Home / Palu

Senin, 12 Februari 2024 - 19:06 WIB

Hadiri Pelepasan Logistik Pemilu, Sekkot Palu Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih

Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo menghadiri pelepasan logistik Pemilu 2024 dari Gudang Logistik KPU Palu di GOR Siranindi, Senin (12/2/2024)/hariansulteng

Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo menghadiri pelepasan logistik Pemilu 2024 dari Gudang Logistik KPU Palu di GOR Siranindi, Senin (12/2/2024)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Sekretaris Daerah Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti Pettalolo menghadiri pelepasan logistik Pemilu 2024 dari Gudang Logistik KPU Palu di GOR Siranindi, Senin (12/2/2024).

Sebanyak 14 truk pengangkut dilepas secara simbolis untuk mendistribusikan 2.040 kotak suara dan 4.288 bilik suara ke 16 kelurahan.

Mewakili Wali Kota Palu, Irmayanti menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang ikut terlibat dalam pengawalan distribusi logistik Pemilu 2024.

Ia pun mengajak seluruh masyarakat Kota Palu untuk beramai-ramai ke tempat pemungutan suara (TPS) pada 14 Februari 2024.

Baca juga  Ditutup Malam Ini, Yuk Berburu Baju Bekas Berkualitas di Event Palu Thrift Day

“Pemerintah Kota Palu berharap pesta demokrasi tahun ini dapat berjalan aman dan lancar. Kami mengimbau masyarakat untuk menggunakan hak suara dengan sebaik-baiknya,” kata Irmayanti.

Ketua KPU Palu, Idrus menjelaskan bahwa proses pendistribusian logistik pemilu di wilayahnya akan dilakukan bertahap selama dua hari.

Distribusi hari pertama menyasar 16 kelurahan. Sementara keesokan harinya, Rabu (13/2/2024), distribusi dilanjutkan ke 30 kelurahan.

Baca juga  Hadianto Cuti Kampanye, Irmayanti Pettalolo Ditunjuk Jadi Plh Wali Kota Palu

“Segmen pertama 16 titik, besoknya sebanyak 30 titik. Jadi total ada 46 titik (kelurahan) di Kota Palu. Ada 2 kategori logistik yang didistribusi. Pertama yaitu kotak suara beserta isinya. Surat suara, tinta semuanya ada di dalam kotak. Inilah yang pengawalannya sangat ketat,” terangnya.

“Selanjutnya ada perlengkapan pemungutan suara di luar kotak. Ada bilik suara, alat tulis, daftar hadir dan lainnya,” ungkap Idrus.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kota Palu, Hardi menghadiri acara Prom Night Kelas IX Angkatan 16 SMP Negeri Model Terpadu Madani, Jumat (23/05/2025)/Pemkot Palu

Palu

Kadisdikbud Palu Hadiri Prom Night Kelas IX SMP Negeri Model Terpadu Madani
Reny A Lamadjido bersama alumni HMI di Palu gelar diskusi jelang pelantikan pengurus KAHMI Kota Palu, Rabu (10/8/2022)/Ist

Palu

Wakil Wali Kota Reny Siap Pasang Badan Sukseskan Munas XI KAHMI di Palu
Polisi membongkar kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO) di Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

Palu

Polisi Amankan 3 Terduga Pelaku Perdagangan Orang via Aplikasi MiChat di Palu
Wisuda Universitas Tadulako beberapa waktu lalu/Ist

Palu

Ini Dia Nama Wisudawan Terbaik Untad Periode 109 dan 110
Forum Maroso untuk Ahmad Ali melakukan deklarasi dukungan kepada Ahmad Ali di Pilgub Sulteng 2024, Senin (3/6/2024)/hariansulteng

Palu

Deklarasi Dukungan, Forum Maroso untuk Ahmad Ali Komitmen Jaga Pluralisme
MAN 2 Palu melaksanakan PTM setelah dua tahun ditutup akibat pandemi Covid-19, Senin (25/7/2022)/hariansulteng

Palu

Cerita Siswa di Palu Kembali ke Sekolah: Seru Bertemu Teman-teman, Belajar Lebih Muda
Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Usman menghadiri apel siaga pengawasan Pilkada 2024, Sabtu (23/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Asisten Setda Kota Palu Hadiri Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024
Kepala Lapas Kelas IIA Palu hadiri coffee morning bersama wartawan, Selasa (31/1/2023)/hariansulteng

Palu

Lapas Palu Perketat Pengawasan Setelah Napi Terciduk Kendalikan Peredaran Narkoba