Home / Ekonomi / Sulteng

Sabtu, 18 Desember 2021 - 20:33 WIB

BUMN Sebagai Lokomotif Pemulihan Ekonomi Nasional

Kementerian BUMN gelar sosialisasi BUMN Sebagai Lokomotif Pemulihan Ekonomi Nasional bertajuk

Kementerian BUMN gelar sosialisasi BUMN Sebagai Lokomotif Pemulihan Ekonomi Nasional bertajuk "Peran Penting CSR di Masyarakat" di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (18/12/2021)/Ist

HARIANSULTENG.COM – Staf Ahli Anggota DPR RI, Andi Juanda Agtas menjadi narasumber dalam sosialisasi BUMN Sebagai Lokomotif Pemulihan Ekonomi Nasional bertajuk “Peran Penting CSR di Masyarakat”

Acara tersebut berlangsung di Hotel Lawahba Jl Sisingamangaraja, Kelurahan Besusu Timur, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (18/12/2021).

Andi mengatakan, pandemi Covid-19 betul-betul memukul ekonomi masyarakat termasuk di Sulawesi Tengah.

Baca juga  BMKG Ungkap Hasil Pengamatan Gerhana Bulan Sebagian di Kota Palu

Terlebih, kata dia, Sulawesi Tengah pernah ditempa bencana gempa dan tsunami pada 2018 silam.

Sehingga ia mengajak sektor swasta bersama-sama dengan BUMN menyalurkan dana Corporate Social Responsibility (CSR) guna membantu warga terdampak.

“Bantuan dana CSR bisa mengurangi beban. Apalagi Sulawesi Tengah pernah mengalami bencana gempa kemudian disusul pandemi,” ungkap Andi.

Baca juga  Anggota DPR RI Supratman: BUMN Punya Peran Penting dalam Pemulihan Ekonomi Nasional

Ia menjelaskan, perusahaan memiliki tanggungjawab sosial terhadap masyarakat sekitar.

Hal itu sebagaimana tertuang dalam Undang-Undang (UU) Perseroan Terbatas (PT) Nomor 40 Tahun 2007.

“Penyaluran CSR bisa dalam bentuk sembako. Tanggungjawab sosial perusahaan swasta itu sama dengan BUMN, itu amanat Undang-Undang. CSR ini penting sebagai tanggungjawab moral,” kata Andi. (Agr)

Share :

Baca Juga

Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho menjenguk korban demo kawal putusan MK, Jumat (23/8/2024)/Ist

Palu

3 Mahasiswa dan 2 Warga Jadi Korban saat Demo Ricuh di Kantor DPRD Sulteng
Kepala DLH Kota Palu, Arif Lamakarate menghadiri aksi menanam 1.100 bibit mangrove di Pantai Bulu Pountu, Kelurahan Baiya, Kecamatan Tawaeli, Sabtu (10/6/2023)/Pemkot Palu

Palu

Peringati Hari Lingkungan Hidup, DLH Bersama PLN Tanam 1.100 Mangrove di Pantai Bulu Pountu Palu
Rukly Chahyadi/ist

Palu

Mantan Paskibraka Nasional Asal Sulteng Soroti BPIP soal Aturan Paskibraka Lepas Jilbab
Ilustrasi gempa bumi

Morowali

Gempa M 5,1 Guncang Morowali, BMKG: Dipicu Sesar Matano
Kasatpol PP Kota Palu, Nathan Pagasongan menghadiri sekaligus menyampaikan sambutan pada acara Musda Adat ke IV Brigade Manguni Indonesia (BMI) Kota Palu/Pemkot Palu

Palu

Hadiri Musda Adat BMI Kota Palu, Kasatpol PP: Momen Melestarikan Keaarifan Lokal
Polisi mengamankan terduga pelaku penganiayaan di Desa Soulove Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah/Ist

Sigi

Gegara Kelapa, Seorang Adik Bunuh Kakak Kandung di Kabupaten Sigi
Personel bersenjata lengkap disiagakan dalam Operasi Keselamatan Tinombala guna mencegah ancaman serangan teroris MIT, Minggu (6/3/2022)/Ist

Parigi Moutong

Cegah Serangan Teroris MIT, Personel Bersenjata Lengkap Diterjunkan dalam Operasi Keselamatan Tinombala
Isrini, ibu korban pembakaran di Desa Sidondo histeris saat menyaksikan rekonstruksi, Jumat (28/7/2023)/hariansulteng

Sigi

Tersangka Pembakaran Wanita di Sigi Peragakan 54 Adegan Rekonstruksi, Ibu Korban Menangis Histeris