Home / Palu

Kamis, 7 September 2023 - 19:12 WIB

Pimpin Apel Juru Parkir, Komandan Kodim Palu: Tidak Ada Lagi Premanisme

Pemerintah melaksanakan bersama apel juru parkir se-Kota Palu, Sulawesi Tengah pada Rabu (6/9/2023)/Pemkot Palu

Pemerintah melaksanakan bersama apel juru parkir se-Kota Palu, Sulawesi Tengah pada Rabu (6/9/2023)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Pemerintah melaksanakan apel bersama juru parkir se-Kota Palu, Sulawesi Tengah pada Rabu (6/9/2023).

Apel tersebut dipimpin Komandan Kodim 1306/Kota Palu, Letkol Inf Endang Sumardi. Ia mengatakan bahwa kegiatan perparkiran di Kota Palu sudah memasuki tahap ketiga.

“Ini sebenarnya sudah masuk ke tahap ketiga yaitu pelaksanaan, yang awalnya melalui tahap perencanaan, penyerapan dan tahap pelaksanaan,” ujar Endang.

Baca juga  Ahmad Ali dan Istri Jalan Kaki Nyoblos di TPS 14 Tanamodindi Palu

Endang menyampaikan, pihaknya mulai 7- 9 September 2023 akan melaksanakan pendampingan terhadap juru parkir di Kota Palu.

“Tiga hari kedepan bakal dilakukan pendampingan kepada jukir oleh pihak Kepolisian, Satpol PP, Dishub Kota Palu, nanti akan ditambah pihak Kejaksaan dan Kodim,” ucapnya.

Baca juga  AJI Palu Imbau Media Terapkan Jurnalisme Damai dalam Beritakan Peristiwa di Pasar Inpres Manonda

Adapun tujuan dilakukannya pendampingan agar jukir di Kota Palu bebas dari pungutan liar dari premanisme.

“Tidak ada lagi premanisme, tak ada lagi anak kampung sini, akamsi tidak boleh,” kata Endang.

Ia berharap keamanan bisa terjaga dengan baik agar pendapatan PAD Pemerintah Kota Palu bisa tercapai. (Mrj)

Share :

Baca Juga

Pemerintah Kota (Pemkot) Palu meraih peringkat 1 dalam Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) tingkat Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) tahun 2024/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Raih Peringkat Pertama PPD Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah
Warga padati wahana permainan Taman Huntap Duyu Palu di akhir pekan, Minggu (6/11/2022)/hariansulteng

Palu

FOTO: Warga Padati Wahana Permainan Anak Taman Huntap Duyu Palu di Akhir Pekan
Pemkot Palu gandeng mahasiswa Untad Jadi fasilitator Kelurahan Cinta Statistik, Senin (26/2/2024)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Gandeng Mahasiswa Untad Jadi Fasilitator Kelurahan Cinta Statistik
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo simbolis meresmikan rumah produksi kelor PT Kelo 'I Mangge Palu di Jalan Uwe Tombua, Kelurahan Kayumalue, Kota Palu, Senin (20/11/2023)/Pemkot Palu

Palu

Sekkot Palu Resmikan Rumah Produksi Kelor di Kelurahan Kayumalue
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menghadiri malam ramah tamah HUT ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) tingkat Kota Palu, Sabtu (30/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Hadiri Malam Ramah Tamah HUT KORPRI, Wali Kota Palu: Momen Evaluasi Diri
Ilustrasi - Stop kekerasan terhadap jurnalis/Ist

Palu

Dandim Palu Beri Sanksi kepada Oknum TNI Pengintimidasi Jurnalis
Eddy Djunaedi Mahyuddin/Instagram @eddy.djunaedi

Palu

Jelang Konferkot ke-IX, Eddy Djunaedi Siap Maju Jadi Calon Ketua AJI Palu
Ilustrasi kebakaran/Ist

Palu

Pemkot Palu Pilih Driver Ojol Jadi Relawan Pemadam Kebakaran, Ini Alasannya