Home / Palu / Uncategorized

Sabtu, 19 Agustus 2023 - 15:38 WIB

Hadiri Mediasi, Habib Rotan Turun Tangan Redakan Konflik Antarwarga di Pasar Inpres Manonda

Habib Rotan hadiri mediasi dengan Polsek Palu Barat terkait penyelesaian konflik antarwarga di Pasar Inpres Manonda/hariansulteng

Habib Rotan hadiri mediasi dengan Polsek Palu Barat terkait penyelesaian konflik antarwarga di Pasar Inpres Manonda/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Pimpinan Majelis Zikir Nurul Khairaat, Habib Sholeh Alaydrus menghadiri proses mediasi di Polsek Palu Barat, Sabtu (19/8/2023).

Kehadiran ulama akrab disapa Habib Rotan itu guna menyelesaikan konflik antarkelompok warga yang terjadi di Pasar Inpres Manonda, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu.

Ia mendampingi warga yang menjadi korban pembacokan untuk memberikan keterangan. Proses mediasi turut dihadiri Asisten II Setda Kota Palu, Husaema.

Selesai mediasi, Habib Rotan mengimbau agar semua pihak menyerahkan penyelesaian kasus tersebut ke pihak kepolisian.

Ia juga secara khusus meminta kelompok warga yang berkonflik untuk langsung pulang ke rumah dan tidak kembali dulu ke pasar.

Baca juga  Kota Palu Raih Peringkat 4 Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2024

“Kita serahkan masalahnya ke kepolisian. Semoga bisa segera ditangkap pelakunya. Kemudian untuk semuanya selepas ini tidak ada yang ke pasar,” kata Habib Rotan.

Asisten II Setda Kota Palu, Husaema mengajak semua warga untuk saling bergandengan tangan. Ia berharap kepolisian bertindak profesional dalam mengusut kasus tersebut.

“Kejadian ini di luar kehendak kita. Tapi semua sudah terjadi, mari kita serahkan ke aparat penegak hukum untuk menanganinya. Kita semua bersaudara, mari menjaga Kota Palu yang tenteram dan damai,” ucap Husaema.

Baca juga  Kesal Pelayanan Lambat, Hadianto Ancam Ganti Pegawai Puskesmas Mamboro Palu

Terdapat 2 korban luka akibat pertikaian antarwarga di Pasar Inpres Manonda sekira pukul 11.00 Wita. Satu di antaranya tengah menjalani perawatan intensif di rumah sakit.

Kapolsek Palu Barat, AKP Rustang mengatakan bahwa pihaknya masih mendalami penyebab keributan tersebut.

Ia berharap warga dapat menahan diri dan tidak main hakim sendiri sebagaimana nasehat dari Habib Rotan.

“Permasalahan hari ini percayakan kepada kami. Insya Allah dalam waktu dekat kami akan mengamankan pelakunya, mohon doanya,” jelas Rustang. (Mrj)

Share :

Baca Juga

Andi Ilham mendatangi kantor polisi usai menjadi korban penipuan berkedok jual beli daring/Ist

Palu

Kurir Online di Kota Palu Jadi Korban Penipuan Berkedok Jual Beli Daring
Owner SJ Jersey Shop, Shafar Julianto/hariansulteng

Palu

Demam Piala Dunia 2022, Cerita Penjual Jersey di Palu Sebulan Raup Omzet Rp 120 Juta
Mahasiswa Fakultas Teknik dan Kehutanan Untad terlibat tawuran, Rabu (31/5/2023)/Ist

Palu

Mahasiswa Fakultas Teknik dan Kehutanan Untad Beberkan Kronologi Bentrok di Kampus
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menghadiri peringatan Isra Miraj 1446 H di Masjid Nurul Huda, Kelurahan Nunu, Kota Palu, Rabu (15/01/2025)/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Hadianto Rasyid Hadiri Peringatan Isra Miraj di Kelurahan Nunu
Kapolresta Palu pimpin apel pasukan pengamanan pergantian malam tahun baru, Sabtu (31/12/2022)/hariansulteng

Palu

Polresta Palu Terjunkan 417 Personel Amankan Malam Pergantian Tahun Baru
Forum Mahasiswa Morowali Bersaudara untuk Ahmad Ali mendeklarasikan dukungan di Kantor Banuata, Rabu malam (12/6/2024)/hariansulteng

Palu

Mahasiswa Morowali-Morut soal Sosok Ahmad Ali: Paling Berkontribusi Terhadap Pendidikan di Daerah Kami
Ketua PKC PMII Sulteng, Moh Rizal/Ist

Palu

Perangi Paham Intoleran, PMII Sulteng-JPMB Gelar Dialog Moderasi Beragama Besok
Puluhan stand UMKM akan memeriahkan Festival Media (Fesmed) 2022 mulai 9 Desember 2022 besok/hariansulteng

Palu

Besok, 29 Stand UMKM Ramaikan Festival Media di Jodjokodi Convention Center Palu