Home / Palu

Minggu, 23 Juni 2024 - 20:11 WIB

Besok, 968 Petugas Pemutakhiran Data Pemilih se-Kota Palu Dilantik Serentak

Ketua KPU Palu, Idrus/hariansulteng

Ketua KPU Palu, Idrus/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Panitia Pemungutan Suara (PPS) akan melantik Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) se-Kota Palu, Senin besok (24/6/2024).

Proses pelantikan nanrinya turut disaksikan oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di 9 titik mulai pukul 08.00 Wita.

“Pelantikan Pantarlih besok dilakukan secara serentak mulai pukul 08.00 Wita sampai pukul 10.00 Wita,” ujar Ketua KPU Palu, Idrus, Minggu (23/6/2024).

Idrus menjelaskan, Kecamatan Mantikulore bertempat di dua titik, yakni di aula Kantor Kelurahan Lasoani dan Kelurahan Talise terdapat 207 Pantarlih bertugas di 104 TPS.

Kemudian pelantikan Pantarlih di Kecamatan Palu Utara dilaksanakan di aula serbaguna RSUD Madani, Kelurahan Mamboro Barat berjumlah 64 orang bertugas di 32 TPS.

Baca juga  Ngopi di Kantin Rumah Sakit, Iksan Tanggapi Santai Narasi 'Semut Lawan Gajah' di Pilkada Morowali

Selanjutnya Kecamatan Palu Timur berlangsung aula kantor kecamatan sebanyak.110 pantarlih bertugas di 55 TPS. Adapun Kecamatan Tawaeli bertempat di gedung serba guna kantor kecamatan, terdapat 61 Pantarlih bertugas di 32 TPS.

Kecamatan Palu Selatan bertempat di aula Bone Bulili Kantor Kecamatan Palu Selatan terdapat 178 pantarlih bertugas di 89 TPS. Kecamatan Tatanga berlangsung di Aula SMKN 4 Palu terdapat 136 Pantarlih bertugas di 68 TPS.

Baca juga  Arti Tagline 'Kueva' Pasangan Sangganipa, Cudy: Melawan Kemiskinan

Kecamatan Palu barat bertempat di aula pontren putri kompleks Alkhairaat Palu terdapat 118 pantarlih bertugas di 59 TPS.

Kecamatan Ulujadi bertempat di aula serbaguna kantor kecamatan ulujadi terdapat 94 pantarlih bertugas di 47 TPS.

“Total jumlah Pantarlih yang akan dilantik sebanyak 968 orang yang akan bertugas di 486 TPS. Selesai pelantikan akan dilanjutkan dengan bimbingan teknis dan apel siaga coklit serentak hari pertama. Pantarlih akan bertugas selama 30 hari menyasar sebanyak 127.401 kepala keluarga se-Kota Palu,” ucap Idrus.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Badan Narkotika Nasional Kota Palu bersama Satgas Pancasila Kelurahan Besusu Barat menggelar razia kos-kosan di RW 9, Jl Lorong Bakso, Minggu (20/11/2022) subuh.

Palu

3 Orang Penghuni Kos-kosan di Besusu Barat Positif Gunakan Narkoba
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menggelar dialog interaktif bersama sejumlah elemen masyarakat, Kamis (4/9/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Pajak Rumah Makan Skala Kecil di Palu Turun Jadi 5 Persen
Markas Polresta Palu di Jalan Sam Ratulangi, Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

Palu

Ibu Bocah Korban Pembunuhan di Palu Barat Dipolisikan Balik Keluarga Pelaku
Sejumlah personel Brimob dikerahkan untuk mengamankan tempat wisata di Kampung Nelayan, Kota Palu, Sabtu (28/12/2024)/Ist

Palu

Libur Akhir Tahun, Brimob Sulteng Amankan Objek Wisata Kampung Nelayan Palu
Syahlan Lamporo (kanan), pengacara ustaz AA tersangka dugaan pelecehan terhadap santri/hariansulteng

Palu

Pengacara Pertanyakan Alat Bukti Penetapan Tersangka Ustaz di Palu soal Dugaan Pelecehan Santri
Ratusan ASN lingkup Pemkot Palu mengikuti upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (HKN) ke-115, Senin (22/5/2023)/hariansulteng

Palu

Pimpin Upacara Hari Kebangkitan Nasional, Wawali Palu Kenang Organisasi Pemuda Budi Utomo
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Sebut Kebutuhan Air Bersih Jadi Masalah yang Sering Dikeluhkan Warga
RS Budi Agung, Jalan Maluku, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu/hariansulteng

Palu

Pasien VVIP Keluhkan Pelayanan Kesehatan di RS Budi Agung Palu