Home / Palu

Kamis, 3 November 2022 - 21:04 WIB

Anggota DPR RI Abdul Kadir Karding Terpilih Pimpin IKA SMADA Palu Hingga 2026

Abdul Kadir Karding terpilih sebagai Ketua Umum IKA SMADA Palu, Kamis (3/11/2022)/hariansulteng

Abdul Kadir Karding terpilih sebagai Ketua Umum IKA SMADA Palu, Kamis (3/11/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Ikatan Keluarga Alumni SMAN 2 (SMADA) Palu memilih Abdul Kadir Karding sebagai Ketua Umum IKA SMADA Palu periode 2022 – 2026 mendatang.

Anggota DPR RI Daerah Pemilihan VI Jawa Tengah itu menggantikan Hidayat Lamakarate dalam Musyawarah Besar (Mubes) IKA SMADA Palu, Kamis (3/11/2022).

Kadir didaulat seluruh peserta Musyawarah Besar (Mubes) IKA SMADA Palu oleh 27 angkatan di Gedung Pogombo, Kantor Gubernur Sulawesi Tengah.

Baca juga  Awali dengan Lagu 'Terbang' Milik The Fly, Rizki Drive Guncang Panggung Reuni Akbar IKA SMADA Palu

“Terima kasih kepada seluruh senior-senior atas kepercayaannya. Napas maupun semangat organisasi alumni itu kekeluargaan dan persahabatan,” ungkap Abdul Kadir.

Selain memberikan kontribusi khususnya kepada asal sekolah, Kadir menerangkan IKA bertujuan mempererat silaturahmi antarsesama alumni.

Legislator PKB kelahiran Donggala, 25 Maret 1973 itu juga mengajak alumni SMAN 2 Palu untuk saling mendukung dalam pengembangan karir.

Ia pun mengaku siap mendorong jika terdapat alumni yang ingin berkompetisi dalam pemilihan umum (pemilu) 2024.

Baca juga  Curhat ke Ahmad Ali, Ratusan Pengemudi Ojol Merasa Tak Diperhatikan Pemda

Meskipun demikian, Abdul Kadir mengingatkan agar alumni tidak membawa organisasi IKA SMADA Palu ke dalam ranah politik praktis.

“Salah satu tugas IKA mendistribusi alumni ke semua sektor untuk membangun daerah, kita akan mendorong. Alumni juga sudah memiliki pilihan, baik di partai, caleg dan sebagainya. Tetapi jangan dibawa terlalu jauh ke politik. Misalnya membawa organisasi untuk mendukung figur tertentu, itu tidak boleh,” katanya. (Sub)

Share :

Baca Juga

Empat dari enam terdakwa kasus dugaan bank garansi fiktif di Bank Sulteng menyatakan keberatan atas dakwaan yang dibacakan Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam sidang di Pengadilan Negeri (PN) Palu, Selasa (27/5/2025)/Ist

Palu

Empat Terdakwa Kasus Garansi Fiktif Bank Sulteng Keberatan soal Dakwaan JPU
Sejumlah jurnalis di Kota Palu mengadakan kegiatan sosial dengan berbagi takjil buka puasa di hari ke-21 Ramadan, Jumat (21/03/2025)/Ist

Palu

Jurnalis Kota Palu Bagikan Ratusan Paket Takjil di TPA Kawatuna
Andhika Paramandana dan Ridwan Alfarisi, perwakilan PT Donggi Senoro LNG jadi pembicara dalam dialog hari pertama Festival Media Hijau di Taman Gor, Kota Palu, Sulaweai Tengah, Minggu (10/12/2023)/hariansulteng

Palu

Bisnis LNG PT Donggi Senoro Jadi Energi Alternatif Hadapi Dampak Perubahan Iklim
JPMBN berkolaborasi dengan MAN 1 Palu menyelenggarakan dialog moderasi beragama, Jumat (8/3/2024)/hariansulteng

Palu

JPMBN Sulteng Ajak Pelajar di Palu Tanamkan Nilai Moderasi Beragama
Pasangan Anwar Hafid dan Reny A Lamadjido mendapat nomor urut 2 di Pilgub Sulteng 2024, Senin (23/9/2024)/hariansulteng

Palu

Dapat Nomor Urut 2, Anwar Hafid: Jalan Tengah Bagi Sulawesi Tengah
Balai Karantina Pertanian (Barantan) Kota Palu menggelar pelatihan jurnalistik, Rabu (23/2/2022)/Ist

Palu

Tingkatkan Kualitas Kehumasan, Karantina Pertanian Palu Gelar Pelatihan Jurnalistik
Kantor KPU Palu/hariansulteng

Palu

Berakhir Besok, KPU Palu Buka Layanan Pindah Memilih hingga Pukul 23.59 Wita
Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah (Polda Sulteng) melakukan mutasi jabatan terhadap tiga pejabat utama (PJU) di wilayah hukum Polresta Palu/Ist

Palu

Polda Sulteng Mutasi 3 Pejabat Utama Polresta Palu, 2 di Antaranya Kapolsek