Home / Palu

Rabu, 9 Agustus 2023 - 04:34 WIB

Buka Musyawarah Cabang IMM Kota Palu, Sekdis DLH Sampaikan Pesan Hadianto Rasyid

Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palu, Ibnu Munzir membuka Musyawarah Cabang ke-XVII Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kota Palu, Selasa (8/8/2023)/Pemkot Palu

Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palu, Ibnu Munzir membuka Musyawarah Cabang ke-XVII Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kota Palu, Selasa (8/8/2023)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Hadianto Rasyid diwakili Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palu, Ibnu Munzir membuka Musyawarah Cabang ke-XVII Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kota Palu, Selasa (8/8/2023).

Kegiatan itu dilaksanakan di Aula Rektorat Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Palu, Sulawesi Tengah

Dalam sambutannya, Munzir yang membacakan sambutan tertulis wali kota yang menyampaikan apresiasi dan atas terselenggaranya Musyawarah Cabang ke-XVII IMM Palu.

“Sebagai wali kota, saya merasa sangat bangga dan bersyukur atas semangat serta dedikasi yang telah ditunjukkan oleh seluruh anggota IMM dalam menjalankan kegiatan-kegiatan positif dan konstruktif demi memajukan Kota Palu dan masyarakatnya,” ujarnya.

Menurut Munzir Tema yang dia dalam acara ini yaitu “Internalisasi Ideologi Ikatan dalam Membentuk Pemimpin yang Visioner untuk IMM Kota Palu”, sangat relevan dengan arah perkembangan Kota Palu menuju masa depan yang lebih baik.

Baca juga  Pemkot Palu Apresiasi Pekan Raya Mosinggani di Mamboro

Dalam era yang penuh tantangan dan dinamika ini, penting bagi para pemuda dan mahasiswa, khususnya anggota IMM untuk memiliki pemahaman mendalam tentang ideologi dan nilai-nilai yang dianut oleh organisasi ini.

Ideologi yang diinternalisasikan dengan baik akan menjadi fondasi kuat dalam membentuk karakter dan kepemimpinan yang visioner, yang mampu menghadapi berbagai kompleksitas dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Kota Palu.

“Kita semua sepakat bahwa mahasiswa adalah agen perubahan yang memiliki peran strategis dalam membangun masa depan bangsa. Dengan internalisasi ideologi Ikatan, mahasiswa IMM Kota Palu akan mampu menjadi pemimpin-pemimpin yang memiliki visi jauh ke depan, kreatif, inovatif, dan mampu menghadapi berbagai perubahan global dengan kepala tegak,” ungkapnya.

Baca juga  Wali Kota Palu Salurkan Paket Stunting untuk Warga Huntara Petobo

Dalam era digitalisasi dan teknologi informasi yang semakin berkembang, lanjut Sekdis mahasiswa harus mampu mengintegrasikan nilai-nilai keislaman dengan pengetahuan dan keterampilan yang relevan, guna mendorong kemajuan Kota Palu yang berlandaskan pada nilai-nilai kebenaran, keadilan, dan kesejahteraan bersama.

Olehnya, Munzir melalui melalui Musyawarah Cabang ke-XVII, anggota IMM Kota Palu dapat menjalin sinergi yang lebih kuat, berbagi ide-ide brilian, dan merumuskan langkah-langkah nyata untuk mewujudkan visi bersama.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia dan anggota IMM yang telah berjuang keras untuk menyelenggarakan acara ini. Semoga acara ini menjadi wahana yang bermanfaat bagi kita semua dalam memajukan Kota Palu ke arah yang lebih gemilang,” tutur Munzir. (Mrj)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi/PLN

Donggala

Dampak Cuaca Buruk, PLN Lakukan Pemadaman Listrik di Palu dan 2 Kabupaten Hari Ini
Ilustrasi tahanan/Ist

Palu

Menanti Ujung Kasus Kematian Tahanan Polresta Palu
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo menghadiri Silaturahmi bersama Drum Band Gita Abdi Praja (GAP) Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), Sabtu (11/01/2025)/Pemkot Palu

Palu

Hadiri Silaturahmi Drum Band GAP, Sekkot Palu Harap Praja IPDN Jadi Teladan Masyarakat
Hadianto Rasyid dan Imelda Liliana Muhidin menghadiri rapat paripurna bersama DPRD Kota Palu, Sabtu (08/02/2025)/Pemkot Palu

Palu

Hadianto-Imelda Hadiri Rapat Paripurna Pengusulan Pengesahan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu Terpilih
Hadianto Rasyid memimpin pelepasan dan upacara pemakaman pegawai Pemerintah Kota Palu, almarhum Mirfan, Senin (29/9/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Hadianto Rasyid Pimpin Pelepasan Jenazah Pegawai Pemkot Palu
Ilustrasi restoran/Ist

Palu

Jelang Nataru, Pemkot Palu Batasi Jam Operasional Restoran Hingga Pukul 22.00 Wita
Helena Senewa menggugat Dukcapil Donggala atas pembatalan akta kelahiran atas nama Indah Puspita Sari Chowindra/Ist

Palu

Gugatan Pembatalan Akta Kelahiran, 2 Saksi Beberkan Status Indah Puspita Sari Chowindra
Calon gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor urut 1, Ahmad Ali menggelar kampanye terbatas di Kelurahan Mamboro, Kota Palu, Sabtu (12/10/2024)/Ist

Palu

Ahmad Ali Janjikan Seragam Gratis hingga Layanan Bus Sekolah Jika Jadi Gubernur Sulteng