Home / Palu

Sabtu, 9 Maret 2024 - 19:42 WIB

Kunjungan ke Polresta Palu, Kapolda Sulteng Bagikan Paket Sembako dan Kursi Roda

Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho mengunjungi Mako Polresta Palu di Jalan Sam Ratulangi, Sabtu (9/3/2024)/Ist

Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho mengunjungi Mako Polresta Palu di Jalan Sam Ratulangi, Sabtu (9/3/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho mengunjungi Mako Polresta Palu di Jalan Sam Ratulangi, Sabtu (9/3/2024).

Kedatangan Agus Nugroho beserta rombongan disambut langsung Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah.

Selain bersilaturahmi, orang nomor satu di Polda Sulteng itu turut membagikan paket sembako kepada warga masyarakat yang kurang mampu

“Tak hanya itu, kapolda juga menyerahkan bantuan kursi roda kepada warga penyandang disabilitas sebagai komitmen untuk mendukung kehidupan masyarakat yang berkebutuhan khusus,” ujar Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Djoko Wienartono.

Baca juga  CPM Serukan Kerja Sama Pemda-Masyarakat Atasi Tambang Ilegal di Poboya

Dalam kunjungannya, Agus menyempatkan diri melakukan pengecekan pelayanan di Polresta Palu seperti SPKT, SKCK dan satpas SIM.

“Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan pelayanan publik di Polresta palu sudah sesuai dengan standar yang ditetapkan,” terang Djoko.

Ia menyebut kunjungan kerja ini bertujuan untuk melihat dari dekat situasi dan kondisi Polresta Palu yang bertugas untuk menjaga dan memelihara kamtibmas di ibu kota Sulawesi Tengah.

Baca juga  Di Depan Wapres Ma'ruf, DPRD Sulteng Sebut Pemerintah Gagal Tangani Gempa 2018

Kapolda Sulteng, ujar Djoko, menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada jajaran Polresta Palu dalam pelaksanaan pengamanan Pemilu 2024 sehingga berlangsung aman, damai dan sejuk.

“Kapolda meminta jajaran Polresta Palu untuk mempersiapkan diri dalam memberikan pelayanan pengamanan bulan suci Ramadhan dan Idulfitri serta pengamanan Pilkada 2024,” pungkas Djoko.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo secara resmi membuka Pasar Ramadan 1446 Hijriah di Lapangan KONI Kota Palu Sabtu (01/03/2025)/Pemkot Palu

Palu

Irmayanti Pettalolo Buka Pasar Ramadan 1446 Hijriah di Lapangan KONI Palu
Ishak Basir/hariansulteng

Palu

Hadiri Pelantikan PKC PMII Sulteng, Ishak Basir Dorong Jiwa Entrepreneur di Kalangan Mahasiswa
Irmayanti Pettalolo menghadiri acara pembukaan Open Tournament Peace Kaili Sport Climbing Fest Wali Kota Palu Cup II tahun 2025, Kamis (3/7/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Sekkot Palu Hadiri Open Tournament Peace Kaili Sport Climbing Fest
Hadianto Rasyid dan Imelda Liliana Muhidin menghadiri rapat paripurna bersama DPRD Kota Palu, Sabtu (08/02/2025)/Pemkot Palu

Palu

Hadianto-Imelda Hadiri Rapat Paripurna Pengusulan Pengesahan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu Terpilih
Pemeriksaan kesehatan gratis/ilustrasi

Palu

Pemkot Palu Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis, Berikut Titik-titiknya
Dua remaja terkena busur akibat tawuran antar geng motor di Kota Palu, Jumat (07/02/2025)/Ist

Palu

Tawuran Geng Motor di Palu, Dua Remaja Terkena Busur di Pipi dan Tangan
Presiden Jokowi saat melayani foto selfie mahasiswa di Kota Palu/hariansulteng

Palu

Momen Jokowi Jadi Rebutan Selfie Mahasiswa di Palu
Tugu Perdamaian Nosarara Nosabatutu sebagai salah satu ikon Kota Palu, Sulawesi Tengah/Instagram @titienbenitam

Palu

Sambut HUT ke-44, Pemkot Palu Gelar Sayembara Desain Logo Berhadiah Total Rp 10 Juta