Home / Palu

Minggu, 20 Agustus 2023 - 15:04 WIB

AJI Palu Imbau Media Terapkan Jurnalisme Damai dalam Beritakan Peristiwa di Pasar Inpres Manonda

Pasar Inpres Manonda, Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

Pasar Inpres Manonda, Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Peristiwa bentrok antarkelompok di Pasar Inpres Manonda menjadi headline banyak media arus utama di Sulawesi Tengah.

AAliansi Jurnalis Independen (AJI) meminta jurnalis dan media menerapkan prinsip jurnalisme damai dalam memberitakan peristiwa tersebut.

Ketua AJI Palu, Yardin Hasan mengatakan bahwa pihaknya banyak menerima keluhan publik terkait karya jurnalistik yang dianggap memberi ruang pada meluasnya eskalasi dengan penggunaan diksi dan terminologi yang tidak berorientasi pada jurnalisme damai.

Olehnya, prinsip jurnalisme damai dinilai penting diterapkan untuk menurunkan tensi sekaligus mengantisipasi konflik membesar.

“Aksi kriminal di Pasar Inpres Manonda perlu disikapi bijak oleh media dengan menghadirkan pemberitaan yang mendorong terciptanya rasa aman bagi publik di Kota Palu dan sekitarnya,” kata Yardin Hasan dalam rilis resminya, Minggu (20/8/2023).

Baca juga  Dirlantas Polda Sulteng Wanti-wanti Penyimpangan Personel Operasi Keselamatan Tinombala

Bentrokan di Pasar Inpres Manonda, Kota Palu pada 19 Agustus 2023 mengakibatkan 2 orang dari masing-masing kelompok mengalami luka-luka.

Menurut Yardin, jurnalisme harus menjadi bagian dari solusi atas problem yang terjadi di masyarakat, bukan membangun narasi yang memecah belah antarkelompok dengan menggunakan diksi yang berpotensi melanggengkan perlawanan pada pihak-pihak yang berseteru.

Selain menjaga keselamatan diri, ia mengingatkan jurnalis wajib mengindahkan kode etik jurnalistik sebagai pedoman moral dalam menyajikan pemberitaan.

Dalam peristiwa bentrok antarkelompok tertentu, media diharapkan tidak membangun narasi yang justru berpotensi menyulut eskalasi kelompok-kelompok bertikai dengan menyebut etnis, agama maupun latarbelakang sosial yang tidak ada sangkut pautnya dengan inti masalah.

Baca juga  Peletakan Batu Pertama, Pembangunan Sekretariat AJI Palu di Jalan Lagarutu Mulai Berjalan

“Pemberitaan harus berperspektif jurnalisme damai dengan reportase yang membangun optimisme serta dampak yang terjadi dengan bahasa yang terukur. Wawancarai narasumber kredibel, yang memahami permasalahan baik dari aspek peristiwa maupun keilmuan,” jelasnya.

Bentrokan di Pasar Inpres Manonda ini juga telah menjadi perbincangan hangat terutama di media sosial.

Namun AJI Palu mengingatkan jurnalis tidak mengambil informasi yang bersumber dari media sosial tanpa diverifikasi kebenarannya.

“Tidak mengamplikasi informasi terkait peristiwa di Pasar Inpres Manonda yang masih sumir, serta memberlakukan self control di redaksi masing-masing. Kami mengajak bersama-sama para pihak mendorong terciptanya kedamaian dan rasa aman bagi publik,” pungkas Yardin. (Red)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi pembusuran/Ist

Palu

Polresta Palu Buru Pelaku Pembusuran Misterius di Jalan Diponegoro
Kadispora Kota Palu, Moh Akhir Armansyah menghadiri sekaligus membuka lomba Skyflash Let's Play Basketball/Pemkot Palu

Olahraga

Kadispora Palu Buka Lomba Skyflash Let’s Play Basketball di Taman GOR
Masjid Agung Baiturrahim Lolu/hariansulteng

Palu

Bisa Tampung Lebih dari Seribu Jamaah, Masjid Raya Palu Siap Gelar Salat Idulfitri
BPOM sita ratusan produk kosmetik ilegal di Kota Palu dan Kabupaten Parigi Moutong/hariansulteng

Palu

Imbau Warga Waspada, BPOM Temukan Ratusan Kosmetik Ilegal di Palu dan Parigi Moutong
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menjadi khatib salat Jumat perdana di tahun 2024 bertempat di Masjid An-Namira, Jalan Paramedis Raya Palupi, Kecamatan Tatanga, Kota Palu, Jumat (5/1/2024)/Pemkot Palu

Palu

Salat Jumat Perdana Tahun 2024, Wali Kota Palu Jadi Khatib di Masjid An-Namira Palupi
Demo kawal putusan MK bentrok dengan polisi, mahasiswa berlindung ke Korem 132/Tadulako, Jumat (23/8/2024)/hariansulteng

Palu

Demo Kawal Putusan MK Bentrok dengan Polisi, Mahasiswa Berlindung ke Korem 132/Tadulako
Koordinator Divisi Teknis Penyelenggara KPU Palu, Iskandar memaparkan aturan mengenai pemasangan APK dan BK, serta menyangkut biaya makan, minum dan transportasi dalam kampanye/Ist

Palu

15 Ruas Jalan di Palu Jadi Lokasi Terlarang Pemasangan APK, KPU Tampung Masukan Peserta Pemilu
Ahmad Ali dan Hadianto Rasyid/Ist

Palu

Ahmad Ali Apresiasi Hadianto Rasyid Bikin Lapangan New Vatulemo Jadi Destinasi Baru di Palu