Home / Sigi

Rabu, 1 Desember 2021 - 00:56 WIB

Bawa Uang Nasabah Rp 75 Juta, Karyawan Amartha Hilang Misterius di Sigi

Orang hilang, Rahmi Eka Putry Zaenong/Ist

Orang hilang, Rahmi Eka Putry Zaenong/Ist

HARIANSULTENG.COM, SIGI – Karyawan PT Amartha Mikro Fintek dilaporkan hilang misterius saat melakukan pencairan ke rumah nasabah di Desa Soulowe, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi.

Hilangnya korban saat ini masih dalam proses penyelidikan Kepolisian Resor (Polres) Sigi.

Pihak Polres Sigi telah menerima laporan dengan Nomor : STPL/POH/02/XI/2021/SPKT-I/Sulteng/Res-Sigi.

Menurut laporan tersebut, korban bernama Rahmi Eka Putry Zaenong, warga BTN Puri Indah Jl Tara, Desa Kalukubula, Kecamatan Sigi Biromaru.

Baca juga  Nelayan Hilang saat Memancing di Perairan Teluk Tomini Ditemukan Selamat

Rahmi hilang kontak dengan perusahaan tempat ia bekerja sejak Senin (29/11/2021) sekitar pukul 16.00 Wita.

Wanita 22 tahun itu awalnya melaksanakan pelayanan angsuran dan pencairan ke rumah nasabah di Desa Watunonju, Kecamatan Sigi Kota dan Desa Soulowe, Kecamatan Sigi Biromaru.

Kemudian perjalanan rencananya akan dilanjutkan ke Desa Lolu, Kecamatan Sigi Biromaru dengan membawa uang pencairan sekitar Rp 75.804.000.

Namun sejak saat itu korban hilang kontak dan keberadaannya tak lagi diketahui oleh pihak perusahaan.

Baca juga  Jamin Kemudahan Investasi, Bupati Sigi Wanti-wanti Jajarannya Tak Lakukan Pungli

Dalam laporan polisi, pelapor turut menyebutkan ciri-ciri Rahmi Eka Putry Zaenong.

• Muka oval (memiliki lesung pipi)
• Memakai baju kemeja warna putih
• Rambut lurus panjang sebahu
• Tinggi badan 155 cm berat 55 Kg

Bagi masyarakat yang menemukan orang dengan ciri-ciri tersebut diimbau segera menghubungi nomor 0811-4509-337 (Polres Sigi) atau 0811-9104-764 (pelapor). (Fir)

Share :

Baca Juga

Polres Sigi gelar rekonstruksi kasus pembakaran wanita berusia 22 tahun, Jumat (28/7/2023)/hariansulteng

Sigi

Rentetan Adegan Rekonstruksi Wanita Dibakar di Sigi: Dipaksa Minum Miras, Ditikam Lalu Dicabuli
Masyarakar Desa Kamarora mengungsi pascagempa magnitudo 5,3/Ist

Sigi

Pengungsi Gempa Sigi Butuh Makanan Siap Saji hingga Selimut
Ilustrasi debt collector/Ist

Sigi

Nasib Nasabah ACC Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Tanggung Biaya Debt Collector Usai Mobil Ditarik Paksa di Sigi
Sejumlah penyintas bencana dan aktivis membentuk FPPM, Selasa (28/12/2021)/hariansulteng

Donggala

Korban Bencana Pasigala Gelar Aksi Akhir Tahun Besok, Beri Rapor Merah ke Pemerintah
Personel bersenjata lengkap disiagakan dalam Operasi Keselamatan Tinombala guna mencegah ancaman serangan teroris MIT, Minggu (6/3/2022)/Ist

Parigi Moutong

Cegah Serangan Teroris MIT, Personel Bersenjata Lengkap Diterjunkan dalam Operasi Keselamatan Tinombala
Bencana banjir melanda Desa Balongga dan Desa Sambo, Kecamatan Dolo Selatan, Kabupaten Sigi, Rabu malam (17/4/2024)/Ist

Sigi

Banjir Terjang Dua Desa di Kabupaten Sigi, Akses Jalan Palu-Bangga Terputus
Polisi mengamankan terduga pelaku penganiayaan di Desa Soulove Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah/Ist

Sigi

Gegara Kelapa, Seorang Adik Bunuh Kakak Kandung di Kabupaten Sigi
Momen Cawagub Sulteng, Sulaiman Agusto Hambuako blusukan ke pasar sambil berdialog dengan pedagang/Ist

Sigi

Blusukan ke Pasar, Cawagub Sulteng Agusto Siap Dijewer Jika Melupakan Masyarakat