Home / Sulteng

Rabu, 25 Januari 2023 - 15:53 WIB

Pakar Komunikasi Untad Tanggapi Maraknya Isu Penculikan Anak di Media Sosial

Pakar Komunikasi Untad, Prof Muhammad Khairil/Ist

Pakar Komunikasi Untad, Prof Muhammad Khairil/Ist

HARIANSULTENG.COM – Media sosial (medsos) beberapa waktu terakhir terus diramaikan dengan isu penculikan anak.

Berawal dari penculikan dan pembunuhan anak di Makassar, isu ini kemudian banyak mendapat respon masyarakat di berbagai daerah termasuk Sulawesi Tengah.

Pakar Komunikasi Universitas Tadulako (Untad), Prof Muhammad Khairil menilai maraknya isu penculikan anak tersebut tidak terlepas dari kasus-kasus sebelumnya.

“Ini bukan isu baru, sebelumnya juga sudah muncul dan bukan hanya isu tapi memang fakta bahwa ada penculikan anak. Motif penculikan anak berbeda-beda. Umumnya motif penculikan anak ini itu ke eksploitasi anak hingga ke diperdagangkan,” kata Khairil, Rabu (25/1/2023).

Baca juga  KPU Sulteng Tetapkan 2.255.639 DPT di Pilkada 2024

Dekan FISIP Untad itu mengaku tak heran jika fakta penculikan anak di Makassar telah menumbuhkan informasi bohong atau hoaks di tengah-tengah masyarakat.

Bahkan, seorang wanita di Sorong, Papua Barat menjadi korban amukan massa dan dibakar hingga tewas setelah dituduh sebagai pelaku penculikan anak.

Baca juga  Demokrat Tanggapi soal Kader Dukung Kandidat Lain di Pilgub Sulteng: Hal Biasa

Dari rentetan kasus tersebut, Khairil meminta aparat penegak hukum menindak pelaku penyebar hoaks yang meresahkan masyarakat.

Kendati demikian, masyarakat khususnya para orangtua perlu meningkatkan kewaspadaan dalam menjaga anak-anak baik di sekolah maupun di lingkungan rumah.

“Aksi dan reaksi itu menjadi bagian yang sulit dipisahkan. Kerja sama semua pihak harus menjadi prioritas serta penindakan tegas aparat dalam kasus penculikan anak,” terang Khairil. (Sub)

Share :

Baca Juga

Polres Sigi gelar rekonstruksi kasus pembakaran wanita berusia 22 tahun, Jumat (28/7/2023)/hariansulteng

Sigi

Kejaksaan Segera Limpahkan Perkara Pembunuhan Wanita di Sidondo Sigi ke Pengadilan
Wakil Menteri PUPR, John Wempi Wetipo saat memimpin rapat percepatan penyelesaian lokasi pembangunan Huntap Tondo II, Jumat (7/1/2022)/Ist

Palu

Ingatkan Pemkot Palu Selesaikan Persoalan Huntap Tondo II, Wamen PUPR: Ini Rapat Terakhir
Kepala BNN, Komjen Martinus Hukom memimpin konferensi pers pengungkapan kasus narkoba di Sulawesi Tengah (Sulteng), Kamis (21/11/2024)/Ist

Palu

BNN Ungkap Kasus Narkoba Jaringan Internasional di Sulteng, Sita 19,8 Kg Sabu
Witan Sulaeman dan Rismahani kenakan busana pengantin adat Bugis di acara pernikahan, Minggu (29/5/2022)/Instagram @witansulaiman_

Olahraga

Resmi Menikah, Witan Sulaeman dan Rismahani Kenakan Busana Adat Bugis
Direktur Walhi Sulteng, Sunardi Katili/Ist

Morowali

Walhi Sulteng Dukung Warga Tolak Izin Tambang Nikel di Morowali
Lokasi gempa bumi yang melanda kota Palu dan Kabupaten Sigi, Jumat (27/5/2022) tepatnya pukul 00.55 Wita/istimewa

Palu

Warga Kota Palu dan Sigi Dikagetkan Gempa Berkekuatan 3 Magnitudo Saat Menjelang TidurĀ 
Ilustrasi/Ist

Parigi Moutong

Rawat Adik yang Sakit, Cerita Nakes di Ampibabo Diberhentikan gegara Seminggu Tak Masuk Kerja
Polisi membongkar peredaran narkoba yang dikendalikan seorang narapidana (napi) Lapas Kelas IIA Palu berinisial IL alias Illang alias Beb (33)/Ist

Palu

Raup Rp 42 Miliar, Napi Lapas Palu Libatkan Istri dan Mertua Kendalikan Bisnis Narkoba dari Balik Penjara