Home / Palu

Minggu, 5 Juni 2022 - 18:38 WIB

Viral Unggahan Warganet Keluhkan Arogansi Tukang Parkir di Alfamidi Palu, Pihak Perusahan Langsung Turun Tangan

Pihak keamanan Alfamidi telah mengusir tukang parkir liar disalah satu gerai miliknya di jalan Danau Poso/ istimewa

Pihak keamanan Alfamidi telah mengusir tukang parkir liar disalah satu gerai miliknya di jalan Danau Poso/ istimewa

HARIANSULTENG.COM, PALU– Sebuah unggahan yang berisi keluhan tentangĀ  arogansi tukang parkir di gerai Alfamidi, viral di media sosial Facebook.

Adapun lokasi Alfamidi yang di maksud berada di Jl Danau Poso, Kelurahan Ujuna, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu.

Unggahan yang ditulis oleh @grosir_tas_palu sontak menjadi buah bibir dan viral di grub Info Kota Palu, Minggu (5/6/2022) sore.

Dalam unggahan itu, Ia menuliskan kekesalanya yang tetap dimintai uang parkir meskipun tidak memarkirkan kendaraannya.

Baca juga  Tanggapi Keluhan Warga, Polresta Palu Razia Juru Parkir Liar di Gerai Alfamidi Besok

“Motorku saya tidak standar, saya tidak kasih mati, di posisi itu saya tidak turun dari motor, motorku jauh dari tempat perbelanjaan ketika tukang parkirnya marah,” ujar akun @grosir_tas_palu itu.

Atas perlakuan tukang parkir yang tidak mengenakan itu, Ia pun membatalkan niat untuk berbelanja di salah satu gerai alfamidi itu.

Warganet yang merasakan hal serupa juga mengomentari status itu dan mencurahkan kekesalannya atas pelayanan tukang parkir liar tersebut.

Baca juga  Ahmad Ali Dipeluk Erat Emak-emak saat Blusukan ke Pasar Inpres Manonda Palu

Mendengar keluhan warganet yang viral itu, pihak keamanan PT Midi Utama Indonesia Tbk langsung turun tangan dengan mendatangi lokasi yang dimaksud.

Corporate Communication Alfamidi Arif L Nursandi mengatakan, saat ini tukang parkir liar itu diimbau untuk segera meninggalkan lokasi tersebut dan tidak mencoba datang kembali.

“Kami menghimbau tukang parkir Di area Alfamidi untuk meninggalkan tempat dan tidak melakukan parkir lagi di Area Midi tersebut,” terang Arif Nursandi.

Share :

Baca Juga

Berkunjung ke Palu, Presiden PKS, Ahmad Syaikhu ngopi bareng jurnalis, Jumat malam (5/1/2024)/hariansulteng

Palu

Presiden PKS Bicara Gagasan Perubahan hingga Tanggapi Ledakan Tungku Smelter di Morowali
KPU Palu buka posko layanan DPTb di sejumlah kampus/Ist

Palu

KPU Kota Palu Buka Posko Layanan Pindah Memilih di Sejumlah Perguruan Tinggi
KPU saat gelar debat publik perdana Pilgub Sulteng, Rabu (16/11/2024)/Ist

Palu

KPU Gelar Debat Kedua Pilgub Sulteng Besok, Polisi Imbau Pendukung Jaga Ketertiban
Irmayanti Pettalolo menerima kunjunganpengurus Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kota Palu di ruang kerjanya, Kamis (07/02/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Siap Sambut Kedatangan Pengurus PWRI Kalimantan Timur
Kepala Pengamanan Rutan Palu, I Wayan Wiranata/hariansulteng

Palu

Sambut Hari Bakti Pemasyarakatan, Rutan Palu Gelar Aneka Lomba hingga Bersih-bersih Rumah Ibadah
Kolam perendaman emas di area tambang Poboya, Kota Palu/Jatam Sulteng

Palu

Hidup di Bawah Ancaman Merkuri Akibat Tambang Ilegal Poboya
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako (FEB Untad) buka suara terkait video aksi perpeloncoan yang viral di media sosial/Ist

Palu

Buntut Perpeloncoan Maba, FEB Untad Bekukan Sanggar Seni Kakula
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menyalurkan hak suaranya untuk Pilkada 2024 di TPS 01 Kelurahan Taipa, Kecamatan Palu Utara, Kota Palu, Rabu pagi (27/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Nyoblos di TPS 01 Taipa, Hadianto Rasyid Harap Masyarakat Palu Kembali Beri Kepercayaan