Home / Palu

Minggu, 22 Desember 2024 - 21:11 WIB

Aksi Polwan Brimob Polda Sulteng Terjun Payung di Langit Bandara Mutiara Sis Aljufri

Aksi polwan Brimob Polda Sulteng terjun payung di langit Bandara Mutiara Sis Aljufri/Ist

Aksi polwan Brimob Polda Sulteng terjun payung di langit Bandara Mutiara Sis Aljufri/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Satuan Brimob Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar latihan terjun payung untuk meningkatkan kemampuan infiltrasi udara sekaligus mencetak atlet-atlet penerjun berbakat.

Kegiatan ini berlangsung di Bandara Mutiara Sis Aljufri, Jalan Abdurrahman Saleh, Kelurahan Birobuli Utara, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, sejak 20-23 Desember 2024.

Sebanyak 30 personel terpilih yang telah menyelesaikan pelatihan dasar di Korps Brimob Kelapa Dua Depok mengikuti latihan ini.

Dari puluhan peserta, tiga di antaranya merupakan personel Polwan Brimob Polda Sulteng yang turut menunjukkan kemampuan mereka dalam latihan terjun payung.

Baca juga  Polda Sulteng Sebut Masalah Tambang Ilegal Harus Ditangani Secara Komprehensif

Latihan ini didukung oleh kehadiran sejumlah pelatih terjun payung berprestasi dari Mako Korps Brimob Polri, termasuk Kompol Anjil Faozi.

Anjil merupakan anggota Polri yang sudah dikenal sebagai penerjun andal dengan sederet prestasi nasional dan internasional.

“Latihan ini adalah langkah penting untuk memastikan personel memiliki kesiapan teknis maksimal, baik untuk kebutuhan operasional maupun untuk mengharumkan nama Brimob di dunia olahraga,” kata Anjil, Minggu (22/12/2024).

Ia menjelaskan, latihan terjun payung ini merupakan kolaborasi bersama otoritas Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu.

Baca juga  Taklukkan Kalsel, Tim Voli Putri Sulteng Raih Posisi Ketiga Kapolri Cup 2024

Latihan dilaksanakan di sela-sela kegiatan operasional bandara tanpa mengganggu jadwal dan proses penerbangan.

Dansat Brimob Polda Sulteng, Kombes Kurniawan Tandi Rongre menyampaikan apresiasinya terhadap latihan tersebut.

Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kesiapan personel dalam menjalankan tugas strategis, tetapi juga menunjukkan potensi besar Brimob Polda Sulteng dalam mencetak individu berprestasi.

“Kami ingin memastikan personel tidak hanya unggul dalam tugas operasional, tetapi juga mampu membawa nama baik institusi di tingkat nasional dan internasional melalui olahraga,” ungkapnya.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah (Polda Sulteng) melakukan mutasi jabatan terhadap tiga pejabat utama (PJU) di wilayah hukum Polresta Palu/Ist

Palu

Polda Sulteng Mutasi 3 Pejabat Utama Polresta Palu, 2 di Antaranya Kapolsek
Abdul Kadir Karding terpilih sebagai Ketua Umum IKA SMADA Palu, Kamis (3/11/2022)/hariansulteng

Palu

Anggota DPR RI Abdul Kadir Karding Terpilih Pimpin IKA SMADA Palu Hingga 2026
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, didampingi wakilnya Reny A Lamadjido memimpin langsung jalannya apel Kesadaran Nasional, Senin (17/7/2023)/Pemkot Palu

Palu

Pimpin Apel Kesadaran Nasional, Wali Kota Palu Beri Pesan Penting ke Pegawai
Pengamanan di Pondok Pesantren Alkhairaat diperketat jelang kedatangan Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Kamis (6/1/2022)/hariansulteng

Palu

Mobil Gegana Bersiaga di Kompleks Alkhairaat Amankan Kedatangan Wapres Ma’ruf Amin
PKKMB Untad 2024, presiden mahasiswa serukan UKT berkeadilan untuk mahasiswa baru/Ist

Palu

PKKMB Untad 2024, Presiden Mahasiswa Serukan UKT Berkeadilan untuk Maba
Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) 02 Kota Palu menggelar muswil, Minggu (25/05/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Ajak RAPI Perkuat Solidiaritas dan Jaga Netralitas
HMI Cabang Palu menggelar dialog publik bertemakan "Urgensi Problematika Tenaga Kerja PT GNI: Kebijakan Negara vs Kebijakan Perusahaan", Minggu malam (5/2/2023)/hariansulteng

Palu

Bak Negara dalam Negara: Disnakertrans, Polda hingga DPRD Sulteng Akui Sulit Masuk ke PT GNI
Peringati maulid nabi di Kelurahan Siranindi, Habib Mukhtar ajak warga amalkan ajaran Rasulullah/hariansulteng

Palu

Peringati Maulid Nabi di Kelurahan Siranindi, Habib Mukhtar Ajak Warga Amalkan Ajaran Rasulullah