Home / Palu

Minggu, 15 Desember 2024 - 22:48 WIB

Pemeriksaan Kesehatan Gratis dan Donor Darah Ramaikan Kegiatan Germas Mahasiswa Kesmas Untad

Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako (Kesmas Untad) menggelar kegiatan Germas, Minggu (15/12/2024)/Ist

Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako (Kesmas Untad) menggelar kegiatan Germas, Minggu (15/12/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako (Kesmas Untad) menggelar kegiatan Germas, Minggu (15/12/2024).

Kegiatan yang digelar di Taman Gor Palu ini dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Kesmas Untad, Prof Nurdin Rahman dan diikuti 500 peserta.

Melalui program Germas, Mahasiswa Kesmas Untad ingin mendorong masyarakat menerapkan pola hidup sehat.

Ada sejumlah rangkaian acara yang meramaikan program Germas, mulai dari olahraga bersama, pemeriksaan kesehatan dan donor darah.

Baca juga  Ratusan Mahasiswa Untad Ikuti Kuliah Umum Menteri AHY

“Tujuan utama kegiatan ini untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menerapkan pola hidup sehat melalui kegiatan yang edukatif dan interaktif,” kata Moh Rifky Febrian Guchi selaku ketua panitia.

Rifky menjelaskan, seluruh rangkaian acara berlangsung selama 4 jam mulai pukul 07.00 Wita hingga 11.00 Wita.

Baca juga  Pembangunan Asrama Mahasiswa Parimo Masih Ada Yang Kurang, Begini Kondisinya

Pengunjung atau masyarakat yang datang bisa melakukan pemeriksaan kesehatan secara gratis atau berkontribusi melalui donor darah.

Rifky berharap Germas dapat memberikan edukasi tentang pentingnya gaya hidup sehat, menciptakan lingkungan yang mendukung kesehatan, dan mempererat rasa kebersamaan dalam upaya mewujudkan masyarakat yang lebih sehat, produktif, dan bahagia.

(Red)

Share :

Baca Juga

Relawan Merah Putih (RMP) Indonesia menuju ke Desa Torue Kecamatan Torue, Kabupaten Parigi Moutong,  yang terkena bencana banjir bandang/istimewa

Palu

Aksi Kemanusiaan, RMP Indonesia Beri Bantuan Korban Banjir di Torue Parimo
Rektor Untad, Mahfudz saat meninjau lokasi pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022, Selasa (17/5/2022)/Ist

Palu

Ujian SBMPTN Dimulai, Rektor Untad Pastikan Peserta Ketahuan Curang Langsung Gugur
Ilustrasi lampu penerangan jalan umum (PJU)/Ist

Palu

Pemerintah Kota Palu Segera Pasang Lampu Penerangan Jalan Arah Huntap Tondo
Pertarungan kualifikasi kategori Lead Putra kejuaraan panjat tebing tingkat nasional Mapala Galara FEB Untad di Jl Soekarno Hatta, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Selasa (23/11/2021)/hariansulteng

Palu

Kejuaraan Panjat Tebing Mapala Galara FEB Untad, 63 Peserta Lead Putra Bertarung di Hari Kedua
Gerimis iringi malam penutupan Haul Guru Tua ke-55 di Palu, Rabu malam (3/5/2023)/hariansulteng

Palu

Gerimis Iringi Malam Penutupan Haul Guru Tua ke-55 di Palu

Palu

Wali Kota Palu Kumpulan Seluruh Kepala OPD, Bahas Capaian 53 Program Kerjanya
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid kembali menemui anak-anak muda dari berbagai komunitas, Jumat (17/3/2023)/Pemkot Palu

Palu

Kembali Temui Para Komunitas, Hadianto Rasyid Sampaikan Progres Pembangunan Gedung Kesenian
Pengadilan Negeri Palu/hariansulteng

Palu

Penahanan Tersangka Dugaan Pencabulan Diperpanjang, Kuasa Hukum Praperadilankan Polresta Palu