Home / Palu / Uncategorized

Sabtu, 19 Agustus 2023 - 15:38 WIB

Hadiri Mediasi, Habib Rotan Turun Tangan Redakan Konflik Antarwarga di Pasar Inpres Manonda

Habib Rotan hadiri mediasi dengan Polsek Palu Barat terkait penyelesaian konflik antarwarga di Pasar Inpres Manonda/hariansulteng

Habib Rotan hadiri mediasi dengan Polsek Palu Barat terkait penyelesaian konflik antarwarga di Pasar Inpres Manonda/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Pimpinan Majelis Zikir Nurul Khairaat, Habib Sholeh Alaydrus menghadiri proses mediasi di Polsek Palu Barat, Sabtu (19/8/2023).

Kehadiran ulama akrab disapa Habib Rotan itu guna menyelesaikan konflik antarkelompok warga yang terjadi di Pasar Inpres Manonda, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu.

Ia mendampingi warga yang menjadi korban pembacokan untuk memberikan keterangan. Proses mediasi turut dihadiri Asisten II Setda Kota Palu, Husaema.

Selesai mediasi, Habib Rotan mengimbau agar semua pihak menyerahkan penyelesaian kasus tersebut ke pihak kepolisian.

Ia juga secara khusus meminta kelompok warga yang berkonflik untuk langsung pulang ke rumah dan tidak kembali dulu ke pasar.

Baca juga  Terima Kunjungan ADB dan Bank Dunia, Wali Kota Palu Bahas Rehab Rekon Pascagempa 2018

“Kita serahkan masalahnya ke kepolisian. Semoga bisa segera ditangkap pelakunya. Kemudian untuk semuanya selepas ini tidak ada yang ke pasar,” kata Habib Rotan.

Asisten II Setda Kota Palu, Husaema mengajak semua warga untuk saling bergandengan tangan. Ia berharap kepolisian bertindak profesional dalam mengusut kasus tersebut.

“Kejadian ini di luar kehendak kita. Tapi semua sudah terjadi, mari kita serahkan ke aparat penegak hukum untuk menanganinya. Kita semua bersaudara, mari menjaga Kota Palu yang tenteram dan damai,” ucap Husaema.

Baca juga  Dies Natalis ke-13, Pemkot Palu Apresiasi Fakultas Kedokteran Untad Cetak Tenaga Medis

Terdapat 2 korban luka akibat pertikaian antarwarga di Pasar Inpres Manonda sekira pukul 11.00 Wita. Satu di antaranya tengah menjalani perawatan intensif di rumah sakit.

Kapolsek Palu Barat, AKP Rustang mengatakan bahwa pihaknya masih mendalami penyebab keributan tersebut.

Ia berharap warga dapat menahan diri dan tidak main hakim sendiri sebagaimana nasehat dari Habib Rotan.

“Permasalahan hari ini percayakan kepada kami. Insya Allah dalam waktu dekat kami akan mengamankan pelakunya, mohon doanya,” jelas Rustang. (Mrj)

Share :

Baca Juga

Forkopimda Sulteng sambut kedatangan Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Deni Gunawan, Sabtu (7/9/2024)/Ist

Palu

Tiba di Palu, Danrem 132/Tadulako Brigjen TNI Deni Gunawan Disambut Tarian Mokambu
KPU menetapan Hadianto Rasyid-Imelda Liliana Muhidin sebagai pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu terpilih dalam Pilkada 2024, Kamis malam (06/02/2025)/Pemkot Palu

Palu

KPU Tetapkan Pasangan Hadianto-Imelda sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu Terpilih
Antisipasi Tawuran, puluhan personel Polri bersiaga di sekitar Jembatan Lalove, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu malam (27/5/2023)/hariansulteng

Palu

Puluhan Polisi Bersenjata Siaga di Jembatan Lalove Antisipasi Tawuran Nunu-Anoa
Ilustrasi pembusuran/Ist

Palu

Seorang Pelajar Kena Busur Panah di Jalan Masjid Raya Palu, Polisi Buru Pelaku
Ancam kerusakan lingkungan dan rugikan negara, aktivis-pakar soroti penanganan PETI di Sulteng/Ist

Palu

Jatam Ajak Komnas HAM Desak Polda Sulteng Tertibkan PETI di Poboya
Sulut United lakoni latihan di Stadion Gawalise jelang laga kontra Persipal Palu/Instagram @sulutunited.fc

Olahraga

Liga 2: Sulut United Bertekad Pecundangi Persipal Palu di Hadapan Suporter Sendiri
Hadianto Rasyid dan Imelda Liliana Muhidin tiba di Bandara Mutiara Sis Aljufri, Senin (03/03/2025)/Pemkot Palu

Palu

Forkopimda dan Masyarakat Sambut Kedatangan Hadianto-Imelda di Bandara Mutiara Sis Aljufri
Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah/hariansulteng

Palu

Viral Video Tersangka Pembunuhan Anak Berjoget di Dalam Sel, Ini Penjelasan Kapolresta Palu