HARIANSULTENG.COM, PALU – Sebanyak 29 stand usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) akan memeriahkan Festival Media (Fesmed) 2022 mulai 9 Desember 2022 besok.
Acara bertajuk “Simposium Literasi dari Sulteng untuk Indonesia Digital” itu dilaksanakan selama 2 hari di Gedung Jodjokodi Convention Center (JCC), Kota Palu.
“Selain keikutsertaan pelaku UMKM, juga ada pelayanan publik seperti penerbitan SIM, pembuatan KTP dan pengurusan STNK,” kata Ketua Panitia Fesmed 2022, Muhammad Sharfin, Kamis (8/12/2022).
Fesmed 2022 ini terbuka untuk umum dan akan diisi berbagai rangkaian acara, seperti talkshow, pertunjukan musik dan lainnya.
Selain melihat pameran produk jurnalistik dari berbagai media, pengunjung juga dapat merasakan pengalaman menjadi presenter televisi.
Sebab pihak panitia turut menghadirkan presenter kenamaan dari TvOne, Brigita Manohara.
Festival media pertama di Bumi Tadulako ini diprakarsai Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI), Pewarta Foto Indonesia (PFI) dan Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI).
“Kegiatan ini bukan hanya kegiatan antar jurnalis, tapi untuk semua yang peduli pentingnya literasi,” ujar Sharfin. (Sub)