Home / Palu

Selasa, 17 Januari 2023 - 15:47 WIB

Beraksi di 7 Lokasi, Polisi Bekuk Duo Spesialis Curanmor dan Barang Elektronik di Jalur Gaza Palu

Polsek Palu Barat memperlihatkan dua barang bukti hasil curanmor di Jalan Jalur Gaza, Selasa (17/1/2023)/hariansulteng

Polsek Palu Barat memperlihatkan dua barang bukti hasil curanmor di Jalan Jalur Gaza, Selasa (17/1/2023)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Duo pelaku terduga pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dan barang elektronik berhasil dibekuk Kepolisian Sektor (Polsek) Palu Barat.

Dua sekawan itu masing-masing berinisial MD (18) beralamat di Jalan Jalur Gaza, Kota Palu dan MW (16) asal Kabupaten Parigi Moutong.

Penangkapan bermula ketika Tim Opsnal Palu Barat menerima laporan pencurian berupa 3 unit hp di Jalan Jalur Gaza, Kelurahan Kabonena, Kota Palu pada 3 Januari 2023.

Berbekal dari laporan tersebut, petugas berhasil mendeteksi keberadaan MW dan langsung mengamankannya di BTN Jalur Gaza.

Baca juga  Loyalis Sangganipa Bagikan Ribuan Paket KFC kepada Masyarakat di Palu

Pelaku diketahui telah melancarkan aksinya di beberapa lokasi di Kota Palu bersama kawannya MD yang juga berhasil dibekuk bersama MW, Senin (16/1/2023) pukul 22.45 Wita.

“Dari pemeriksaan sementara kedua pelaku ini sudah beberapa kali beraksi dan sekarang berhasil kami amankan. Adapun barang bukti dari penangkapan semalam yaitu satu buah hp Vivo V9 serta dua unit motor masing-masing merek Aerox dan Nmax,” kata Kapolsek Palu Barat, AKP Rustang, Selasa (17/1/2023).

Baca juga  Sempat Ditiadakan karena Pandemi, Untad Kembali Gelar Salat Idulfitri di Lapangan Terbuka

Rustang mengatakan, kedua pelaku selama ini telah beraksi di 7 lokasi dengan sasaran utama pencurian sepeda motor dan hp.

Di antaranya di Jalan Munif Rahman, BTN Puenjidi, Jalan Basuki Rahmat, Perumahan Taman Ria dan 3 kali di Jalan Jalur Gaza.

“Kami terus melakukan pengembangan guna melengkapi barang bukti mengejar tersangka lainnya. Kami turut berkoordinasi dengan Polsek Palu Selatan untuk satu TKP,” ujar Rustang. (Anw)

Share :

Baca Juga

Menko Polhukam, Mahfud MD unggah foto saat sarapan di Warkop Harapan Cemerlang, Kota Palu, Sulawesi Tengah/Instagram @mohmahfudmd

Palu

Mahfud MD Unggah Foto Sarapan Nasi Kuning di Warkop Harapan Cemerlang Kota Palu
Dirbinmas Polda Sulteng, Kombes Sirajuddin Ramly menghadiri syukuran HUT Satpam ke-44, Rabu (08/01/2025)/Ist

Palu

Hadiri HUT Satpam ke-44, Dirbinmas Polda Sulteng: Jaga Perilaku dan Tutur Kata
Pjs Wali Kota Palu, Muchsin Husain Pakaya membuka kegiatan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis (STQH) XXVII tingkat Kota Palu tahun 2024, Sabtu (2/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Buka STQH XXVII, Pjs Wali Kota Palu: Wahana Tumbuhkan Ukhuwah Islamiyah
LBH APIK Sulteng menggelar kampanye bersama orang muda dengan tema “Suara Anak Muda, Aksi Nyata: Mendorong Kota Palu yang Setara”/Ist

Palu

Kampanye Bersama Orang Muda dalam Perayaan International Women’s Day
Ketua Adat Poboya Siap Bersinergi Menjaga Stabilitas Keamanan di Wilayah Lingkar Tambang/istimewa

Palu

Ketua Adat Poboya Siap Bersinergi Menjaga Stabilitas Keamanan di Wilayah Lingkar Tambang
Jurnalis beritamorut.id, Heandly Mangkali (kanan) mengajukan permohonan praperadilan melalui kuasa hukumnya dari Kantor Hukum Shane & Co/Ist

Palu

Jadi Tersangka Kasus ITE, Jurnalis Heandly Mangkali Praperadilankan Polda Sulteng
Relawan Merah Putih (RMP) Indonesia menuju ke Desa Torue Kecamatan Torue, Kabupaten Parigi Moutong,  yang terkena bencana banjir bandang/istimewa

Palu

Aksi Kemanusiaan, RMP Indonesia Beri Bantuan Korban Banjir di Torue Parimo
Polresta Palu menetapkan dua wanita bernisial IG (20) dan VS (20) sebagai tersangka terkait kasus penganiayaan terhadap anak di bawah umur/Ist

Palu

Viral Remaja Perempuan di Palu Ditelanjangi dan Dianiaya, Dua Orang Jadi Tersangka