Home / Palu

Senin, 12 Februari 2024 - 19:06 WIB

Hadiri Pelepasan Logistik Pemilu, Sekkot Palu Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih

Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo menghadiri pelepasan logistik Pemilu 2024 dari Gudang Logistik KPU Palu di GOR Siranindi, Senin (12/2/2024)/hariansulteng

Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo menghadiri pelepasan logistik Pemilu 2024 dari Gudang Logistik KPU Palu di GOR Siranindi, Senin (12/2/2024)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Sekretaris Daerah Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti Pettalolo menghadiri pelepasan logistik Pemilu 2024 dari Gudang Logistik KPU Palu di GOR Siranindi, Senin (12/2/2024).

Sebanyak 14 truk pengangkut dilepas secara simbolis untuk mendistribusikan 2.040 kotak suara dan 4.288 bilik suara ke 16 kelurahan.

Mewakili Wali Kota Palu, Irmayanti menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang ikut terlibat dalam pengawalan distribusi logistik Pemilu 2024.

Ia pun mengajak seluruh masyarakat Kota Palu untuk beramai-ramai ke tempat pemungutan suara (TPS) pada 14 Februari 2024.

Baca juga  1 Dekade Kampung Baru Fair: Perjalanan Penuh Dedikasi, Inovasi dan Kebersamaan

“Pemerintah Kota Palu berharap pesta demokrasi tahun ini dapat berjalan aman dan lancar. Kami mengimbau masyarakat untuk menggunakan hak suara dengan sebaik-baiknya,” kata Irmayanti.

Ketua KPU Palu, Idrus menjelaskan bahwa proses pendistribusian logistik pemilu di wilayahnya akan dilakukan bertahap selama dua hari.

Distribusi hari pertama menyasar 16 kelurahan. Sementara keesokan harinya, Rabu (13/2/2024), distribusi dilanjutkan ke 30 kelurahan.

Baca juga  HIV/AIDS di Palu Capai 1.815 Kasus, Dinkes Perkuat Penanganan Lewat Program STOP

“Segmen pertama 16 titik, besoknya sebanyak 30 titik. Jadi total ada 46 titik (kelurahan) di Kota Palu. Ada 2 kategori logistik yang didistribusi. Pertama yaitu kotak suara beserta isinya. Surat suara, tinta semuanya ada di dalam kotak. Inilah yang pengawalannya sangat ketat,” terangnya.

“Selanjutnya ada perlengkapan pemungutan suara di luar kotak. Ada bilik suara, alat tulis, daftar hadir dan lainnya,” ungkap Idrus.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid kembali menemui anak-anak muda dari berbagai komunitas, Jumat (17/3/2023)/Pemkot Palu

Palu

Kembali Temui Para Komunitas, Hadianto Rasyid Sampaikan Progres Pembangunan Gedung Kesenian
Wakil Wali Kota Palu Reny A Lamadjido memimpin langsung jalannya upacara Peringatan HUT ke-60 SMP Negeri 2 Palu. 

Palu

Reny A Lamadjido : SMPN 2 Palu Sekolah yang Melahirkan Banyak Tokoh Penting
Pengamat politik Rocky Gerung/Instagram @rockygerungofficial

Palu

Terbuka untuk Umum, Dema UIN Datokarama Palu Bakal Gelar Seminar Hadirkan Rocky Gerung
Kepala Komnas HAM Sulteng Dedi Askary berkunjung ke Rutan Palu, Selasa (9/5/2023)/Ist

Palu

Jelang Pemilu 2024, Ketua Komnas HAM Sulteng Ingin Pastikan Penghuni Rutan Palu Gunakan Hak Pilih
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo mengikuti sosialisasi bersama Kementerian Kesehatan (Kemenkes) secara virtual dari ruang kerjanya, Senin (14/04/2025)/Pemkot Palu

Palu

Bahas Program SOPHI, Sekkot Palu Ikuti Sosialisasi Virtual Bersama Kementerian Kesehatan

Palu

Petugas Rutan Kelas II A Palu Berhasil Gagalkan Penyelundupan Narkoba Untuk Napi
Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Djoko Wienartono/Ist

Palu

Polda Sulteng Segera Autopsi Jenazah Pemuda yang Tewas Usai Ditangkap Polisi
Wali Kota Palu Hadianto Rasyid/istimewa

Palu

Hadianto Tetapkan Lapangan Vatulemo Pusat Solat Ied 1443 Hijriah