Home / Palu

Selasa, 12 April 2022 - 23:25 WIB

Hampir 4 Tahun Dibiarkan Ambruk, Masjid Apung Bekas Tsunami Palu Kini Jadi Tempat Ngabuburit

Suasana ngabuburit di dekat Masjid Apung, Jalan Cumi-cumi, Kelurahan Lere, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa (12/4/2022)/hariansulteng

Suasana ngabuburit di dekat Masjid Apung, Jalan Cumi-cumi, Kelurahan Lere, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa (12/4/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALUMasjid Arkam Babu Rahman atau Masjid Apung menjadi saksi bisu dahsyatnya peristiwa gempa dan tsunami di Kota Palu pada 28 September 2018.

Disebut Masjid Apung karena bangunan masjid berada di atas permukaan laut dengan tiang penyangga di bawahnya.

Namun hampir empat tahun pascagempa dan tsunami, masjid yang pernah menjadi bangunan ikonik itu dibiarkan ambruk begitu saja.

Baca juga  Calon Wisudawan Kecewa, Untad Belum Siapkan Plakat dan Medali Wisuda

Tiang penopang masjid ambruk maupun jembatan penghubungnya ikut rusak dan tidak tampak lagi.

Di bulan Ramadan, kawasan Masjid Apung kini menjadi salah satu tempat favorit warga untuk ngabuburit.

Berdasarkan pantauan HarianSulteng.com, Selasa (12/4/2022), sejumlah warga tampak asyik duduk di atas tanggul menikmati angin laut dan deburan ombak.

Baca juga  Terima Kunjungan ADB dan Bank Dunia, Wali Kota Palu Bahas Rehab Rekon Pascagempa 2018

Di antara mereka tak lupa mengambil foto dengan latar belakang Masjid Apung dan sejumlah perahu nelayan yang terparkir disekitarnya.

Masjid Apung diresmikan pada Desember 2011 dengan luas 121 meter persegi dan mampu menampung hingga 200 jamaah.

Share :

Baca Juga

Pemotor berjalan zig-zag menghindari lubang di Jalan Pue Bongo, Kecamatan Tatanga, Kota Palu, Sabtu (12/3/2022)/hariansulteng

Palu

Hindari Lubang, Pengendara Motor Zig-zag Saat Melintas di Jalan Pue Bongo Palu
Ketua PAPPRI Sulteng, Umariyadi Tangkilisan (kiri) bersama Azwar Jho (kanan)/Ist

Palu

Azwar Jho Minta Maaf Usai Singgung Soal Bayaran Manggung Band Lokal di Palu
Polda Sulteng menjatuhkan sanksi Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH) terhadap 7 anggota terkait kasus kematian Muh Mughni Syakur/Ist

Palu

Polda Sulteng PTDH 7 Anggota Buntut Meninggalnya Mughni Syakur
Polda Sulteng menggelar konferensi pers terkait pengungkapan tindak pidana narkotika jenis sabu seberat 15,45 kg, Rabu (15/5/2024)/hariansulteng

Palu

Terciduk Bawa Sabu 15,45 Kg, Kurir di Kota Palu Terancam Hukuman Mati
Polisi mengamankan 2 orang terduga pelaku pungli terhadap sopir rental di Jalan Trans Sulawesi, Kelurahan Pantoloan, Kota Palu, Selasa (25/6/2024)/hariansulteng

Palu

Viral Dugaan Pungli ke Sopir Rental di Pantoloan, Polisi Amankan 2 Orang
Ilustrasi Wisuda Universitas Tadulako angkatan 107-108 beberapa waktu lalu

Palu

Bantu Mahasiswa Kesulitan Bayar UKT, AnakUntad.com Inisiasi Ajak Alumni Galang Dana
Aksi penyelundupan narkoba oleh pria berinisial R dipergoki petugas Lapas Kelas IIA Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (16/11/2022)/hariansulteng

Palu

Modus Antar Makanan, Pengunjung Lapas Palu Terciduk Selundupkan Sabu dalam Nasi Bungkus
Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXX tingkat Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) yang dipusatkan resmi dibuka, Sabtu (20/7/2024)/Pemkot Palu

Palu

MTQ Tingkat Provinsi Sulteng di Palu Diikuti 649 Peserta