepannya harus lebih solid, serta dapat merancang program atau agenda strategis untuk meningkatkan peran didalam penangulangan bencana.

Baca juga  LMND Dukung Pencanangan Sulawesi Tengah Negeri Seribu Megalit

Sementara itu, Ketua Hipgabi Sulteng Sukrang mengharapkan, di usia Hipgabi yang masih muda, yaitu lima tahun, dapat memberikan kontribusi besar kepada masyarakat dalam penangulangan bencana.

Terlebih, Sulteng merupakan salah satu wilayah yang menjadi jalur sesar terbesar dan terpanjang di dunia.

“Hipgabi kemarin dilantik tanggal 6 Januari tahun 2018. Kalau usia 5 tahun itu ibaratnya seperti balita, tapi mudah-mudahan kedepan bisa lebih maju, bersatu, berkualitas dan lebih bermanfaat buat kita semua dan buat umat yang membutuhkan pertolongan kita,” imbuhnya. (Alan)

Share :

Baca Juga

PN Pasangkayu melakukan pemeriksaan setempat terkait sengketa tanah bekas bioskop di Desa Tampaure, Kecamatan Bambaira, Kamis (14/9/2023)/hariansulteng

Uncategorized

PN Pasangkayu Lakukan Pemeriksaan Setempat Kasus Sengketa Tanah Bekas Bioskop di Desa Tampaure
Mantan Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo/Humas Polri

Uncategorized

Diperiksa 7 Jam, Irjen Ferdy Sambo Ungkap Alasan Perintah Bawahan Tembak Mati Brigadir J
Polisi siaga di Pasar Inpres Manonda pascakeributan/hariansulteng

Palu

BREAKING NEWS: Polisi Siaga di Pasar Inpres Manonda Pascakeributan
MN KAHMI Luncurkan Logo Musyawarah Nasional ke XI di Kota Palu, Senin (28/3/2022) malam/hariansulteng

Uncategorized

Munas XI KAHMI Habiskan Anggaran 14 Miliar APBD Pemrov Sulteng
Ketua Panitia Smafesia Fun Fest Mohammad Zacky (baju putih kedua dari kiri,red) bersama ketua Slankers club Palu Mohammad Ramdan (baju hitam ketiga dari kanan,red) saat menggelar konferensi pers di Refan's Cafe/Harian Sulteng

Palu

Ratusan Slankers Siap Banjiri Konser Slank di Palu
Nasabah sedang membuka aplikasi BSI Mobile untuk melakukan transaksi tarik tunai tanpa kartu melalui Alfamart. Fitur ini adalah hasil kerja sama antara BSI dan Alfamart dalam menjawab kebutuhan nasabah untuk tarik tunai melalui e-banking/istimewa

Uncategorized

Perkuat Inklusi Keuangan Syariah, BSI Layani Tarik Tunai Tanpa Kartu di Alfamart  
RS Budi Agung Palu/hariansulteng

Uncategorized

Direktur RS Budi Agung Palu Minta Maaf Terkait Keluhan Pasien: Kami akan Evaluasi
Wali Kota Palu Hadianto Rasyid saat mengunjungi Ibnu Umair Ibrahim

Palu

Seribu Doa untuk Ibnu Umair Ibrahim, Remaja Penderita Tumor Abdomen di Palu