Home / Palu

Selasa, 8 April 2025 - 23:44 WIB

Kunjungi Parepare, Hadianto Rasyid Ingin Belajar Bangun Stadion Sepak Bola

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid didampingi sejumlah pejabat melakukan kunjungan kerja ke Kota Parepare, Sulawesi Selatan, Selasa (08/04/2025)/Ist

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid didampingi sejumlah pejabat melakukan kunjungan kerja ke Kota Parepare, Sulawesi Selatan, Selasa (08/04/2025)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid didampingi sejumlah pejabat melakukan kunjungan kerja ke Kota Parepare, Sulawesi Selatan, pada Selasa (08/04/2025).

Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Wali Kota Parepare, Tasming Hamid bersama jajaran di Aula Kantor Wali Kota Parepare.

Hadianto mengungkapkan bahwa kunjungan ini berawal dari pertemuan singkat antara dirinya dan Wali Kota Tasming saat kegiatan retret kepala daerah di Magelang.

Dalam pertemuan itu, ia menyampaikan niatnya untuk mengunjungi Parepare secara langsung, khususnya untuk melihat stadion yang dimiliki kota tersebut.

“Kami di Kota Palu sedang merancang revitalisasi besar-besaran salah satu lapangan sepak bola milik pemerintah kota yang terdampak cukup parah akibat gempa. Karena itu, kami ingin belajar dari Parepare yang sudah lebih dulu membenahi fasilitas olahraganya,” ungkap Hadianto.

Baca juga  Gandeng Millenium Waterpark, Pemkot Palu Perluas Manfaat Kartu Identitas Anak

Hadianto juga menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat atas terpilihnya Tasming Hamid sebagai Wali Kota Parepare periode pertama.

“Terima kasih atas sambutan yang luar biasa. Saya juga ingin menyampaikan selamat atas amanah baru yang diemban Pak Wali. Semoga selalu diberikan bimbingan dan kekuatan oleh Allah SWT, dan sukses memimpin Parepare hingga periode berikutnya,” tuturnya

Pada kesempatan itu, Hadianto menyoroti keistimewaan Parepare yang memiliki berbagai julukan, seperti Kota Cinta, Kota Ulama, dan lainnya.

Baginya, Parepare sebagai kota religius yang kaya akan tempat ibadah yang indah, bahkan layak disebut sebagai kota seribu masjid.

Baca juga  Sandi Uno Ziarah ke Makam Guru Tua di Kompleks Alkhairaat Palu

“Parepare juga memiliki kekuatan ekonomi tersendiri, salah satunya sebagai pusat pasar ikan yang besar. Ini menarik untuk kita pelajari bersama,” ucap Hadianto.

Hadianto berharap kunjungan ini menjadi langkah awal bagi terjalinnya kerja sama yang lebih erat antara Kota Palu dan Parepare di berbagai sektor, khususnya pembangunan infrastruktur, pengembangan ekonomi, dan tata kelola pemerintahan.

“Kami membawa beberapa kepala dinas hari ini karena kami ingin mendapatkan masukan langsung dari Pemerintah Kota Parepare. Semoga silaturahmi ini membawa manfaat dan memperkuat kerja sama antardaerah,” terangnya.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi - kekerasan seksual/Ist

Palu

Oknum Alumni FEB Untad Diduga Lecehkan Mahasiswi, Polisi Buru Pelaku
Final Piala Dunia 2022 mempertemukan Argentina vs Prancis/Instagram @jadwalpialadunia_

Palu

40 Tenant Kuliner Bakal Ramaikan Nobar Final Piala Dunia di Kantor Wali Kota Palu Malam Ini
Rocky Gerung/hariansulteng.com

Palu

Rocky Garung: Dungunya Kebijakan Power Plant di Tentena
Abdul Karim Aljufri (AKA) menjadi juri di acara show kedua lomba stand up comedy 'Ada Tawa di Banuata', Sabtu malam (29/6/2024)/hariansulteng

Palu

Kala Lomba Stand Up Comedy ‘Ada Tawa di Banuata’ Kocok Perut Abdul Karim Aljufri
apolresta Palu, Kombes Barliansyah meresmikan perubahan nomenklatur Polsek Palu Timur dan Polsek Palu Urara, Kamis (2/5/2024)/Ist

Palu

Kapolresta Palu Resmikan Perubahan Nomenklatur Polsek Palu Timur dan Palu Utara
Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) 02 Kota Palu menggelar muswil, Minggu (25/05/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Ajak RAPI Perkuat Solidiaritas dan Jaga Netralitas
PT Citra Palu Minerals (CPM) merupakan perusahaan pemegang kontrak karya atas konsesi pertambangan emas di Kelurahan Poboya, Kota Palu/BRMS

Palu

Buntut Pemutusan Hubungan Kerja Sama, LPM Kompak Suarakan ‘Usir CPM’ dari Poboya
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, menerima kunjungan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako (FEB Untad) di ruang kerjanya, Jumat (17/01/2025)/Pemkot Palu

Palu

Jadi Tuan Rumah, Pemkot Palu-FEB Untad Bahas Rencana Simposium Nasional Akuntansi Indonesia