Home / Sigi

Minggu, 15 Oktober 2023 - 13:49 WIB

Muhammad J Wartabone Hadiri Zikir dan Sholawat Akbar Peringatan Maulid Nabi Muhammad di Kabobona

Muhammad J Wartabone hadiri zikir dan sholawat akbar peringatan Maulid Nabi Muhammad di Kabobona/Ist

Muhammad J Wartabone hadiri zikir dan sholawat akbar peringatan Maulid Nabi Muhammad di Kabobona/Ist

HARIANSULTENG.COM, SIGI – Ribuan umat muslim menghadiri pembacaan doa dan zikir akbar yang digelar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Rabiul Awal 1445 Hijriah di Masjid Al Hidayah, Desa Kabobona, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Sabtu (14/10/23).

Ketua Umum Pengurus Besar Persaudaraan Indonesia Berdzikir (PB-PIB) yang juga merupakan Dewan Pembina Pusat Wanita Sholawat Indonesia (DPP Washotia), Buya H Muhammad J Wartabone memimpin doa untuk mengatasi kekeringan sebagai dampak El Nino yang turut melanda Indonesia.

Doa Sayyidina al-Faqih al-Muqaddam Muhammad Ibnu ‘Ali Ba’alw adalah doa yang dibacakan Buya Muhammad sebelum melakukan Dzikir dan Sholawat Akbar yang digelar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, 12 Rabiul Awal 1445 Hijriah di Masjid
Al Hidayah, Desa Kabobona, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Sabtu (14/10/23).

Baca juga  Cegah Penimbunan, Satgas Pangan Awasi Distribusi 700 Dos Minyak Goreng di Pasigala

“Kita mendoakan Indonesia agar bisa mendapatkan rahmat dari Allah Subhanahu wa ta’ala,” kata Buya Muhammad sesuai acara.

Ia meyakinkan siapa pun yang berdoa pasti Allah kabulkan karena itu sudah menjadi janji Allah yang tuliskan dalam Al Qur’an. Sehingga dengan keyakinan itu PB-PIB dan Washotia memanjatkan doa untuk memohon Rahmat dari Allah SWT.

Baca juga  Peringati Maulid Nabi di Kelurahan Siranindi, Habib Mukhtar Ajak Warga Amalkan Ajaran Rasulullah

“Alhamdulillah langsung turun hujan. Siapa pun berdoa pasti Allah kabulkan, kan Allah sudah memberikan janji di dalam Al Qur’an kalau kau meminta pasti akan saya kabulkan,” tutur Buya Muhammad.

Memang, cuaca ektrem dengan suhu panas diatas normal yang diakibatkan dampak El Nino membuat setidaknya 11 kawasan hutan dan perkebunan warga di Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) terbakar. Akibat kebakaran hutan (karhutla), Sulteng saat ini ditetapkan dalam status Siaga Darurat hingga 31 Desember mendatang.

Share :

Baca Juga

Ilustrasi - orang terbakar/Ist

Sigi

Kasus Mayat Perempuan Hangus Terbakar di Sigi Terus Diusut, Polisi Periksa 10 Saksi
Relawan Srikandi Ganjar Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar sosialisasi dan pelatihan bussines plan, Kamis (18/5/2023)/Ist

Sigi

Relawan Srikandi Ganjar Ajarkan Anak Muda di Sigi Bikin Gantungan Kunci dari Tepung
Remaja putri berusia 17 tahun ditemukan meninggal dunia akibat terseret arus saat mandi di air terjun Wera, Senin (26/2/2024)/Ist

Sigi

Remaja Putri Tewas Terseret Arus saat Mandi di Air Terjun Wera Sigi
Bupati Sigi, Mohamad Irwan Lapata hadiri pemaparan survei lapangan rencana pembangunan pembangkit listrik tenaga air (PLTA) Lariang, Selasa (23/5/2023)/hariansulteng

Sigi

Jamin Kemudahan Investasi, Bupati Sigi Wanti-wanti Jajarannya Tak Lakukan Pungli
Personel Polsek Palolo, Lakukan Razia Kendaraan Depan Mako Polsek Palolo/humas polres sigi

Sigi

Polisi Razia Knalpol Brong dan Senjata Tajam di Dolo Sigi
Ketua DPW NasDem Sulteng, Nilam Sari Lawira melakukan silaturahmi dengan masyarakat di Desa Porame, Kecamatan Kinovaro, Kabupaten Sigi, Rabu malam (31/7/2024)/Ist

Sigi

Ahmad Ali Diyakini Bisa Bangkitkan Pariwisata Desa Porame yang ‘Mati Suri’
Sesosok mayat perempuan ditemukan di perkebunan milik warga di Dusun 4 Desa Pesaku, Kecamatan Dolo Barat, Kabupaten Sigi, Minggu (22/1/2023)/Ist

Sigi

Warga Dolo Barat Digegerkan Penemuan Mayat Perempuan di Kebun, Polres Sigi Selidiki
Polres Sigi gelar Lat Pra Ops Lilin 2021, Selasa (21/12/2021)/Ist

Sigi

Antisipasi Gangguan Natal dan Tahun Baru, Polres Sigi Gelar Operasi Lilin Mulai 24 Desember