HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menegaskan bahwa parkir di Alfamidi dan Indomaret gratis alias tidak dipungut biaya.
Pemerintah Kota (Pemkot) Palu saat ini menerapkan sistem pembayaran parkir melaui karcis yang bisa didapatkan di gerai Alfamidi maupun Indomaret.
Namun demikian, karcis tersebut tidak digunakan untuk pembayaran parkir di Alfamidi maupun Indomaret.
“Warga dipersilahkan membeli karcis langsung di Indomaret atau Alfamidi. Karcis itu yang digunakan untuk membayar ke jukir di Kota Palu. Untuk parkir di Indomaret dan Alfamidi tetap gratis,” kata Hadianto dalam keterangannya, dikutip Senin (13/5/2024).
Melalui karcis, pembayaran parkir di Kota Palu tak lagi menggunakan uang tunai. Dengan sistem ini, restribusi parkir akan langsung masuk ke kas Pemkot Palu.
Juru parkir atau jukir yang menerima karcis tersebut nantinya akan menukarkannya menjadi uang tunai di Dinas Perhubungan Kota Palu.
Harga satu karcis parkir untuk kendaraan roda dua sebesar Rp 2 ribu, dan kendaraan roda empat Rp 4 ribu.
Hadianto meminta masyarakat melaporkan jika ada jukir yang tak mau menerima karcis sebagai alat pembayaran. Laporan bisa disampaikan melalui nomor WhatsApp 0821-9026-6317.
“Karcis ini bukan untuk digunakan di Alfamidi. Kalau Indomaret dan Alfamidi gratis. Jadi masyarakat tidak perlu membayar parkir di Alfamidi dan Indomaret karena memang gratis,” ucapnya.
(Adr)