Home / Sulteng

Selasa, 29 Maret 2022 - 20:23 WIB

Gantikan Mendiang Zainal, Rosmini A Batalipu Dilantik Jadi Anggota DPRD Sulteng

Rosmini A Batalipu dilantik menjadi PAW Anggota DPRD Sulteng sisa masa jabatan tahun 2019 - 2024, Selasa (29/3/2022)/hariansulteng

Rosmini A Batalipu dilantik menjadi PAW Anggota DPRD Sulteng sisa masa jabatan tahun 2019 - 2024, Selasa (29/3/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM – Politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Rosmini A Batalipu resmi dilantik sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sulawesi Tengah (DPRD Sulteng).

Rosmini ditetapkan sebagai wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Buol dan Tolitoli berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 161.72-135 Tahun 2022.

Pengucapan sumpah janji dilakukan dalam rapat paripurna pengganti antarwaktu (PAW) sisa masa jabatan 2019 – 2024 di Gedung DPRD Sulteng, Jalan Sam Ratulangi, Kota Palu, Selasa (29/3/2022).

Baca juga  Demo Tolak Perppu Ciptaker, Mahasiswa Lempari Kantor DPRD Sulteng Sebelum Bubar

Rosmini A Batalipu menggantikan posisi almarhum Zainal Mahmud Daud sebagai Anggota Komisi 2 DPRD Sulteng.

Diketahui, Zainal Mahmud Daud meninggal dunia usai mendapat perawatan di RSUD Undata pada Desember 2021 lalu.

Baca juga  Rekapitulasi DPD RI Dapil Sulteng: Istri Bupati Morut Raup Suara Terbanyak, Putra Wagub Isi Kursi Terakhir

Ketua DPRD Sulteng, Nilam Sari Lawira meminta Rosmini melaksanakan tugas-tugasnya secara baik dan penuh tanggung jawab.

“Atas nama pimpinan DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, saya mengucapkan selamat kepada saudari Rosmini A Batalipu. Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa meridhoi tugas dan pengabdian kita kepada bangsa dan negara, khususnya rakyat Sulawesi Tengah,” ujar Nilam. (Rmd)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi pemilu/Ist

Palu

Pilkada 2024 Masuk Masa Tenang, Bawaslu Palu Keluarkan Imbauan untuk Media
Sejumlah massa tergabung dalam Forum Penyintas Layana melakukan aksi demonstrasi di Kantor DPRD Sulawesi Tengah (Sulteng), Senin (9/1/2023)/hariansulteng

Palu

Terusir Setelah 4 Tahun Bertahan di Huntara Layana Palu, Penyintas Gempa Demo di DPRD Sulteng
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Untad, Sagaf/hariansulteng

Palu

Wakil Rektor III Untad Pastikan Beri Hukuman ke Pelaku Perpeloncoan Mahasiswa di FEB dan Fapetkan
Ilustrasi - Sejumlah jurnalis meliput kedatangan Presiden Jokowi di Untad, Kota Palu, Agustus 2023/hariansulteng

Sulteng

Rumah Jurnalis Sesalkan TVRI Sulteng Rumahkan Belasan Kontributor Imbas Efisiensi Anggaran
Polisi meringkus residivis penipuan mengaku pejabat Polda Sulteng di Ciputat, Tangerang Selatan/Ist

Sulteng

Mengaku Wakapolda hingga Dirreskrimsus Polda Sulteng, Polisi Ringkus Pria Pemeras Pengusaha
Masyarakat adat Toraja rumpun Pong Salamba/Ist

Morowali

Pertahankan Lahan dari PT Vale, Masyarakat Adat Rumpun Pong Salamba Alami Intimidasi
Banjir bandang terjang 6 kecamatan di Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, Rabu (23/3/2022) pukul 03.00 Wita dini hari/Ist

Tolitoli

Banjir Bandang Terjang 6 Kecamatan di Tolitoli Hingga Putuskan 5 Jembatan
Untad menjadi tuan rumah pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) ke-XVI, Senin malam (12/6/2023)/hariansulteng

Palu

BEM Seluruh Indonesia Berkumpul, Mars Mahasiswa Berkumandang di Palu Golden Hotel