HARIANSULTENG.COM, PALU – Badan Narkotika Nasional (BNN) bersama Brimob Polda Sulteng menggerebek wilayah yang dikenal sebagai kampung narkoba di Kota Palu.
Penggerebekan masing-masing dilakukan di wilayah Kayumalue, Tatanga dan Kelurahan Lere, Kamis (30/5/2024).
Setiba di lokasi, petugas langsung memeriksa dan menyisir setiap lokasi yang diduga kerap dijadikan tempat untuk pesta narkoba.
Hasilnya, petugas mendapati sejumlah barang bukti seperti alat isap sabu dan handphone di lokasi penggerebekan.
Dalam video beredar, penggerebekan yang dilakukan BNN bersama Brimob ini turut menjadi tontonan warga setempat dan pengguna jalan yang melintas.
Aksi kejar-kejaran pun tak terhindarkan saat para terduga pelaku melihat kedatangan petugas secara tiba-tiba yang dilengkapi dengan persenjataan lengkap.
Sejumlah orang yang diduga terlibat dalam tindak pidana narkotika langsung diamankan dan digiring untuk menjalani pemeriksaan.
“Ini upaya penegakan hukum di tiga wilayah yang disinyalir marak peredaran narkoba, yaitu Kayumalue, Tatanga dan Kampung Lere. Kami mengamankan 9 orang di tempat kejadian,” ungkap Kabid Pemberantadan BNN Sulteng, AKBP Bonifasio Rio Rahadianto.
Boni mengatakan, upaya pencegahan penyalahgunaan narkotika menjadi tugas bagi seluruh pihak termasuk masyarakat.
“Kewajiban untuk melawan narkoba ini tidak hanya menjadi tugas Polri maupun BNN saja, tetapi juga kewajiban seluruh lapisan masyarakat. Kami mengimbau kepada masyarakat mari bersama-sama perangi narkoba,” ucapnya.
(Fat)