Home / Sigi

Minggu, 24 Juli 2022 - 19:58 WIB

Petani di Sigi Hilang Saat Mencari Ikan Di Sungai

Basarnas Palu melakukan penyisiran orang hilang di Kecamatan Nokilalaki/istimewa humas basarnas Palu

Basarnas Palu melakukan penyisiran orang hilang di Kecamatan Nokilalaki/istimewa humas basarnas Palu

 

HARIANSULTENG.COM, SIGI-Seorang warga Desa Bulili, Kecamatan Nokilalaki, Kabupaten Sigi dikabarkan belum kembali saat mencari ikan di sungai Desa Rawa, pada Rabu (20/7).

Informasi tersebut baru diterima pihak Basarnas Palu pada Minggu (24/7) melalui Bapak Nyoman Susila (Babinsa Bulili).

“Ia benar informasi baru diterima siang tadi, 1 (satu) tim rescue yang terdiri dari 5 (lima) orang telah diberangkatkan ke lokasi kejadian, ucap Andrias Hendrik Johannes selaku Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu.

Baca juga  Hari Kedua Pencarian, Nelayan di Tolitoli Ditemukan Tak Bernyawa

Diketahui indentitas korban bernama Nofianto (31 thn) keseharian korban sebagai petani.

Pada hari Rabu (20/7) sore korban berangkat ke sungai untuk mencari ikan dengan cara disetrum menggunakan aki di sungai desa rawa namun, hingga saat ini korban belum kembali ke rumahnya.

Baca juga  Dalam Semalam, 3 Mobil Tabrak Pembatas Jalan di Tugu Biromaru Sigi Akibat Minimnya Penerangan

Usaha pencarian telah dilakukan oleh aparat desa dan masyarakat setempat sampai saat ini korban belum juga ditemukan.

Setibanya di lokasi kejadian tim rescue berkoordinasi dengan aparat desa setempat untuk selanjutnya langsung melakukan pencarian dengan menelusuri pinggiran sungai.

Unsur SAR gabungan terdiri dari tim rescue Basarnas Palu, Babinsa Palolo, Babinkamtibmas Palolo, Aparat desa setempat dan masyarakat setempat. (*)

Share :

Baca Juga

Sukarelawan Ganjar Pranowo tergabung dalam Mak Ganjar mengadakan pelatihan membuat cemilan stik pisang cokelat di Desa Langaleso, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah (Sulteng)/Ist

Sigi

Latih Kemandirian Ibu-ibu di Sigi, Mak Ganjar Gelar Pembuatan Stik Pisang Cokelat
Moh Fadly/Ist

Sigi

Pengacara Keluarga Korban Pembakaran di Sigi Harap Hasil Rekonstruksi Bisa Ungkap Kebenaran
Rahmi (kiri) ditemukan di sebuah kost usai dilaporkan hilang, Selasa (30/11/2021) malam/Ist

Sigi

Viral Bawa Uang Nasabah Rp 75 Juta, Pegawai Amartha Ditangkap di Kost Bersama Pria di Sigi
GMC Sulteng gelar pelatihan jurnalistik/Ist

Sigi

Kembangkan Pemuda-Pemudi dalam Menulis, GMC Sulteng Gelar Pelatihan Jurnalistik
Ilustrasi gempa bumi

Sigi

Kabupaten Sigi Diguncang Gempa Beruntun Senin Subuh, 2 Kali Magnitudo 4,1
Ilustrasi/Ist

Sigi

Bocah 11 Tahun di Sigi Mengaku Nyaris Jadi Korban Penculikan Anak, Polisi: Indikasi Belum Cukup Kuat
Masyarakat Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat perempuan dalam kondisi hangus terbakar, Selasa (21/3/2023)/Ist

Sigi

Polisi Ungkap Identitas Mayat Perempuan yang Hangus Terbakar di Desa Sidondo Sigi
Mahasiswa UWN bekali ibu-ibu PKK di Desa Kaleke cara olah sampah organik jadi biopot/Ist

Sigi

Mahasiswa UWN Bekali Ibu-Ibu PKK di Desa Kaleke Cara Olah Sampah Organik Jadi Biopot