Home / Palu

Sabtu, 12 Maret 2022 - 12:02 WIB

Usai Hujan Disertai Angin Kencang, Pohon Tumbang Timpa Mobil di Jalan Dewi Sartika Palu

Pohon tumbang timpa mobil akibat hujan deras disertai angin kencang di Jalan Kelurahan Birobuli Selatan, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Sabtu (12/3/2022)/@Instagram @damkar_kotapalu

Pohon tumbang timpa mobil akibat hujan deras disertai angin kencang di Jalan Kelurahan Birobuli Selatan, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Sabtu (12/3/2022)/@Instagram @damkar_kotapalu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Sebuah mobil tertimpa pohon tumbang di Jalan Dewi Sartika, Kelurahan Birobuli Selatan, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu.

Hal tersebut dampak dari hujan deras disertai angin kencang di Palu sejak dini hari hingga pagi, Sabtu (12/3/2022).

Meski tak ada korban jiwa, namun pohon tumbang menutup seluruh badan jalan sehingga mengakibatkan kemacetan parah.

Baca juga  Berjualan Sejak 1982, Ini Cerita Pedagang Saksikan 6 Kali Kebakaran Pasar Inpres Manonda

Aparat TNI-Polri bersama Damkar langsung terjun ke lokasi untuk membersihkan pohon tumbang dari badan jalan dibantu warga sekitar.

“Setelah mendapatkan informasi sekitar pukul 06.00 Wita pagi tadi, beberapa personel langsung saya kerahkan mendatangi lokasi untuk membersihkan pohon tumbang,” kata Dirlantas Polda Sulteng, Kombes Kingkin Winisuda.

Petugas kemudian membersihkan pohon tumbang dengan mesin pemotong sensor dan peralatan seadanya.

Baca juga  Hadi Tjahjanto Lantik Pengurus FORKI Sulteng Periode 2024-2028

Setelah beberapa jam, batang pohon berhasil dievakuasi dan akses Jalan Dewi Sartika kembali normal.

“Untungnya tidak ada korban jiwa akibat tumbangnya pohon dan banjir tersebut. Kami mengimbau pengguna jalan dan warga sekitar agar lebih waspada saat keluar rumah, apalagi dengan kondisi cuaca yang ekstrem saat ini,” ujar Kombes Kingkin. (Rmd)

Share :

Baca Juga

Muhammad Rifki-Wah Ono terpilih sebagai ketua dan sekretaris resmi memimpin Pewarta Foto Indonesia (PFI) Palu periode 2024-2027/Ist

Palu

Pimpin PFI Palu 2024-2027, Rifki dan Wah Ono Komitmen Perkuat Kompetensi Pewarta Foto
Perwakilan World Impact Ministries (WIM), Jakob Wendesten/Ist

Palu

Jakob Minta Maaf soal Klaim Organisasi Keagamaan Dukung Festival Persahabatan Palu
Peti jenazah Bona Simanulang saat tiba di rumah duka, Jalan Maleo, Kelurahan Tanamonindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Selasa (8/3/2022)/Ist

Palu

Jenazah Bona Korban Penembakan KKB Papua Asal Palu Dimakamkan di TPU Talise
Ormas Pemuda Pancasila Ranting Maesa Resmi Dilantik, Ini Program Kedepannya

Palu

Ormas Pemuda Pancasila Ranting Maesa Resmi Dilantik, Ini Program Kedepannya
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid test drive Wuling Air ev/Ist

Palu

Hadianto Pertimbangkan Penggunaan Mobil Listrik untuk Kendaraan Dinas Usai Test Drive Wuling Air ev
Aksi warga lingkar tambang Poboya tutup akses jalan menuju Kantor PT CPM, Selasa (20/05/2025)/hariansulteng

Palu

Dewan Adat Dukung Aksi Warga Lingkar Tambang Tuntut Kepastian IPR di Poboya
Pemerintah Kota Palu bersama PT Srihapan Mega Persada melaksanakan penandatanganan kesepakatan bersama di Fairmont Hotel Jakarta, Jumat (23/05/2025)/Pemkot Palu

Palu

Gandeng PT Srihapan Mega Persada, Pemkot Palu Bangun Fasilitas Publik di Kawasan PSC
Wakapolda Sulteng, Brigjen Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf memimpin rapat koordinasi jelang pengamanan Natal dan tahun baru 2025, Kamis (19/12/2024)/Ist

Palu

Amankan Nataru di Sulteng, TNI-Polri Kerahkan 2.464 Personel untuk Operasi Lilin 2024