Home / Palu

Jumat, 31 Januari 2025 - 15:10 WIB

PT CPM Pastikan Segera Selesaikan Masalah Perendaman di Poboya

PT Citra Palu Minerals (CPM)/Ist

PT Citra Palu Minerals (CPM)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – PT Citra Palu Minerals (CPM) menyatakan segera menyelesaikan masalah perendaman di Poboya sesuai arahan Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian ESDM.

Untuk itu, PT CPM tengah melakukan komunikasi intensif dengan PT Adijaya Karya Makmur (AKM) yang selama ini melakukan pengolahan perendaman (heap leach) di Poboya.

General Manager (GM) External Affairs and Security PT CPM Amran Amier menyatakan, sebagai bagian dari penyelesaian masalah ini, CPM memastikan AKM akan tetap menjadi kontraktor penambangan dan penyediaan alat berat.

“Jadi hanya pengolahan perendaman saja yang akan kami kelola sebagai pemilik izin,” kata Amran, Jumat (31/01/2025).

Baca juga  Digelar Hingga 24 September, Lomba E-Sport dan Pameran UMKM Meriahkan Pekan Raya Tavanjuka

Amran menambahkan, CPM nantinya akan menarik pekerja AKM atau pihak ketiga yang terlibat dalam aktivitas perendaman untuk menjadi karyawan CPM.

“Pengalihan tersebur tidak akan mengurangi hak-hak yang telah terjalin selama ini. Ini komitmen yang akan kami jalankan, sesuai perundangan yang berlaku,” tegas Amran.

Selain itu, CPM memberikan kesempatan bagi tenaga kerja yang memilih untuk tidak melanjutkan kerja di pengoperasian perendaman, akan diberikan pesangon sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Kemudian, secara sosial, lingkungan dan kemasyarakatan, CPM sangat memperhatikan dampak dampak yang ditimbulkan dari peralihan pengelolaan perendaman.

Baca juga  Ratusan Warga Demo Tolak Tambang Ilegal di Hulu Sungai Taopa Parigi Moutong

Salah satunya, kata Amran, memastikan pelaksanaan program CSR untuk masyarakat lingkar tambang yang selama ini dilakukan PT AKM tetap dilanjutkan.

Selama ini ada pemberian bantuan langsung tunai melalui Koperasi Poboya kepada masyarakat Kelurahan Poboya, pemberian dukungan tunai melalui koperasi lingkar tambang kepada Lembaga Pemberdayaan Masyarakat/LPM pada enam kelurahan yaitu Lasoani, Kawatuna, Tanamodindi, Talise, Talise Valangguni, dan Tondo.

“CPM juga melakukan pemberian dukungan tunai pendanaan kegiatan kemasyarakatan dan pemberian beasiswa, serta pemberian dukungan pendanaan dalam pembangunan dan perawatan lingkungan serta fasilitas keagamaan di lingkar tambang,” pungkasnya.

(Red)

Share :

Baca Juga

Gubernur Kalimantan Utara dan Maluku Utara hadiri puncak peringatan Haul Guru Tua ke-54 di Palu, Sabtu (14/5/2022)/Ist

Palu

Gubernur Kaltara dan Maluku Utara Hadiri Puncak Haul Guru Tua ke-54 di Palu
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan dari perwakilan ADB dan Bank Dunia Dunia atau World Bank, Rabu (25/1/2023)/Pemkot Palu

Palu

Terima Kunjungan ADB dan Bank Dunia, Wali Kota Palu Bahas Rehab Rekon Pascagempa 2018
Ratusan warga memadati rumah duka Mahmud Ismaun di Kota Palu, Senin (18/7/2022)/hariansulteng

Nasional

Kurun Waktu 5 Bulan, Dua Warga Asal Palu Jadi Korban Pembantaian KKB di Papua
Aksi polwan Brimob Polda Sulteng terjun payung di langit Bandara Mutiara Sis Aljufri/Ist

Palu

Aksi Polwan Brimob Polda Sulteng Terjun Payung di Langit Bandara Mutiara Sis Aljufri
Antrean kendaraan di SPBU RE Martadinata, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah beberapa waktu lalu/hariansulteng

Energi

Antrean Panjang di SPBU Kota Palu, Pertamina: Bukan karena Kelangkaan
KPU Palu gelar rapat koordinasi penetapan jadwal dan lokasi kampanye rapat umum di Kantor KPU Palu, Jumat (19/1/2024)/hariansulteng

Palu

KPU Palu Tetapkan 14 Lokasi Kampanye Rapat Umum Pemilu 2024
Sejumlah pemuda menggelar Aksi Kamisan ke-47 di Tugu Nol Kilometer simpang Jalan Jenderal Sudirman - Jalan Sultan Hasanuddin, Kota Palu, Kamis (26/1/2023)/hariansulteng

Palu

Aksi Kamisan ke-47 di Kota Palu Mengenang Deretan Kasus Pelanggaran HAM
Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu tiba di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (5/1/2024)/hariansulteng

Palu

Tiba di Sulteng, Presiden PKS Bakal Lantik Pengurus Ranting se-Kota Palu Besok