Home / Palu

Selasa, 8 April 2025 - 23:44 WIB

Kunjungi Parepare, Hadianto Rasyid Ingin Belajar Bangun Stadion Sepak Bola

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid didampingi sejumlah pejabat melakukan kunjungan kerja ke Kota Parepare, Sulawesi Selatan, Selasa (08/04/2025)/Ist

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid didampingi sejumlah pejabat melakukan kunjungan kerja ke Kota Parepare, Sulawesi Selatan, Selasa (08/04/2025)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid didampingi sejumlah pejabat melakukan kunjungan kerja ke Kota Parepare, Sulawesi Selatan, pada Selasa (08/04/2025).

Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Wali Kota Parepare, Tasming Hamid bersama jajaran di Aula Kantor Wali Kota Parepare.

Hadianto mengungkapkan bahwa kunjungan ini berawal dari pertemuan singkat antara dirinya dan Wali Kota Tasming saat kegiatan retret kepala daerah di Magelang.

Dalam pertemuan itu, ia menyampaikan niatnya untuk mengunjungi Parepare secara langsung, khususnya untuk melihat stadion yang dimiliki kota tersebut.

“Kami di Kota Palu sedang merancang revitalisasi besar-besaran salah satu lapangan sepak bola milik pemerintah kota yang terdampak cukup parah akibat gempa. Karena itu, kami ingin belajar dari Parepare yang sudah lebih dulu membenahi fasilitas olahraganya,” ungkap Hadianto.

Baca juga  Pemkot-Kadin Kota Palu Bahas Pembinaan UMKM

Hadianto juga menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat atas terpilihnya Tasming Hamid sebagai Wali Kota Parepare periode pertama.

“Terima kasih atas sambutan yang luar biasa. Saya juga ingin menyampaikan selamat atas amanah baru yang diemban Pak Wali. Semoga selalu diberikan bimbingan dan kekuatan oleh Allah SWT, dan sukses memimpin Parepare hingga periode berikutnya,” tuturnya

Pada kesempatan itu, Hadianto menyoroti keistimewaan Parepare yang memiliki berbagai julukan, seperti Kota Cinta, Kota Ulama, dan lainnya.

Baginya, Parepare sebagai kota religius yang kaya akan tempat ibadah yang indah, bahkan layak disebut sebagai kota seribu masjid.

Baca juga  Kunjungan Perdana ke Alkhairaat sebagai Wapres, Begini Paspampres Kawal Ma'ruf Amin

“Parepare juga memiliki kekuatan ekonomi tersendiri, salah satunya sebagai pusat pasar ikan yang besar. Ini menarik untuk kita pelajari bersama,” ucap Hadianto.

Hadianto berharap kunjungan ini menjadi langkah awal bagi terjalinnya kerja sama yang lebih erat antara Kota Palu dan Parepare di berbagai sektor, khususnya pembangunan infrastruktur, pengembangan ekonomi, dan tata kelola pemerintahan.

“Kami membawa beberapa kepala dinas hari ini karena kami ingin mendapatkan masukan langsung dari Pemerintah Kota Parepare. Semoga silaturahmi ini membawa manfaat dan memperkuat kerja sama antardaerah,” terangnya.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Hidayat Lamakarate janji sampaikan aspirasi warga terkait aktivitas pertambangan di Kelurahan Poboya ke PT CPM, Jumat (4/11/2022)/hariansulteng

Palu

Temui Warga Poboya, Hidayat Lamakarate Janji Sampaikan Aspirasi ke Pihak PT CPM
Fatin Shidqia Lubis hadiri konser amal di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (23/4/2022)/hariansulteng

Palu

Hadiri Konser Amal, Fatin Kenang Saat Pertama Kali Kunjungi Palu Usai Juara X Factor
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid/Ist

Palu

Pemkot Palu Akan Beri Modal Usaha Rp 20 Juta bagi Anak Muda, Cek Persyaratannya
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melakukan sesi wawancara dengan salah satu stasiun televisi nasional/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Canangkan Palu Sport Event Jadi Agenda Tahunan
Masyarakat Kelurahan Siranindi, Kota Palu menggelar event tahunan bernama Festival Tangga Banggo ke-4/hariansulteng

Palu

Parade Budaya hingga Pentas Musik Meriahkan Festival Tangga Banggo ke-4 di Kelurahan Siranindi
Kepala Rutan Kelas IIA Palu, Yansen/hariansulteng

Palu

Penghuni Over Kapasitas, Karutan Palu Harap Wali Kota Realisasikan Janji Pembangunan Gedung Baru
Rumah milik Derry Djanggola di Jalan Wolter Monginsidi, Kelurahan Lolu Utara, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu terbakar, Selasa (14/2/2023)/Ist

Palu

Diduga Kena Imbas Pembakaran Sampah, Api Lalap Rumah Derry Djanggola di Jalan Wolter Monginsidi
Kapal Motor (KM) Lambelu menjadi kapal terakhir yang sandar di Pelabuhan Pantoloan, Kota Palu jelang Idulfitri 1444 Hijriah, Minggu (16/4/2023)/hariansulteng

Palu

Lambelu Jadi Kapal Terakhir Tinggalkan Pelabuhan Pantoloan Jelang Idulfitri 2023