Home / Palu

Selasa, 31 Mei 2022 - 12:31 WIB

BMKG Sebut 2 Kali Gempa di Palu dalam 4 Hari Akibat Sesar Palu Koro

Ilustrasi gempa bumi

Ilustrasi gempa bumi

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wilayah Kota Palu, Sulawesi Tengah diguncang gempa sebanyak 2 kali dalam 4 hari terakhir.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan, kedua gempa tersebut akibat adanya aktivitas Sesar Palu Koro.

“Kedua gempa ini dipicu Sesar Palu Koro dan aktivitasnya masih normal,” kata Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Stasiun Geofisika Kelas I Palu, Hendrik Leopatty, Selasa (31/5/20222).

Diketahui, gempa berkekuatan magnitudo 3,0 mengguncang Kota Palu, Jumat (27/5/2022) pukul 00.55 Wita dini hari.

BMKG mencatat bahwa pusat gempa berada di darat 8 km arah Timur Palu pada kedalaman 7 km.

Baca juga  Jelang Ramadan, Ini Daftar Harga Minyak Goreng di Palu dari Masku Hingga Kunci Mas

Selang 3 hari kemudian, gempa kembali mengguncang dengan kekuatan semakin besar yakni magnitudo 3,4 pada Senin (30/5/2022).

Guncangan gempa ini juga terjadi saat tengah malam pukul 00.16 Wita yang berpusat di darat 10 km Timur Laut Palu pada kedalaman 6 km.

Sesar Palu Koro dikenal sebagai sesar paling aktif jika dibandingkan dengan sesar regional lain di Indonesia.

Sesar ini pernah memicu gempa besar disertai tsunami di Kota Palu dan sekitarnya pada 28 September 2018.

Baca juga  Pemkot Gorontalo Terima Kunjungan Wali Kota Palu

Mengutip dari Pusat Studi Gempa Nasional (PuSGeN), terdapat beberapa segmentasi Sesar Palu Koro dengan panjang 15 hingga 59 km.

Sejumlah segmen itu di antaranya Segmen Palu di utara, Segmen Saluki, Segmen Moa dan Segmen Meloi di selatan.

Di selatan ujung sesar ini bertemu dengan jalur Sesar Matano yang melintasi wilayah Soroako dan selanjutnya menerus ke laut.

Sedangkan di utara, Sesar Palu Koro melintasi Teluk Palu dan menerus ke Selat Makasar hingga diperkirakan bertemu Palung Sulawesi Utara. (Rmd)

Share :

Baca Juga

Antrean panjang kendaraan di SPBU Jalan Diponegoro, Kota Palu, Sulawesi Tengah belum lama ini/hariansulteng

Palu

Pertamina Sebut Antrean Pertalite di SPBU Kota Palu karena Ada Pembelian Berlebih
Wakil Wali Kota Palu Reny A Lamadjido memimpin langsung jalannya upacara Peringatan HUT ke-60 SMP Negeri 2 Palu. 

Palu

Reny A Lamadjido : SMPN 2 Palu Sekolah yang Melahirkan Banyak Tokoh Penting
Ormas Pemuda Pancasila Ranting Maesa Resmi Dilantik, Ini Program Kedepannya

Palu

Ormas Pemuda Pancasila Ranting Maesa Resmi Dilantik, Ini Program Kedepannya
Badan Musyawarah Adat Sulawesi Tengah (BMA Sulteng) menggelar Posambale Sompoh Pongerolibu sebagau tindaklanjut dari hasil sidang Potangara terhadap Kontraktor PT CPM Musliman Malappa, Minggu (27/11/2022)/hariansulteng

Palu

Dihadiri Mantan Gubernur Longki Djanggola, Kontraktor PT CPM Tunaikan Sanksi Adat di Poboya
KNPI Palu dan JPMBN Sulteng inisiasi deklarasi Gerakan Moderasi Beragama/hariansulteng

Palu

KNPI Palu dan JPMBN Sulteng Inisiasi Deklarasi Gerakan Moderasi Beragama
Sejumlah alumni HMI di Kota Palu merespon soal spanduk penolakan Anies Baswedan di Munas KAHMI, Rabu (23/11/2022)/hariansulteng

Palu

Alumni HMI Tanggapi Spanduk Penolakan Anies di Munas KAHMI: Ada Upaya Mendiskreditkan
Sejumlah massa tergabung dalam Forum Penyintas Layana melakukan aksi demonstrasi di Kantor DPRD Sulawesi Tengah (Sulteng), Senin (9/1/2023)/hariansulteng

Palu

Terusir Setelah 4 Tahun Bertahan di Huntara Layana Palu, Penyintas Gempa Demo di DPRD Sulteng
Ketua Umum Apindo, Shinta Kamdani melantik pengurus DPP Apindo Sulteng, Selasa malam (06/05/2025)/hariansulteng

Palu

Dilantik Shinta Kamdani, Wijaya Chandra Resmi Pimpin Apindo Sulteng Periode 2025-2030