Home / Uncategorized

Selasa, 15 Agustus 2023 - 20:43 WIB

LMND Dukung Pencanangan Sulawesi Tengah Negeri Seribu Megalit

LMND Sulteng beraudiensi dengan Dinas Pariwisata Sulteng/Ist

LMND Sulteng beraudiensi dengan Dinas Pariwisata Sulteng/Ist

HARIANSULTENG.COM – Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) mendukung upaya pemerintah menjadikan Sulawesi Tengah (Sulteng) sebagai Negeri Seribu Megalit.

Hal itu diutarakan Ketua Eksekutif Wilayah (EW) LMND Sulteng, Agung saat beraudiensi dengan Dinas Pariwisata Sulteng belum lama ini.

“Kami akan mendukung kegiatan pemerintah dalam mendorong Sulawesi Tengah sebagai Negeri Seribu Megalit,” kata Agung, Selasa (15/8/2023).

Agung menjelaskan, organisasi yang dipimpinnya saat ini tengah melaksanakan konferensi serentak se-Sulteng.

Baca juga  Agung Trianto Terpilih Jadi Ketua LMND Sulteng, Kesbangpol Harap Bisa Bersinergi dengan Pemda

Adapun tema yang diangkat yaitu “Nasionalisasi Sektor Pariwisata Dalam Mendorong Peran Pemerintah Menuju Sulteng Negeri 1000 Megalit”.

Dikatakan Agung, urgensi dari isi tema ini adalah mendorong pemerintah agar serius menjadikan pariwisata sebagai sektor unggulan yang mampu memberikan sumbangsi signifikan dalam peningkatan fiskal dan PAD Sulawesi Tengah.

“Sebagian besar sektor pariwisata Sulawesi Tengah dikuasai oleh perusahaan swasta murni tanpa ada peran pemerintah. Kami mendorong pemerintah tidak hanya mengambil pajak, tetapi juga harus mendorong perusahaan daerah yang bergerak di aektor pariwisata untuk ikut mengelola dan memberikan keuntungan yang lebih besar pada PAD, dan memberikan ruang masyarakat lingkar pariwisata untuk terlibat dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan, menghapus kemiskinan serta mengatasi pengangguran,” pungkasnya.

Baca juga  Mobil Mitra Touna Travel Masuk Jurang Sedalam 300 Meter di Jalur Kebun Kopi, 3 Orang Tewas

Kepala Dinas Pariwisata Sulteng, Diah Agustiningsih mengapresiasi konferensi LMND yang mengangkat tema terkait pencanangan Sulteng sebagai Negeri Seribu Megalit.

Share :

Baca Juga

Pemuda dari Desa Tinigi saat asik nonkrong di jembatan penghubung antar dua desa yaitu Desa Lakatan dan Desa Tinigi, Kecamatan Galang, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, Sabtu (7/5/2022) sore

Uncategorized

Jembatan di Desa Tinigi Jadi Tempat Nongkrong Pemuda 
Rektor UIN Datokarama, Prof Sagaf S Pettalongi/Ist

Uncategorized

Kuliah Tatap Muka, Rektor UIN Datokarama Ingatkan Jangan Ada Kluster Baru
Tangis haru anggota Paskibraka Kota Palu usai pelaksanaan upacara HUT RI ke-78/hariansulteng

Uncategorized

Tangis Haru Anggota Paskibraka Kota Palu Usai Sukses Kibarkan Bendera Merah Putih
Rekonstruksi kasus dugaan pembunuhan yang melibatkan anak pensiunan polisi berusia 16 tahun digelar tertutup, Rabu (8/11/2023)/hariansulteng

Uncategorized

Rekonstruksi Kasus Remaja Bunuh Anak Digelar Tertutup di Mapolresta Palu
Sebanyak 3 orang meninggal dalam kecelakaan tunggal Bus Rappan Marannu di Jalur Kebun Kopi penghubung Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) dan Kota Palu/Ist

Uncategorized

Pondok Gontor Angkat Bicara soal Kecelakaan Bus Rombongan Guru di Jalur Kebun Kopi Sulteng
Kapolsek Palu Barat, AKP Rustang/hariansulteng

Palu

Bentrok Antarkelompok di Pasar Inpres Manonda, Polisi Bantah Ada Korban Meninggal
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid mengundang siswi peraih juara Iptek Tingkat Nasional, Jumat (10/12/2021)/Ist

Uncategorized

Dua Siswi Palu Raih Hadiah Rp 20 Juta Lomba Iptek, Canda Hadianto: Minta Dong
Kerukunan Keluarga Besar Pesolino gelar zikir akbar sambut HUT 78 RI/hariansulteng

Uncategorized

Sambut HUT Kemerdekaan, Habib Rotan Pimpin Zikir Akbar Kerukunan Keluarga Besar Pesolino