HARIANSULTENG.COM, PALU – Bakat bintang Timnas Indonesia, Witan Sulaeman mulai turun kepada adiknya, Muhammad Akbar Lionel Messi.
Bocah 12 tahun itu kini bergabung dengan tim Palu Selection dan akan mewakili Sulawesi Tengah di Kejurnas Forum Sekolah Sepak Bola Indonesia (Fossbi)
Palu Selection terdiri dari 12 pemain akan berlaga di Kejurnas Fossbi Nusa Tenggara Barat (NTB) 14 Januari 2022 mendatang.
Sekilas, nama adik Witan memiliki kemiripan dengan salah satu pemain terbaik dunia asal Argentina, Lionel Messi.
Ayah Witan, Humaidi mengaku memang mengidolakan striker Paris Saint Germain (PSG) tersebut.
Hal itulah yang membuat dirinya memberi nama putra bungsunya Muhammad Akbar Lionel Messi.
Humaidi mengatakan, Messi di tim Palu Selection berperan sebagai gelandang, sama seperti posisi favorit Witan Sulaeman.
“Posisi Messi gelandang, sama seperti kakaknya. Insya Allah dia berangkat ke NTB 12 Januari bersama tim Palu Selection,” kata Humaidi, Jumat (31/12/2021).
Messi rutin mengikuti latihan di Sekolah Sepak Bola (SSB) Galara Kota Palu, Sulawesi Tengah.
Hal ini sama seperti yang dijalani Witan selama di kampung halaman sebelum bergabung dengan Skuad Garuda.
Kepada HarianSulteng.com, Messi mengaku bercita-cita ingin mengikuti jejak sang kakak menjadi pemain Timnas Indonesia.
“Sudah lama suka main bola, sejak TK. Cita-cita ingin jadi pemain timnas,” ujar Messi. (Rmd)