Home / Palu

Rabu, 5 Juli 2023 - 19:15 WIB

Usai Periksa 11 Saksi, Polresta Palu Naikkan Kasus Dugaan Pelecehan Oknum Ustaz ke Penyidikan

Kasat Reskrim Polresta Palu, AKP Ferdinand E Numbery/hariansulteng

Kasat Reskrim Polresta Palu, AKP Ferdinand E Numbery/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Polresta Palu menyampaikan perkembangan dugaan kasus pelecehan seksual oleh seorang oknum ustaz berinisial R.

R dilaporkan atas dugaan pelesehan seksual terhadap santriwati di bawah umur di salah satu pondok pesantren di Jalan Sungai Manonda, Kota Palu.

Kasat Reskrim Polresta Palu, AKP Ferdinand E Numbery menyatakan kasus tersebut telah naik ke tingkat penyidikan.

Kenaikan status ini dilakukan setelah penyidik meminta keterangan terhadap 11 orang saksi yang dituangkan dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP).

Baca juga  Wali Kota Palu Tinjau Kondisi Pasar Inpres Manonda Pascabentrok

“Sudah dalam proses penyidikan. Saksi yang sudah dimintai keterangan sebanyak 11 orang, sudah di-BAP,” ujar Ferdinand, Rabu (5/7/2023).

Ferdinand menyebut santriwati yang menjadi korban dugaan pelecehan seksual akan mendapat pendampingan dari psikolog

Pihaknya saat ini tinggal memeriksa satu orang saksi lagi. Adapun terlapor, yaitu R rencananya diperiksa pada Kamis besok (6/7/2023).

“Korban rencananya diperiksa kondisi psikologisnya oleh psikolog. Saksi tinggal satu orang lagi yang belum dimintai keterangan. Rencananya terlapor hari Kamis kami jadwalkan,” ungkap Ferdinand.

Baca juga  Kadishub Palu soal Helm Hilang di Parkiran RS Woodward: Mereka Harus Tanggung Jawab

Ustaz R membenarkan jadwal pemanggilannya sebagai saksi atas laporan dugaan pelecehan seksual di pondok miliknya.

Namun ia enggan menanggapi lebih jauh dan menyerahkan proses hukum sepenuhnya kepada pihak kepolisian.

“Laporan itu sedang berproses, saya diperiksa sebagai saksi. Betul tidaknya laporan itu biar proses hukum yang menentukan,” ungkap R. (Bal)

Share :

Baca Juga

Polda Sulteng gelar jumpa pers pengungkapan kasus 24 kg sabu, Selasa (22/04/2025)/hariansulteng

Palu

Gagalkan Penyelundupan 24 Kg Sabu, Polda Sulteng Buru Bandar Narkoba Jaringan Internasional
Luqmanul Hakim/Ist

Palu

Luqmanul Hakim Bakal Hadirkan Pertunjukan Stand Up Spesial ‘Tellashow’ Setelah 11 Tahun Berkarya
Warga Kampung Baru gelar tradisi Lebaran Mandura seminggu usai Idulfitri, Minggu (8/5/2022) malam/hariansulteng

Palu

Mengenal Lebaran Mandura, Tradisi Warga Kampung Baru Palu Seminggu Usai Idulfitri
Seorang bocah ajak Nilam Sari Lawira berfoto selfie/hariansulteng

Palu

Momen Bocah Ajak Nilam Sari Lawira Selfie saat Asyik Menari Dero
Kebakaran melanda kompleks Pasar Masomba di Jalan Tanjung Manimbaya, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat malam (19/4/2024)/hariansulteng

Palu

Pasar Masomba Palu Terbakar, Akses Jalan Ditutup-Listrik Padam
Sebanyak 3.889 petugas badan adhoc penyelenggara Pilkada Kota Palu 2024 mengikuti apel akbar, Selasa sore (12/11/2024)/hariansulteng

Palu

Ketua KPU Palu Pimpin Apel Akbar 3.889 Petugas Badan Adhoc Jelang Voting Day Pilkada 2024
Ilustrasi/iStock

Palu

KPU Palu Rampungkan Pelipatan Surat Suara Pemilihan Presiden, DPD, DPR RI dan DPRD Provinsi
PDI Perjuangan Sulteng menggelar Konferensi Daerah (Konferda) dan Konferensi Cabang (Konfercab) ke-VI, Kamis (13/11/2025). (Foto: hariansulteng.com)

Palu

Selain Muharram Nurdin, 3 Nama Menguat Jadi Calon Ketua PDI Perjuangan Sulteng