Home / Nasional

Kamis, 9 Juni 2022 - 23:03 WIB

Jenazah Eril Ditemukan, Istri Ridwan Kamil: Alhamdulillah Allahu Akbar

Atalia Praratya dan Emmeril Kahn Mumtadz (Eril)/Instagram @ataliapr

Atalia Praratya dan Emmeril Kahn Mumtadz (Eril)/Instagram @ataliapr

HARIANSULTENG.COM, NASIONAL – Istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya mengucapkan syukur usai mengetahui jenazah putranya, Emmeril Kahm Mumtadz atau Eril ditemukan.

Melalui laman Instagram pribadinya, Atalia mengunggah potret siaran langsung konferensi pers terkait penemuan jasad Eril.

Ia menyatakan bahwa jasad lelaki yang ditemukan memiliki kesamaan DNA dengan dirinya.

“Alhamdulillah Allahu Akbar. DNA sudah dinyatakan sama dengan saya. Innalillahi wainna ilaihi rajiun,” tulis Atalia, Kamis (9/6/2022).

KBRI Bern Swiss mengumumkan bahwa jenazah Eril telah ditemukan pihak kepolisian setempat.

Baca juga  Viral Rombongan Presiden Jokowi Menepi dan Beri Jalan untuk Ambulans

“Pada Kamis 9 Juni 2022 siang waktu Swiss pihak kepolisian konfirmasi bahwa hasil DNA adalah Eril,” kata Dubes Indonesia untuk Swiss, Muliaman D Hadad dalam keterangan resminya.

Unggahan Atalia usai mengetahui jenazah Eril ditemukan/Instagram @ataliapr

Unggahan Atalia usai mengetahui jenazah Eril ditemukan/Instagram @ataliapr

Kabar ditemukannya jasad diduga Eril ini juga dilaporkan media lokal Swiss 20min.cih di hari yang sama.

Dalam laporannya, 20min menyebut seorang pria tak bernyawa ditemukan di dalam air di bendungan Engehalde di Bern pada Rabu (8/6/2022) pagi.

Baca juga  Jenazah Eril, Putra Ridwan Kamil Dijadwalkan Tiba di Indonesia Sore Ini

Dari hasil pemeriksaan forensik, diketahui bahwa korban tewas adalah WNI yang hilang di Aare sejak 26 Mei 2022.

“Pria berusia 23 tahun itu pergi berenang di sungai dan mengalami keadaan darurat. Dia tenggelam akibat kecelakaan ini. Almarhum adalah putra Gubernur Indonesia Ridwan Kamil,” tulis 20min.

Diketahui, Eril dilaporkan hilang terseret arus saat berenang di Sungai Aare, Bern, Swiss pada Kamis (26/5/2022).

Putra sulung Gubernur Jawa Barat itu di Swiss dalam rangka mencari kampus untuk melanjutkan pendidikan jenjang S2. (Sub)

Share :

Baca Juga

Presiden Prabowo Subianto meresmikan layanan Bank Emas dari PT Bank Syariah Indonesia (BSI), Rabu (26/02/2025)/Ist

Nasional

Resmi Diluncurkan Presiden Prabowo, BSI Jadi Bank Emas Syariah Pertama di Indonesia
Ilustrasi pengeroyokan/Ist

Nasional

Anggota TNI AD Tewas Dikeroyok Orang Tak Dikenal Bersenjata Tajam di Jakarta Utara
Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan usai laga Arema FC vs Persebaya, Sabtu (1/10/2022) malam/Ist

Nasional

Kerusuhan Laga Arema FC vs Persebaya, Tembakan Gas Air Mata di Stadion Kanjuruhan Salahi Aturan FIFA
Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Gatot Repli Handoko/Humas Polri

Nasional

Tersangka Teroris MIT di Sulteng Usia 22 Tahun Menyerahkan Diri karena Ketakutan
Serikat buruh menggelar demo tuntut upah layak dan mencabut UU Cipta Kerja di Depan Kantor DPRD Kota Palu, Rabu (24/11/2021)/hariansulteng

Nasional

MK Sebut Omnibus Law Bertentangan dengan UUD 1945
Wasekjen DPP PKB, Risharyudi Triwibowo/Ist

Nasional

Soroti Rencana Impor Beras 500 Ribu Ton, Wasekjen DPP PKB: Bukan Solusi dan Merugikan Petani
Ayah mendiang Laura Anna, Gabor Edelenyi memeluk erat guci berisi abu jenazah sang putri tercinta, Kamis (16/12/2021)/Ist

Nasional

Selesai Dikremasi, Sang Ayah Peluk Erat Guci Berisi Abu Jenazah Laura Anna
Ilustrasi/Ist

Nasional

Jurnalis Asal Palu Ditemukan Tewas di Jakarta, Komisi III DPR RI Minta Polisi Usut Tuntas