HARIANSULTENG.COM, PALU – Warga digegerkan dengan penemuan mayat lelaki di saluran drainase di Jalan Langsat, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Senin (20/6/2022).
Pengamatan HarianSulteng.com di lokasi pukul 15.15 Wita, area tempat kejadian perkara (TKP) kini telah diberi garis polisi.
Penemuan mayat ini terus menyita perhatian warga sekitar maupun pengendara yang melintas di Jalan Langsat.
Korban diketahui bernama Afandi, warga Jalan Sungai Manonda, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu.
Abdi, seorang warga menyebut korban pertama kali ditemukan sekitar pukul 09.00 Wita.
“Ditemukan jam 9 pagi, dia pemulung yang memang sering jalan-jalan di sini. Warga biasa memanggilnya Mr Bean,” katanya.
Kapolsek Palu Barat, Iptu Rustang bersama petugas Perusahaan Listrik Negara (PLN) telah meninjau TKP.
Pasalnya, Afandi diduga meninggal dunia akibat tersengat arus listrik dan telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara.
“Polisi masih terus bekerja bersama PLN. Tadi saya memantau langsung sambil meminta keterangan dari sejumlah saksi,” ujar Iptu Rustang. (Anw)