Home / Palu

Jumat, 4 Agustus 2023 - 23:40 WIB

Demo di DPRD Sulteng, Massa Tuntut Tinjau Ulang Pasal Penghinaan Presiden Buntut Ucapan Rocky Gerung

Massa dari Aliansi Pemuda Kota Palu melakukan aksi demonstrasi di depan Gedung DPRD Sulawesi Tengah/Ist

Massa dari Aliansi Pemuda Kota Palu melakukan aksi demonstrasi di depan Gedung DPRD Sulawesi Tengah/Ist

HARIANSULTENG.COM – Massa dari Aliansi Pemuda Kota Palu melakukan aksi demonstrasi di depan Gedung DPRD Sulawesi Tengah (Sulteng), Jumat (4/8/2023).

Aksi ini merupakan kali ketiga dalam tiga hari berturut-turut dari sejumlah kelompok pemuda di Palu yang memprotes ucapan Rocky Gerung.

Diketahui, Rocky Gerung dalam sebuah tayangan video menyebut Presiden Jokowi ‘Bajingan Tolol’ saat menjadi pembicara di hadapan massa buruh.

Baca juga  Polda Sulteng Ancam Tindak Tegas Pemblokir Jalan di Tinombo Selatan Parimo

Korlap aksi, Fhadel menyebut Rocky telah beberapa kali membuat kehebohan dengan kata-katanya yang menyinggung utamanya pemerintah.

“Sejak dia mengatakan ‘dungu’ hingga perkataan ‘bajingan dan tolol’ kepada peminpin negara ini, sayangnya kontroversi yang dilakukan Rocky terhadap presiden tidak dapat dipidana,” ungkapnya.

Dikatakan Fhadel, kasus dugaan penghinaan terhadap presiden merupakan delik aduan sebagaimana diatur dalam KUHP.

Baca juga  Ancam Kebebasan Pers, Jurnalis dan Masyarakat Sipil di Palu Gelar Aksi Tolak RUU Penyiaran

Menurutnya, ketentuan inilah yang membuat Rocky Gerung sulit diproses hukum atas berbagai pernyataan kontroversialnya.

“Dalam KUHP penghinaan terhadap presiden masum dalam delik aduan, maka dari itu kami mendesak dan mendorong DPRD Provinsi Sulawesi Tengah meneruskan ke DPR RI untuk meninjau kembali peraturan tersebut,” terang Fhadel. (Mrj)

Share :

Baca Juga

Sekelompok massa mengatasnamakan 'Aliansi Jaga Aqidah' menggelar aksi demonstrasi menolak rencana Festival Persahabatan Palu, Jumat (17/01/2025)/Ist

Palu

Dinilai Merusak Akidah, Massa Umat Islam Demo Tolak Festival Persahabatan Palu
Ribuan warga ikut menari Dero di acara semarak gebyar paket sembako murah NasDem Sulteng, Jumat malam (16/6/2023)/hariansulteng

Palu

Ribuan Warga Ikut ‘Ba Dero’ di Gebyar Paket Sembako Murah NasDem Sulteng
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid memimpin rapat koordinasi (rakor) penanggulangan kemiskinan di ruang Bappeda Kota Palu, Senin (25/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Hadianto Rasyid Pimpin Rakor Penanggulangan Kemiskinan
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid didampingi sejumlah pimpinan OPD kembali melakukan kunjungan ke beberapa kelurahan, Minggu (9/6/2024)/Pemkot Palu

Palu

Weekend, Wali Kota Hadianto Rasyid Serap Aspirasi Warga di Sejumlah Kelurahan
Hujan deras disertai angin kencang melanda Kelurahan Balaroa, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (15/2/2023)/Ist

Palu

Diterjang Angin Kencang, Belasan Rumah dan 2 Sekolah di Kelurahan Balaroa Palu Rusak
Pemkot Palu raih penghargaan Pemda Terinovatif dari Pemprov Sulteng/Ist

Palu

Pemkot Palu Raih Penghargaan Pemda Terinovatif dari Pemprov Sulteng
Sejumlah personel Brimob dikerahkan untuk mengamankan tempat wisata di Kampung Nelayan, Kota Palu, Sabtu (28/12/2024)/Ist

Palu

Libur Akhir Tahun, Brimob Sulteng Amankan Objek Wisata Kampung Nelayan Palu
Irmayanti Pettalolo membuka sosialisasi dan bimbingan teknis aplikasi Menara Masjid di Asrama Haji Transit Palu, Sabtu (22/02/2025)/Pemkot Palu

Palu

Dorong Optimalisasi Pengelolaan Zakat, Pemkot Palu Sosialisasikan Aplikasi Menara Masjid