Home / Sulteng

Selasa, 13 Desember 2022 - 22:15 WIB

Serahkan DIPA 2023, Gubernur Sulteng Ingatkan Korem 132/Tadulako Efisien Gunakan Anggaran

Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Tahun Anggaran 2023 kepada Korem 132/Tadulako, Selasa (13/12/2022)/Korem 132/Tadulako

Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Tahun Anggaran 2023 kepada Korem 132/Tadulako, Selasa (13/12/2022)/Korem 132/Tadulako

HARIANSULTENG.COM – Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Rusdy Mastura menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Tahun Anggaran 2023 kepada Korem 132/Tadulako.

Penyerahan secara simbolis diterima langsung Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Toto Nurwanto di Gedung Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kota Palu, Selasa (13/12/2022).

Dalam sambutannya, Rusdy menerangkan bahwa Sulteng mendapat alokasi dana APBN melalui belanja kementerian negara/lembaga sebesar Rp 8,79 triliun. Jumlah ini meningkat 16 persen dibandingkan tahun sebelumnya senilai Rp 7,58 Triliun.

Kemudiandana transfer ke daerah dan dana desa di Sulawesi Tengah pada tahun anggaran 2023 ditetapkan sebesar Rp 16,80 triliun, atau meningkat 6,5 persen dari tahun 2022 sebesar Rp 15,77 Triliun.

Baca juga  Didemo Mahasiswa Soal Kenaikan BBM, Anggota DPRD Sulteng Pulang Lewat Pintu Belakang

“Terdiri dari komponen dana bagi hasil, dana alokasi umum, dana alokasi khusus fisik, dana alokasi khusus non fisik, dana alokasi khusus non fisik, insentif fiskal serta dana desa,” jelas Cudy, sapaannya.

Gubernur meminta pelaksanaan berbagai kegiatan agar segera dimulai dan dikoordinasikan, sehingga tidak tumpang tindih dan tidak menumpuk di akhir tahun.

Baca juga  Kader Gerindra Membelot Tak Dukung AA-AKA Bakal Dipecat, Longki: Tak Ada Tawar Menawar

Olehnya, mantan wali kota Palu dua periode itu mengimbau agar seluruh unsur Forkopimda Sulteng menyiapkan langkah-langkah nyata agar anggaran dan kegiatan dapat dilaksanakan sejak awal 2023.

“Gunakanlah alokasi anggaran tersebut dengan efektif, efisien dan akuntabel untuk peningkatan serta pemerataan pembangunan untuk kebangkitan perekonomian di Sulawesi Tengah,” pungkasnya.

Selain Korem 132/Tadulako, Cudy juga menyerahkan DIPA kepada wali kota Palu serta para bupati se-Sulawesi Tengah. (Jmr)

Share :

Baca Juga

Ahmad Ali/hariansulteng

Sulteng

Ahmad Ali Siapkan Asuransi untuk Tukang Bangunan dan Buruh di Sulteng
Sekdaprov Sulteng, Novalina Wiswadewa/Ist

Palu

Gubernur Sulteng Cabut Penonaktifan Sekdaprov Novalina Wiswadewa
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan dari DPC Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) Kota Palu, Selasa (14/11/2023)/Ist

Palu

Hadianto Terima Kunjungan PERADI Kota Palu, Bahas Kerja Sama Bidang Hukum
Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Dody Triwinarto memimpin upacara peringatan HUT Korem 132/Tadulako ke-63, Rabu (21/8/2024)/Ist

Poso

HUT ke-63 Korem 132/Tadulako, Brigjen TNI Dody Triwinarto Kenang 13 Prajurit yang Gugur
Bahas optimalisasi PAD, Sekkot Palu temui ketua RT/RW se-Kecamatan Ulujadi, Rabu (31/1/2024)/Pemkot Palu

Palu

Bahas Optimalisasi PAD, Sekkot Palu Temui Ketua RT/RW se-Kecamatan Ulujadi
Pesawat tergelincir di Bandara Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, Kamis (11/5/2023)/Ist

Morowali

Viral Pesawat Tergelincir Masuk ke Semak-semak di Bandara Kabupaten Morowali
ATR/BPN Parimo Gelar Rakor Siman dan Sosialisasi Aplikasi Layanan Pertanahan

Parigi Moutong

ATR/BPN Parimo Gelar Rakor Siman dan Sosialisasi Aplikasi Layanan Pertanahan
Wawali Palu, Bupati Sigi hingga Mantan Gubernur Sulteng hadiri Lebaran Mandura di Kampung Baru, Jumat (28/4/2023)/Pemkot Palu

Palu

Wawali Palu, Bupati Sigi hingga Mantan Gubernur Sulteng Hadiri Lebaran Mandura di Kampung Baru