Home / Palu

Rabu, 14 Februari 2024 - 17:34 WIB

Raup 105 Suara, Prabowo-Gibran Unggul di TPS Ketua NasDem Sulteng

Penghitungan suara capres dan cawapres di TPS 026, Kelurahan Tanamodindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Rabu (14/2/2024)/hariansulteng

Penghitungan suara capres dan cawapres di TPS 026, Kelurahan Tanamodindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Rabu (14/2/2024)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2, Prabowo-Gibran unggul di tempat pemungutan suara (TPS) 026, Kelurahan Tanamodindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng).

TPS 026 merupakan tempat Ketua DPW NasDem Sulteng sekaligus Ketua DPRD Sulteng, Nilam Sari Lawira menggunakan hak pilihnya, Rabu (14/2/2024).

Baca juga  7 Petugas KPPS Dirawat di RSUD Anutapura Palu karena Kelelahan, 5 Orang Jalani Rawat Inap

Pantauan HarianSulteng.com, penghitungan suara dimulai sekira pukul 14.38 Wita yang disaksikan anggota Bawaslu dan kepolisian, para saksi dan masyarakat setempat.

Hasilnya, pasangan Prabowo-Gibran meraup 105 suara dan berhasil mengungguli dua pasangan calon (paslon) pesaingnya.

Sementara paslon nomor urut 1 Anies-Muhaimin meraih 75 suara. Adapun Ganjar-Mahfud dari paslon nomor urut 3 hanya mendulang 16 suara.

Baca juga  Walhi Sulteng Ajak Anak Muda Pilih Wakil Rakyat Peduli Lingkungan

Jumlah pemilih di TPS 026 mencapai 247 orang, terdiri dari 111 laki-laki dan 136 perempuan. Namun total suara pemilih di TPS ini sebanyak 201 suara. Dari jumlah tersebut, terdapat 196 suara sah dan 5 suara dinyatakan tidak sah.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Rutan Kelas IIA Palu membuat sebuah terobosan dengan memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan pelayanan/hariansulteng

Palu

Digitalisasi Jadi Jurus Rutan Palu Tingkatkan Pelayanan dan Berantas Pungli
Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho menerima kunjungan silaturahmi Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Deni Gunawan, Senin (9/9/2024)/Ist

Palu

Kapolda Sulteng Terima Kunjungan Danrem 132/Tadulako, Bahas Sinergitas TNI-Polri
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid meninjau langsung pelaksanaan ujian seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap 2 untuk instansi Pemerintah Kota Palu, Senin (19/05/2025)/Pemkot Palu

Palu

Tinjau Pelaksanaan Seleksi PPPK Tahap 2, Wali Kota Palu: Semoga Semua Lulus

Donggala

PLN Besok Padamkan Listrik 4 Jam di Palu, Sigi, Donggala dan Parigi Moutong
Witan Sulaeman bersama Rismahani di acara lamaran, Sabtu (8/1/2022) malam/Instagram @witansulaiman

Palu

Akad Nikah Witan Sulaeman dan Rismahani Akan Disiarkan Live di Instagram Besok
Rutan Kelas IIA Palu/hariansulteng

Palu

5 Hari Nginap di Rutan Palu, Mantan Direktur Bank Sulteng Dibawa ke Klinik karena Sesak Napas
Istri Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Juliati Sapta Dewi Magdalena tinjau TK dan SD Kemala Bhayangkari di Huntap Tondo, Kota Palu, Kamis (23/2/2023)/hariansulteng

Palu

Bebaskan Biaya Pendaftaran, Istri Kapolri Tinjau Sekolah Kemala Bhayangkari di Huntap Tondo Palu
Direktur Pengembangan Strategi Penanggulangan Bencana BNPB, Agus Wibowo hadiri workshop kebencanaan di Palu, Kamis (14/7/2022)/hariansulteng

Palu

BNPB Sebut Gempa dan Tsunami Palu Bisa Kembali Terulang