Home / Palu

Senin, 21 Maret 2022 - 16:52 WIB

Harga Minyak Goreng di Palu Tembus Rp 55 Ribu Per 2 Liter, Pedagang Keluhkan Stok Langka

Harga minyak goreng di pasal di Pasar Inpres Manonda, Kota Palu capai Rp 55 ribu per 2 liter, Senin (21/3/2022)/hariansulteng

Harga minyak goreng di pasal di Pasar Inpres Manonda, Kota Palu capai Rp 55 ribu per 2 liter, Senin (21/3/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Kelangkaan minyak goreng masih terjadi di Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Akibatnya, harga minyak goreng di pasar tradisional melonjak signifikan seperti di Pasar Inpres Manonda, Kelurahan Balaroa, Kota Palu.

Sejak pemerintah mencabut aturan Harga Eceran Tertinggi (HET), harga minyak goreng tembus di angka Rp 55.000 untuk kemasan dua liter.

Selain harga naik, para pedagang juga mengaku kesulitan mendapatkan stok, baik minyak goreng curah maupun kemasan.

Ferdi (21), seorang pedagang di Pasar Inpres Manonda bahkan telah memesan ke sales saat pemerintah mencabut aturan HET.

Baca juga  Wakil Wali Kota Palu Hadiri Gerakan Aksi Pancasila Melawan Stunting

“Sudah hampir seminggu ini saya pesan tapi belum juga datang, katanya barang kosong,” kata Ferdi.

Berdasarkan pantauan HarianSulteng.com, Ferdi masih memiliki sejumlah stok minyak goreng di lapak dagangannya.

Kerena langkanya stok, pedagang 21 tahun itu sampai memindahkan minyak goreng kemasan ke wadah botol layaknya minyak goreng curah.

Harga minyak goreng satu botol besar ukuran 1,5 liter dibanderol Rp 28.000, botol kecil Rp 8.000 dan kemasan 400 ml Rp 14.000.

“Sekarang 20 jeriken saya semua kosong. Kemarin-kemarin belum habis saya sudah pesan lagi. Cuma sekarang stok benar-benar kosong, kalau pun ada tidak ditahu berapa harganya,” ujar Ferdi.

Baca juga  Wali Kota Hadianto Geram saat Buka Seminar di Bantaya, Ini Penyebabnya

Senada dengan Ferdi, masalah ketersediaan maupun harga minyak goreng ini juga dikeluhkan pedagang lainnya bernama Miki (49).

Miki mengatakan, sejak aturan HET dicabut, harga minyak goreng kemasan 2 liter naik dari Rp 30.000 menjadi Rp 55.000.

“Kami pedagang ini sudah pusing. Bayangkan sekarang saja antara pengecer karena barang di distributor saja tidak ada. Apalagi ini sudah mau memasuki bulan puasa,” imbuh Miki. (Agr)

Share :

Baca Juga

AJI Palu bersama sejumlah LSM menggelar aksi peringati Hari Buruh Internasional, Senin (1/5/2023)/hariansulteng

Palu

AJI Palu Bersama Sejumlah LSM Turun Aksi Peringati Hari Buruh Internasional
Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Teknik Universitas Tadulako (Untad) menyelenggarakan acara buka puasa bersama 1.000 anak yatim, Selasa (26/3/2024)/hariansulteng

Palu

Pererat Silaturahmi, IKA Teknik Untad Gelar Buka Puasa Bersama 1.000 Anak Yatim
Logo Musyawarah Nasional KAHMI ke XI di Sulawesi Tengah

Palu

KAHMI Rilis Logo Musyawarah Nasional ke XI di Sulawesi Tengah
Polresta Palu menetapkan dua wanita bernisial IG (20) dan VS (20) sebagai tersangka terkait kasus penganiayaan terhadap anak di bawah umur/Ist

Palu

Viral Remaja Perempuan di Palu Ditelanjangi dan Dianiaya, Dua Orang Jadi Tersangka
Asisten bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Usman secara simbolis menyerahkan bantuan uang tunai dan paket sembako dari Baznas, Rabu (19/02/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Serahkan Bantuan Uang Tunai dan Sembako dari Baznas ke 306 Penerima Manfaat
Advokat Kantor Hukum Tepi Barat and Associates bersama mahasiswa Prodi Teknik Geologi Untad korban pengeroyokan/Ist

Palu

Gandeng Pengacara, Anak Teknik Geologi Laporkan Dugaan Pengeroyokan Mahasiswa Kehutanan Untad
Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako (Kesmas Untad) menggelar kegiatan Germas, Minggu (15/12/2024)/Ist

Palu

Pemeriksaan Kesehatan Gratis dan Donor Darah Ramaikan Kegiatan Germas Mahasiswa Kesmas Untad
Badan Narkotika Nasional Kota Palu bersama Satgas Pancasila Kelurahan Besusu Barat menggelar razia kos-kosan di RW 9, Jl Lorong Bakso, Minggu (20/11/2022) subuh.

Palu

3 Orang Penghuni Kos-kosan di Besusu Barat Positif Gunakan Narkoba