Home / Sulteng

Kamis, 1 September 2022 - 22:33 WIB

Demo Tolak Kenaikan Harga BBM, Mahasiswa Hanya Dapati Seorang Anggota DPRD Sulteng

Anggota DPRD Sulteng, Fairus Husen Maskati temui pendemo dari HMI Cabang Palu soal rencana kenaikan harga BBM subsidi, Kamis (1/9/2022)/hariansulteng

Anggota DPRD Sulteng, Fairus Husen Maskati temui pendemo dari HMI Cabang Palu soal rencana kenaikan harga BBM subsidi, Kamis (1/9/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM – Gedung DPRD Sulawesi Tengah (Sulteng) didatangi massa aksi dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Palu, Kamis (1/9/2022).

HMI Cabang Palu melakukan demonstrasi sebagai bentuk penolakan terkait rencana kenaikan harga BBM jenis pertalite dan solar bersubsidi.

Massa aksi meminta agar dipertemukan dengan pimpinan atau Komisi 3 DPRD Sulteng untuk menyoal wacana kenaikan harga BBM.

Namun saat tiba di lokasi, diketahui hanya terdapat seorang anggota dewan, yaitu Fairus Husen Maskati dari komisi 4.

“Kalau hanya Ibu Fairus dari komisi 4 bukan anggota komisi 3 kami tidak terima,” kata Ketua Umum HMI Cabang Palu, Rafiq.

Baca juga  Didemo Ratusan Mahasiswa Soal Dugaan Korupsi, Rektor Untad Tak Ada di Kampus

Di hadapan massa aksi, Fairus menerangkan bahwa anggota dewan selain dirinya saat ini sedang melakukan kunjungan kerja.

“Teman-teman DPRD yang lain sedang bekerja, ada yang terlibat raperda terkait pansus perlindungan anak. Ada juga terkait pansus bencana yang menjadi tuntutan masyarakat,” ungkap politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tersebut.

Pada kesempatan itu, massa HMI memutuskan tetap menyampaikan aspirasinya kepasa Fairus.

Selain kenaikan harga BBM, peserta aksi juga menolak kenaikan harga tarif dasar listrik, serta mendesak pemerintah berantas mafia migas dan pertambangan.

“Kenaikan harga BBM ini masalah serius. Dewan perwakilan Sulawesi Tengah harus bertanggug jawab, harus menyampaikan aspirasi dari semua elemen masyarakat,” ucap Rafiq.

Baca juga  Resmi Dilantik, Pengurus LEMI HMI Cabang Palu Siap Dorong Gerakan Ekonomi Mahasiswa

Menanggapi hal itu, Fairus menegaskan akan menyampaikan tuntutan HMI Cabang Palu ke Komisi 3 DPRD Sulteng.

Di tengah audiensi, ia pun langsung menghubungi Wakil Ketua Komisi 3 DPRD Sulteng, Zainal Abidin Ishak untuk membuat jadwal pertemuan dengan HMI Cabang Palu.

“Saya berada di komisi 4, tapi yang menjadi tuntutan pasti segera saya sampaikan ke komisi 3. Tadi Pak Zainal sudah menjanjikan untuk bertemu antara Senin, Selasa atau Rabu,” kata Fairus. (Sub)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi penangkapan/Ist

Banggai

Polisi Bantah Petani Tersangka Pencurian Sawit di Banggai Sedang Sakit Saat Ditangkap
Warga menyerbu Pasar Kuliner Ramadan di Halaman Kantor Dispora Palu, Jalan Balai Kota Utara, Kelurahan Tanamonindi, Kecamatan Mantikulore, Minggu (3/4/2022)/hariansulteng

Palu

Warga Palu Serbu Pasar Ramadan, 22 Sampel Jajanan Buka Puasa Diperiksa Balai POM
Baintelkam Polri cek senjata api di Rutan Kelas IIA Palu/Ist

Palu

Baintelkam Polri Sambangi Rutan Palu Cek Senjata Api dan Amunisi
Ilustrasi/Ist

Palu

Datangi Keluarga, Propam Polda Sulteng Usut Kasus Tewasnya Remaja di Palu Usai Ditangkap Polisi
Ormas Pemuda Pancasila Ranting Maesa Resmi Dilantik, Ini Program Kedepannya

Palu

Ormas Pemuda Pancasila Ranting Maesa Resmi Dilantik, Ini Program Kedepannya
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara resmi membuka kursus bahasa asing basic level Inggris dan Jepang bagi PNS di lingkungan Pemkot Palu, Senin (11/9/2023)/Pemkot Palu

Palu

45 ASN Pemkot Palu Ikuti Kursus Bahasa Asing Basic Inggris dan Jepang
Insiden kecelakaan beruntun terjadi di Jalan RE Martadinata, Kelurahan Tondo, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (11/1/2023) malam/hariansulteng

Palu

Diduga Sopir Mengantuk, Mobil Avanza Hantam 3 Kendaraan di Jalan RE Martadinata Tondo
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo mendampingi Menteri P2MI, Abdul Kadir Karding saat meninjau rencana lokasi BLK-LN, Jumat (21/02/2025)/Pemkot Palu

Palu

Sekkot Palu Dampingi Menteri P2MI Tinjau Rencana Lokasi Balai Latihan Kerja Luar Negeri