Home / Sigi

Sabtu, 29 Juli 2023 - 17:36 WIB

Rentetan Adegan Rekonstruksi Wanita Dibakar di Sigi: Dipaksa Minum Miras, Ditikam Lalu Dicabuli

Polres Sigi gelar rekonstruksi kasus pembakaran wanita berusia 22 tahun, Jumat (28/7/2023)/hariansulteng

Polres Sigi gelar rekonstruksi kasus pembakaran wanita berusia 22 tahun, Jumat (28/7/2023)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, SIGI – Polisi menyelesaikan rekonstruksi terkait penyidikan kasus pembakaran wanita berusia 22 tahun di Desa Sidondo, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.

Dari pantauan HarianSulteng.com, Jumat kemarin (28/7/2023), setidaknya ada 54 adegan dalam proses rekonstruksi di dua lokasi.

Lokasi pertama dilaksanakan di halaman Mako Polres Sigi sebanyak 19 adegan oleh keempat tersangka, yakni A, O alias F, K dan R alias A.

19 adegan itu memperlihatkan ketika para tersangka membawa korban ke Desa Sidondo, Kecamatan Sigi Biromaru.

Sementara sisa adegan rekonstruksi digelar di Tempat Kejadian Perkara (TKP) pembunuhan di area perkebunan jagung Desa Sidondo I.

Adegan 1 – 10

Rekonstruksi pertama bermula saat tersangka R alias A berdiri di pinggir jalan Desa Sidondo I pada 20 Maret 2023 malam.

Selang beberapa saat, tersangka K tiba berboncengan dengan korban disusul kedua tersangka lainnya menggunakan sepeda motor berbeda.

Korban bersama keempat tersangka kemudian menuju sebuah pondok di tengah hamparan perkebunan jagung di Desa Sidondo I.

Baca juga  Bacok Warga karena Stres Masalah Keluarga, Pria di Desa Tinggede Sigi Kabur ke Atap Rumah

Setiba di lokasi, tersangka A mengambil 2 botol plastik yang berisi minuman keras (miras) jenis cap tikus dari laci sepeda motornya.

Adegan 11 – 19

A, O alias F, K dan R alias A secara bergantian meneguk miras di pondok tersebut. Korban pun sempat ditawari tersangka A namun dirinya menolak.

Melihat itu, tersangka R alias A melarang rekannya A untuk mengajak korban ikut meminum miras bersama mereka.

Namun karena A terus memaksa, akhirnya korban ikut minum miras bersama-sama dengan keempat tersangka.

Adegan 20 – 31

Pada 21 Maret 2023 dini hari, keempat tersangka bersama korban menghabiskan minuman yang dibawa A.

Kemudian terjadi obrolan di antara mereka. Setelah itu, sejumlah tersangka saling bertukar tempat duduk.

Tersangka R alias A kemudian mendekati korban dan tiba-tiba memeluknya. Namun perlakuannya tersebut mendapat perlawanan.

Karena terus melawan, R alias A membanting korban hingga tersungkur ke tanah. Ia pun mengambil obeng dan menusuk korban di bagian belakang telinga.

Baca juga  Ibu Wanita Korban Pembakaran di Sigi Jadi Saksi dalam Sidang Kasus Penadahan Handphone Anaknya

Adegan 32 – 45

Korban sempat berdiri setelah tubuhnya dibanting. Namun tersangka O alias F turun dari pondok dan langsung menikam leher korban menggunakan sebilah pisau.

Melihat korban tergeletak, tersangka A dan K mendekatinya dan kembali menusuk korban berkali-kali.

Ketika korban dalam posisi terlentang di tanah dan diduga telah tewas, saat itulah keduanya melucuti pakaian dan mencabuli korban.

Adegan 46 – 54

Tersangka A dan K merapikan kembali pakaian korban setelah melancarkan aksi bejatnya. K lalu pergi membeli BBM jenis Pertalite.

Setelah kembali, tersangka K bersama A menyiramkan BBM ke tubuh korban kemudian membakarnya.

Selain menghabisi nyawa dan membakar jasad korban, para tersangka juga mengambil sepeda motor dan hanphone milik korban.

Akibat perbuatannya, tersangka A dan R alias A dijerat Pasal 338 KUHP tentang Pembunuhan, serta Pasal 365 KUHP tentang Pencurian dengan Kekerasan.

Kemudian tersangka K dikenakan Pasal 338 KUHP tentang Pembunuhan dan Pasal 289 KUHP terkait Tindakan Pencabulan.

Share :

Baca Juga

Ahmad Ali hadiri konser bertajuk 'BERAMAL' di Sigi, Rabu malam (24/7/2024)/Ist

Sigi

Siap Kerahkan Alat Berat Pribadi untuk Bangun Jalan Pipikoro Sigi, Ahmad Ali: Ini Tentang Kemanusiaan
Basarnas Palu melakukan penyisiran orang hilang di Kecamatan Nokilalaki/istimewa humas basarnas Palu

Sigi

Petani di Sigi Hilang Saat Mencari Ikan Di Sungai
Anggota DPRD Sigi, Deny Rismawan memulai reses di Kecamatan Dolo, Dolo Selatan dan Dolo Barat, pada 12 Februari 2025/Ist

Sigi

Reses DPRD Sigi, Deny Rismawan Serap Aspirasi Masyarakat di Tiga Kecamatan
Desa Sambo, Kecamatan Dolo Selatan, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah/Ist

Sigi

Nama Desa Sambo di Sulteng Mendadak Viral Gegara Kasus Brigadir J
Kepolisian Resor (Polres) Sigi melalui Unit Kerja Lapangan (UKL) regu 1 terus memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait dengan ajakan vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan di masyarakat.

Sigi

Polres Sigi Ajak Masyarakat Vaksinasi Covid-19
Peringati HUT Infanteri, Korem 132/Tadulako lepas Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya, Rabu (18/12/2024)/Ist

Sigi

Peringati Hari Infanteri, Korem 132/Tadulako Lepas Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya
Polres Sigi gelar Lat Pra Ops Lilin 2021, Selasa (21/12/2021)/Ist

Sigi

Antisipasi Gangguan Natal dan Tahun Baru, Polres Sigi Gelar Operasi Lilin Mulai 24 Desember
Wakil Bupati Sigi, Samuel Yansen Pongi (kiri) gelar jumpa pers terkait ancaman dan pemerasan terhadap dirinya/Ist

Sigi

Polisi Selidiki Dugaan Pemerasan ke Wakil Bupati Sigi dengan Ancaman Sebar Video Syur