HARIANSULTENG.COM, PALU – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palu, Moh Ikhsan Kalbi meninggal dunia, Jumat (18/2/2022) malam.
Kabar meninggalnya Politisi Gerindra itu tersiar di grup sosial media Whatsapp baik sesama politisi maupun sahabat.
Ikhsan Kalbi menghembuskan nafas terakhir usai mendapat perawatan di Rumah Sakit Umum (RSU) Anutapura Palu.
“Innalilahi Wainnailaihi Roji’un. Ketua DPRD Kota Palu (Moh. Ikhsan Kalbi) menghembuskan Nafas terakhir malam ini, di RSUD Anutapura Palu,” demikian bunyi pesan yang beredar di WhatsApp.
Berita duka itu juga dibenarkan Direktur RSU Anutapura Palu, dr Maria Rosa Da Lima Rupa.
“Iya benar, dekat pukul 19.00 Wita,” jelasnya singkat saat dihubungi. (Agr)