Home / Palu

Rabu, 14 Februari 2024 - 14:29 WIB

Ratusan Napi dan Tahanan Salurkan Hak Pilih di TPS Rutan Palu

Ratusan narapidana (napi) dan tahanan di Rutan Kelas IIA Palu menggunakan hak pilih mereka di hari pencoblosan Pemilu 2024, Rabu (14/2/2024)/hariansulteng

Ratusan narapidana (napi) dan tahanan di Rutan Kelas IIA Palu menggunakan hak pilih mereka di hari pencoblosan Pemilu 2024, Rabu (14/2/2024)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Ratusan narapidana (napi) dan tahanan di Rutan Kelas IIA Palu menggunakan hak pilih mereka di hari pencoblosan Pemilu 2024, Rabu (14/2/2024).

Para warga binaan pemasyarakatan (WBP) Rutan Palu mengantre di tempat pemungutan suara (TPS) sejak pagi hari.

Dari total 305 napi dan tahanan di Rutan Palu, sebanyak 246 WBP tercatat sebagai pemilih. Artinya terdapat lebih dari 50 orang yang belum dapat menggunakan hak pilihnya.

Baca juga  Kapolresta Palu Berganti, Upacara Pedang Pora Sambut Kedatangan Kombes Deny Abrahams

“Di Rutan Palu ada dua TPS. Warga binaan kami yang terdaftar sebagai pemilih sebanyak 246 orang,” kata Kepala Rutan Palu, Yansen.

Yansen mengatakan, sebagian warga binaannya tidak bisa ikut memilih dalam Pemilu 2024 karena terkendala persyaratan administratif.

“Kami terus berkoordinasi dengan Disdukcapil dan KPU, berupaya semaksimal mungkin agar warga binaan bisa menggunakan hak suaranya. Hanya saja tahanan yang masuk terus berdatangan. Jadi mereka tahanan baru, biasanya terkendala terkait DPTb,” jelasnya.

Baca juga  Pertamina Salurkan Pertalite 320 Kilo Liter Per Hari di Kota Palu

Yansen menilai para warga binaan tampak begitu antusias menyalurkan hak pilihnya pada pesta demokrasi tahun ini.

Sebelum memasuki bilik suara, pihaknya bersama KPU Kota Palu sebelumnya telah menggelar sosialisasi kepada WBP terkait tata cara pencoblosan.

“Alhamdulillah koordinasi kami dengan KPU berjalan baik. Sosialiasi juga sudah dilakukan. Mereka terlihat antusias untuk ikut serta dalam memilih presiden maupun caleg,” ujarnya.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Pengurus Provinsi Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Sulawesi Tengah periode 2021-2025 resmi dilantik.

Olahraga

47 Pengurus Provinsi FPTI Sulteng Dilantik Hari Ini
Bocah-bocah ramaikan nobar leg kedua final Piala AFF 2020 di rumah Witan Sulaeman Jl Lorong Ganogo, Kelurahan Boyaoge, Kecamatan Tatanga, Kota Palu, Sabtu (1/1/2022)/hariansulteng

Palu

Jadi Penonton Setia, Bocah di Palu Ramaikan Nobar Final Piala AFF di Rumah Witan Sulaeman
Daftar harga minyak goreng di toko ritel di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (1/4/2022)/hariansulteng

Palu

Jelang Ramadan, Ini Daftar Harga Minyak Goreng di Palu dari Masku Hingga Kunci Mas
Ratusan warga memadati rumah duka Mahmud Ismaun di Kota Palu, Senin (18/7/2022)/hariansulteng

Nasional

Kurun Waktu 5 Bulan, Dua Warga Asal Palu Jadi Korban Pembantaian KKB di Papua
Demi membantu memasarkan produk UMKM milik warganya, lurah Kabonena Putra Maharandha Airlangga meluncurkan program Pojok UMKM/istimewa

Palu

Bantu Pasarkan Produk UMKM Warga, Kelurahan Kabonena Luncurkan Program Pojok UMKM
Wali Kota Palu periode 2021-2024, Hadianto Rasyid (kiri) dan Wali Kota Palu periode 2016-2021, Hidayat (kanan)/Ist

Palu

Kembali Berhadapan di Pilkada 2024, Berikut Capaian Ekonomi Kota Palu Era Hadianto dan Hidayat
KPU Sulteng menggelar sosialisasi pendidikan pemilih dengan fokus pada peningkatan partisipasi masyarakat, khususnya kelompok rentan seperti disabilitas, difabel, dan transgender/hariansulteng

Palu

Jelang Pilkada 2024, KPU Sulteng Sosialisasikan Pendidikan Pemilih untuk Kelompok Rentan di Palu
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo meninjau beberapa lokasi pohon tumbang serta sejumlah titik saluran air pascahujan deras, Rabu (24/1/2024)/Pemkot Palu

Palu

Sekkot Palu Tinjau Lokasi Pohon Tumbang Usai Hujan Deras Disertai Angin Kencang