Home / Nasional / Olahraga

Jumat, 26 April 2024 - 10:25 WIB

Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23, Indonesia Singkirkan Korsel Lewat Drama Adu Penalti 11-10

Indonesia vs Korea Selatan di babak perempat final Piala Asia U-23 2024, Jumat dini hari (26/4/2024)/PSSI

Indonesia vs Korea Selatan di babak perempat final Piala Asia U-23 2024, Jumat dini hari (26/4/2024)/PSSI

HARIANSULTENG.COM, NASIONAL – Timnas Indonesia mencetak sejarah usai dipastikan melaju ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Skuad Garuda menantang salah satu tim unggulan juara Korea Selatan (Korsel) di babak perempat final, Jumat dini hari (26/4/2024).

Laga Indonesia vs Korea Selatan yang dihelat di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha ini berakhir sama kuat 2-2 selama 90 menit waktu normal.

Baca juga  Jokowi Tiba di Kota Palu Sore Ini, Menginap di Hotel Santika

Dua gol Timnas Indonesia dicetak oleh Rafael Struick pada menit ke-15 dan menit ke-45+4. Sementara gol Korea Selatan didapat melalui gol bunuh diri Komang Teguh pada menit ke-45 dan aksi Jeong Sang-bin pada menit ke-84.

Tak ada tambahan gol dari kedua tim selama dua kali perpanjangan waktu. Pertandingan kemudian dilanjutkan lewat adu penalti.

Baca juga  Semifinal Piala AFF, Indonesia vs Singapura Malam Ini di RCTI dan Live Streaming

Babak adu penalti ini berlangsung sengit dengan keunggulan Indonesia 11-10 atas Korea Selatan. Pratama Arhan menjadi penendang penentu untuk mengamankan tiket ke babak semifinal.

Dengan hasil ini, anak asuh Shin Tae-yong tinggal menunggu hasil pertandingan antara Uzbelistan vs Arab Saudi yang akan berlangsung pada Jumat (26/4/2024) pukul 21.00 WIB.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Detik-detik rombongan pengantar jenazah melakukan pengrusakan dan pengeroyokan terhadap seorang dosen ATIM di Jl Sunu Raya, Kota Makassar/Ist

Nasional

Viral Dosen di Makassar Dikeroyok Pengantar Jenazah karena Lambat Meminggirkan Kendaraan
Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka/Instagram @prabowo

Nasional

KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Jadi Presiden dan Wakil Presiden RI Terpilih
Tangkapan layar Kapolres Jakpus, Kombes Hengki meluapkan kekesalan atas pengeroyokan terhadap seorang perwira polisi saat mengamankan demostrasi Pemuda Pancasila, Kamis (25/11/2021)/Ist

Nasional

Perwira Polisi Luka-luka Dikeroyok Pemuda Pancasila, Kapolres Jakpus: Serahkan atau Kami Kejar
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara resmi menutup Festival Olahraga Tradisional (FOT) ke-2, Jumat (22/9/2023)/Pemkot Palu

Olahraga

Tutup Festival Olahraga Tradisional, Hadianto Kenang Main Hadang saat SD: Orang Kecil Kencang Larinya
Pelatih Persipal U-17, Andil Andika/hariansulteng

Olahraga

Pelatih Persipal Target Sapu Bersih Dua Laga Sisa Grup G Piala Soeratin U-17
Ilustrasi Densus 88 Antiteror Polri/Anadolu Agency

Nasional

3 Tokoh Agama Jadi Tersangka Terorisme, Seruan Jihad Lawan Densus 88 Beredar
Tangkapan layar detik-detik petir menyambar Sirkuit Mandalika jelang balapan MotoGP, Minggu (20/3/2022)/Ist

Olahraga

Viral Petir Sambar Aspal Sirkuit Mandalika di Tengah Aksi Pawang Hujan
Persipal Palu raih kemenangan perdana di Liga 2 Indonesia musim 2022/2023 kontra Sulut United, Minggu (4/9/2022)/@persipal_palu

Olahraga

Gol Injury Time Murdaim Antar Persipal Palu Raih Kemenangan Perdana di Liga 2