Home / Palu

Jumat, 10 Mei 2024 - 19:03 WIB

Launching Puluhan Kendaraan Layanan Kesehatan, Wali Kota Palu: Jangan Hanya Dipakai Beli Nasi Kuning

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara simbolis menyerahkan puluhan kendaraan operasional kesehatan, Jumat (10/5/2024)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara simbolis menyerahkan puluhan kendaraan operasional kesehatan, Jumat (10/5/2024)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara simbolis menyerahkan puluhan kendaraan operasional kesehatan, Jumat (10/5/2024).

Adapun kendaraan operasional yang diserahkan antara lain 8 unit mobil puskesmas keliling, 17 motor pelayanan kesehatan dan satu unit ambulans PSC 119 Nagasi.

Mobil puskesmas keliling diperuntukkan bagi 8 puskesmas besar yakni Puskesmas Sangurara, Kamonji, Singgani, Mabelopura, Birobuli, Bulili, Pantoloan dan Tipo.

Sementara untuk 17 unit motor pelayanan kesehatan diperuntukkan bagi 14 puskesmas dan 3 unit untuk PSC 119 Nagasi.

Dalam sambutannya, Hadianto menyebut pengadaan kendaraan ini bertujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan yang lebih cepat kepada masyarakat.

Baca juga  Buka Muskot Pergatsi, Wawali Palu Harap Gateball Bisa Sumbang Emas di PON 2024

Dirinya meminta agar seluruh puskesmas lebih responsif dan ‘jemput bola’ berkaitan dengan pelayanan kesehatan.

“Jangan memang motor ini hanya dipakai pergi ba fotokopi, atau beli nasi kuning. Tapi ini betul-betul untuk pelayanan kesehatan. Ini bukan operasional dinas, tapi ini operasional kesehatan,” ucap Hadianto.

“Demikian halnya kendaraan roda empat, betul-betul untuk pelayanan kesehatan. Jangan sampai tidak dipakai untuk tujuannya. Saya minta para lurah ikut mengawasi,” katanya menambahkan.

Hadianto kembali menekankan agar respons kepada masyarakat lebih cepat dan pelayanan kesehatan diberikan secara maksimal.

Baca juga  Hadianto Rasyid Kukuhkan 54 Anggota Paskibraka Kota Palu 2024

Menurutnya, jika Pemerintah Kota (Pemkot) Palu meletakkan standar kerja sebaik-baiknya maka ke depan akan semakin meningkat.

Ia pun meminta kepala puskesmas se-Kota Palu agar meminimalisir komplain dari masyarakat dengan cara deteksi dini terhadap permasalahan-permasalahan yang ada.

“Usahakan minim komplain. Kalau bisa deteksi terlebih dahulu. Kalau mungkin besok ada keterlambatan dan ada penumpukan pasien, sudah diinformasikan terlebih dahulu,” terang Hadianto.

Di akhir sambutannya, Hadianto agar pelayanan di puskesmas secepatnya harus tersinkronisasi dengan aplikasi SangaluPalu sehingga proses pendaftaran bisa lewat aplikasi.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Ahmad Ali gelar konferensi pers terkait hasil sementara perolehan suara Pilgub Sulteng 2024, Rabu malam (27/11/2024)/Ist

Palu

Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri Klaim Unggul 41,81 Persen di Pilgub Sulteng 2024
Persipal Palu ditahan imbang 0-0 oleh Persiba Balikpapan di laga perdana grup timur Liga 2 Indonesia, Minggu (28/8/2022)/Ist

Olahraga

Awali Kompetisi Liga 2, Persipal Palu Ditahan Imbang Persiba Balikpapan di Kandang Sendiri
Dirlantas Polda Sulteng, Kombes Dodi Darjanto/Ist

Palu

Tak Mau Diwawancarai Pakai HP, Dirlantas Polda Sulteng Lecehkan Jurnalis SCTV di Palu
Pemerintah Kota (Pemkot) Palu meluncurkan ajang olahraga berskala nasional bernama Palu Sport Event (PSE) 2023/Pemkot Palu

Palu

Pemerintah Naikkan Total Hadiah Palu Sport Event Jadi Rp5 Miliar
Kepolisian Resor Kota Palu mengadakan kegiatan berbagi takjil, Jumat (14/4/2023)/hariansulteng

Palu

Polresta Palu Bagi-bagi Takjil Dikira Razia, Banyak Pengendara Putar Arah
Ketua AJI Palu, Yardin Hasan/Ist

Palu

AJI Palu Keluarkan Edaran soal Panduan Peliputan Pilkada 2024
Sekretaris Daerah Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti Pettalolo menghadiri pemusnahan barang bukti di halaman Kantor Kejaksaan Negeri Palu, Kamis (10/8/2023)/Pemkot Palu

Palu

Irmayanti Pettalolo Hadiri Pemusnahan Barang Bukti di Kejaksaan Negeri Palu
Jajaran pimpinan DPW Perindo Sulteng menyambangi Hadianto Rasyid di kediamannya/Ist

Palu

Bertemu Hadianto Rasyid, Perindo Siap Jadi Pengusung?