Home / Palu

Senin, 11 Desember 2023 - 18:22 WIB

AJI Palu-AMSI Sulteng Sebut Pemberitaan Media soal Isu Perubahan Iklim Masih Minim

Ketua AMSI Sulteng, Moh Iqbal (kiri) dan Sekretaris AJI Palu, Kartini Nainggolan (kanan) menjadi pembicara di Festival Media Hijau/hariansulteng

Ketua AMSI Sulteng, Moh Iqbal (kiri) dan Sekretaris AJI Palu, Kartini Nainggolan (kanan) menjadi pembicara di Festival Media Hijau/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Minimnya pemberitaan soal isu perubahan iklim menjadi persoalan yang mengemuka selama pelaksanaan Festival Media Hijau di Taman Gor, Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng).

Meski ancaman perubahan iklim telah menjadi pembahasan global belakangan ini, namun isu tersebut menempati porsi paling minim dalam pemberitaan media khususnya di Sulteng.

Kondisi itu diutarakan Sekretaris Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Palu, Kartini Nainggolan saat menjadi narasumber dialog hari pertama Festival Media Hijau, Minggu (10/12/2023).

“Rata-rata hasil liputan hanya sebatas memberikan informasi, bukan menjadi rujukan untuk menumbuhkan gerakan dalam menyikapi fenomena perubahan iklim,” ucap Tini, sapaannya.

Selain kurangnya kesadaran individu dari jurnalis, kebijakan redaksional juga mempengaruhi orientasi pemberitaan, persisnya menyangkut masalah lingkungan. Liputan berita kemudian hanya mengikuti arus kepentingan para pemiliknya.

Baca juga  Untad Segera Terapkan Tanda Tangan Elektronik pada Ijazah, Rektor: Mudah dan Lebih Aman

Umumnya, kata Tini, pemberitaan sebagian besar media di Sulteng masih menyasar liputan tentang politik, kasus kriminal, ekonomi maupun pendidikan.

“Bagaimana dengan dukungan newsroom? Liputan tentang kerusakan lingkungan bisa saja tidak bisa terbit karena adanya hubungan bisnis yang terjalin antara perusahaan dengan pemilik media. Ini juga menjadi tantangan yang sulit diatasi. Mungkin tidak ada jurnalis yang fokus pada masalah lingkungan,” terangnya.

Hal senada juga disampaikan Ketua Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Sulteng, Moh Iqbal dalam dialog di hari kedua bertema “Pengembangan Energi Baru Terbarukan di Indonesia”, Senin (11/12/2023).

Ia mengatakan bahwa media juga memiliki tugas penting untuk memberi pemahaman yang luas dan benar tentang transisi energi ke tengah publik.

“Karena dengan media yang fokus kepada isu transisi energi akan mampu memobilisasi dukungan masyarakat dan percepatan upaya dekarbonisasi sistem energi di Indonesia,” ujar Iqbal.

Baca juga  Dibuka Presiden Jokowi, Wawali Palu Hadiri Musnaslub Apeksi 2023 di Bogor

Sayangnya, AMSI mencatat masih sedikit media di Indonesia yang secara khusus fokus pada isu transisi energi, termasuk di Sulteng.

Bahkan, sejauh ini media hanya melihat isu transisi energi belum begitu menarik sehingga publikasinya hanya di tingkat permukaan tanpa menggalinya dan konsen melaporkannya kepada masyarakat.

“Padahal isu transisi energi itu sangat penting untuk dikawal media,” tegas Iqbal.

Melalui momentum Festival Media Hijau, mantan Ketua AJI Palu itu berharap ke depan media perlu secara masif menyuarakan isu transisi energi.

“Transisi energi bukan hanya menjadi isu nasional, namun secara masif sudah dikampanyekan secara global. Oleh karena itu, penting media di Indonesia fokus ke sana,” tandas Iqbal.

(Jmr)

Share :

Baca Juga

Gubernur Kalimantan Utara dan Maluku Utara hadiri puncak peringatan Haul Guru Tua ke-54 di Palu, Sabtu (14/5/2022)/Ist

Palu

Gubernur Kaltara dan Maluku Utara Hadiri Puncak Haul Guru Tua ke-54 di Palu
Polresta Palu menggelar deklarasi damai jelang Pemilu 2024, Jumat (6/10/2023)/hariansulteng

Palu

Gelar Deklarasi Pemilu Damai, Kapolresta Palu Ajak Seluruh Pihak Jaga Kamtibmas
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid mengukuhkan 54 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) 2024, Jumat (16/8/2024)/Pemkot Palu

Palu

Hadianto Rasyid Kukuhkan 54 Anggota Paskibraka Kota Palu 2024
Hadianto Rasyid saat menyerahkan 48 pick up sampah untuk 24 kelurahan/Instagram @hadiantorasyid

Palu

Wali Kota Hadianto Rasyid Akhiri Penantian Panjang Palu Raih Piala Adipura
Multisport Tournament resmi digelar di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (24/01/2025)/Pemkot Palu

Olahraga

Multisport Tournament Resmi Bergulir, Pertandingkan 6 Cabang Olahraga
Logo Musyawarah Nasional KAHMI ke XI di Sulawesi Tengah

Palu

KAHMI Rilis Logo Musyawarah Nasional ke XI di Sulawesi Tengah
Jaringan Advokasi Tambang (Jatam) menemukan dugaan aktivitas ilegal di area tambang emas Kelurahan Poboya, Kota Palu, Sulawesi Tengah/Ist

Palu

Investigasi Jatam Sulteng Temukan Dugaan Penambangan Ilegal di Poboya, PT AKM Buka Suara
Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Panca Marga Palu menggelar malam penganugerahan kepada 22 tokoh perempuan inspiratif dari Lembah Kaili, Minggu (22/12/2024)/Ist

Palu

STIA Panca Marga Palu Tetapkan 22 Perempuan Inspiratif di Lembah Kaili, Termasuk Reny Lamadjido