Home / Palu

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 15:59 WIB

Polisi Gagalkan Aksi Tawuran Geng Motor di Palu, Tiga Pemuda Diamankan

Polisi amankan 3 pemuda yang diduga akan melakukan aksi tawuran di Kota Palu, Sabtu (10/8/2024)/Ist

Polisi amankan 3 pemuda yang diduga akan melakukan aksi tawuran di Kota Palu, Sabtu (10/8/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Ditsamapta Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) menggagalkan aksi tawuran antarkelompok geng motor, Sabtu (10/8/2024).

Kelompok geng motor disinyalir akan melakukan aksi tawuran di Jalan Gajah Mada, Kota Palu namun berhasil diantispasi sekira pukul 02.30 Wita dini hari.

Tim patroli yang dipimpin oleh Aiptu Haeruddin berhasil mengamankan tiga orang pemuda terduga pelaku yang hendak melakukan aksi kekerasan.

“Melihat kedatangan polisi, para pemuda tersebut langsung melarikan diri menggunakan sepeda motor. Namun, petugas berhasil mengejar dan menghentikan salah satu sepeda motor yang ditumpangi tiga orang. Petugas kemudian menemukan sejumlah barang bukti berupa senjata tajam,” kata Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Sulteng, AKBP Sugeng Lestari.

Baca juga  Tuntut Penyelesaian Konflik Tambang, Warga Poboya Palu Bakal Demo Gubernur Rusdy Mastura

Adapun ketiga pemuda yang diamankan masing-masing berinisial R (13), S (18) dan A (24). Polisi turut barang bukti berupa sebilah parang, katapel dan mata busur.

Baca juga  Polisi Deteksi Ada 18 Geng Motor di Kota Palu, Terbanyak di Wilayah Selatan

Ketiga pemuda tersebut telah dibawa ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Palu untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

“Kami akan terus meningkatkan patroli, khususnya pada malam hari untuk mencegah aksi-aksi kriminal yang meresahkan masyarakat. Kami juga mengimbau kepada orangtua untuk lebih mengawasi kegiatan anak-anaknya agar tidak terlibat dalam tindakan yang melanggar hukum,” tutur Sugeng.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Penetapan nomor urut paslon Pilkada Kota Palu 2024, Senin malam (23/9/2024)/hariansulteng

Palu

Penetapan Nomor Urut Pilwalkot Palu 2024: Hidayat-Anca 1, Hadianto-Imelda 2, Wartabone-Rizal 3
Kadisdikbud bersama Diah Puspita lepas peserta jalan sehat HUT SMPN 1 Palu/Pemkot Palu

Palu

Kadisdikbud bersama Diah Puspita Lepas Peserta Jalan Sehat HUT SMPN 1 Palu
AMSI Sulteng menggelar serial diskusi bertajuk "Menelusuri Luka Bumi Palu: Mengungkap Realita Penambangan Emas Liar di Kota Palu", Selasa (20/8/2024)/hariansulteng

Palu

AMSI Sulteng Gelar Serial Diskusi Dampak Buruk Pertambangan Ilegal
Kadis DLH Palu, Mohamad Arif memunguti sampah di area konservasi mangrove Dupa, Layana Indah, Kota Palu, Selasa (27/12/2022) sore/hariansulteng

Palu

Kadis DLH Kota Palu Bersama Warga Punguti Sampah di Pohon Mangrove
Asisten 2 Setda Kota Palu, Husaema menghadiri acara pisah sambut jabatan dan pisah sambut Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Teluk Palu/Pemkot Palu

Palu

Wakili Wali Kota Hadianto Rasyid, Husaema Hadiri Pisah Sambut Kepala KSOP Teluk Palu
Aksi protes terhadap Rocky Gerung di DPRD Sulteng/hariansulteng

Palu

Aliansi Pemuda Sulteng Bergerak Sebut Rocky Gerung ‘Intelektual yang Tidak Berakal Sehat’
Rumah duka AR di Jalan Kedondong, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Rabu (1/11/2023)/hariansulteng

Palu

Keluarga Anak Korban Pembunuhan Ragukan Hasil Visum RS Bhayangkara Palu
Ketua PAPPRI Sulteng, Umariyadi Tangkilisan (kiri) bersama Azwar Jho (kanan)/Ist

Palu

Azwar Jho Minta Maaf Usai Singgung Soal Bayaran Manggung Band Lokal di Palu