Home / Sulteng

Senin, 13 Mei 2024 - 20:08 WIB

Tak Buka Penjaringan, Longki Pastikan Gerindra Dukung Duet AA-AKA di Pilgub Sulteng 2024

Ketua DPD Gerindra Sulteng, Longki Djanggola/Facebook Longki Djanggola

Ketua DPD Gerindra Sulteng, Longki Djanggola/Facebook Longki Djanggola

HARIANSULTENG.COM – Ketua DPD Gerindra Sulawesi Tengah (Sulteng), Longki Djanggola menyatakan partainya tidak membuka penjaringan dan pendaftaran khusus bakal calon gubernur dan wakil gubernur untuk Pilkada 2024.

Sebab, kata dia, Gerindra telah memberikan dukungan kepada AA dan AKA sebagaimana pernyataan Sekjen DPP Gerindra beberapa waktu lalu.

Diketahui, Sekjen DPP Gerindra, Ahmad Muzani menyebut partainya mendukung Ahmad Ali (AA) yang menjabat sebagai Waketum DPP NasDem untuk maju di Pilgub Sulteng.

Baca juga  Arus Abdul Karim, Longki Djanggola hingga Anwar Hafid Hadiri Konsolidasi TKD Prabowo-Gibran di Sulteng

Sementara wakil AA di Pilgub Sulteng 2024 yaitu inisial AKA yang diyakini adalah Abdul Karim Aljufri selaku Sekretaris DPD Gerindra Sulteng.

Kedua politisi ini sebelumnya bertemu dengan Presiden RI terpilih sekaligus Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto di kediaman pribadinya di Kertanegara.

“Pernyataan Sekjen Gerindra sudah final. Bahwa Gerindra mendukung AA (NasDem) sebagai cagub dan AKA (Gerindra) sebagai cawagub. Makanya DPD Gerindra tidak perlu membuka pendaftaran,” ungkap Longki saat dihubungi, Senin (13/5/2024).

Baca juga  Pemkot Palu Ikuti Rakor Hasil Pilkada 2024 di Sulawesi Tengah

Diketahui pada Pileg 2024, NasDem berhasil meraih 8 kursi DPRD Sulteng. Sementara Gerindra mengamankan sebanyak 7 kursi.

Artinya, jumlah ini sudah melampaui syarat dukungan 20 persen jika koalisi NasDem dan Gerindra mengusung duet AA-AKA di Pilgub Sulteng pada November 2024 mendatang.

(Red)

Share :

Baca Juga

Untad gelar jumpa pers terkait penerimaan mahasiswa baru jalur SMMPTN 2023/hariansulteng

Palu

Pendaftaran Mulai 17 Juni, Untad Siapkan Kuota 2.308 Mahasiswa Baru Jalur SMMPTN
RSUD Anutapura Palu/hariansulteng

Palu

Antisipasi Caleg Depresi gegara Gagal Terpilih, RSUD Anutapura Palu Siapkan 5 Ruangan Rawat Inap
Kepala Teknik Tambang (KTT) PT CPM, Yan Adriansyah/Ist

Palu

Komitmen Perbaiki Tata Kelola Pertambangan, CPM Pastikan Tak Ada PHK Karyawan
Presiden Jokowi saat meninjau lokasi gempa di Palu, Sulawesi Tengah pada tahun 2018/Sekretariat Kabinet

Buol

Mengenal Gempa Megathrust seperti Disebut BPBD Bisa Terjadi di Tolitoli dan Buol
Tenaga Ahli Gubernur Sulteng, Ronny Tanusaputra/Instagram @ronnytanusaputra

Sulteng

Ronny Tanusaputra Sesalkan Pemberitaan Tentang Dirinya Soal Dugaan Korupsi Gedung DPRD Morut
Pemkot Palu Sambut Kedatangan Taruna dan Taruni Akademi Angkatan Laut, Minggu (24/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Sambut Kedatangan Taruna-Taruni Akademi Angkatan Laut
(Kiri ke kanan) Kapolsek Palu Utara AKP Jimmy Marganda Tobing, Kapolsek Palu Barat AKP Rustang, Kapolsek Palu Timur AKP Stefanus Sanam dan Kapolsek Palu Selatan AKP Velly/hariansulteng

Palu

4 Polsek se-Kota Palu: Pimpinan, Nomor Pengaduan hingga Wilayah Hukum
Ratusan warga memadati rumah duka Mahmud Ismaun di Kota Palu, Senin (18/7/2022)/hariansulteng

Nasional

Kurun Waktu 5 Bulan, Dua Warga Asal Palu Jadi Korban Pembantaian KKB di Papua