HARIANSULTENG.COM,PALU – Anggota DPRD Kota Palu Mutmainah Korona meminta Pemerintah Kota Palu memperhatikan pemakaman massal korban bencana alam di Kelurahan Poboya.
Menurutnya, pemakaman massal itu harus diperbaiki dan dibuatkan memorial park.
Sehingga, warga Kota Palu bisa mengenang sejarah kelam yang pernah terjadi dan menjadi pengingat setiap tahunnya.
“Jika 20 tahun akan datang, apakah makam ini akan menjadi pengingat atas peristiwa 28 September 2018 ? jika kita tak segera menatanya sebagai salah satu tempat bersejarah tentang kebencanaan Kota Palu,” ujar Mutmainah Korona.
Mutmainah Korona menuturkan, usulan itu sudah lama di suarakannya kepada Pemerintah Kota Palu.
Namun hingga saat ini belum ada respon apapun dari Pemkot Palu.
“Dan saya sudah menyampaikan hal ini tahun lalu, saat ziarah ke makan tersebut. Apakah saat ini pula sudah dibangun papan informasi atau memorial park makam massal bencana alam poboya,” pungkasnya
“Banyak sekali titik bersejarah peristiwa 28 September 2018 di Kota Palu yg seharusnya segera dibangunkan memorial park. Semoga saja teragendakan,” sambung Mutmainah Korona. (Slh)