Home / Sulteng

Senin, 12 September 2022 - 12:27 WIB

Momentum Hut 21, Demokrat Sulteng Kehadiran Wajah-wajah Baru

Momentum Hut 21 Demokrat: Demokrat Sulteng Kehadiran Wajah-wajah Baru

Momentum Hut 21 Demokrat: Demokrat Sulteng Kehadiran Wajah-wajah Baru

HARIANSULTENG.COM, PALUPartai Demokrat Sulawesi Tengah (Sulteng) kedatangan bebeberapa wajah baru.

Hal tersebut terlihat pada saat perayaan puncak hari ulang tahun (HUT) ke-21 Partai Demokrat yang digelar di Lapangan Vatulemo, Kelurahan Tanamodindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu. Minggu, (11/09/2022).

Pada kesempatan tersebut dilakukan inagurasi kepada 16 Kader baru yang ditandai dengan penyematan jaket Demokrat secara simbolis oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Sulteng, Anwar Hafid sebagai bentuk penyambutan kader baru oleh Demokrat Sulteng dan disaksikan oleh ratusan peserta HUT yang hadir.

Anwar Hafid mengatakan kehadiran kader baru ini merupakan tanda-tanda baik bagi partai Demokrat karena menurutnya para kader yang baru bergabung ini memiliki latar belakang serta ketokohan sehingga kedepan bisa memberikan kontribusi pada kemajuan partai Demokrat di Sulawesi Tengah.

“Kehadiran para tokoh-tokoh baru ini merupakan pertanda baik bagi kami di demokrat salah salah satu contoh dengan bergabungnya Ko Aweng dan kader baru yang lain seperti surprise bagi kami karena merupakan tenaga baru dan semangat yang bisa membantu kami dalam membesarkan Partai Demokrat di Sulawesi Tengah agar semakin terang dan sukses di 2024.” Jelas Anggota Komisi II DPR RI tersebut.

Baca juga  Gubernur Cudy Nonaktifkan Novalina dari Jabatan Sekdaprov Sulteng

Adapun 16 kader baru tersebut yakni, William Herlambang, Mansyur S, Abdi Razak, Mohammad Rifai Muthaher, Irwan Lahace, Moh.Irfan Taufan, Virginia Makalubi, Bowo Wijaksono, Ucu Susanto, Raodah, Rosniwati, Putra Zoar Padele, Tamsil Ismail, Dian Puspitasari, Abd.Gafur, dan Syarifudin Laudjeng.

Sementara itu William Herlambang Salah satu dari 16 kader yang baru saja bergabung di Partai Demokrat Sulteng mengatakan, dirinya senang karena telah diterima dan disambut baik menjadi kader Demokrat dan kedepan ia berjanji akan berkomitmen membantu kemajuan Partai Demokrat di Sulawesi tengah.

“Saya bersyukur dan berterima kasih bisa disambut baik di Partai ini dan saya berjanji akan mendedikasikan diri untuk perjuangan masyarakat bersama partai demokrat” ucapnya.

Lebih lanjut, bergabungnya dirinya di Partai Demokrat karena melihat kondisi masyarakat sekarang ia terpanggil untuk bisa turut berbuat kepada masyarakat lewat jalur politik dan Demokrat menurutnya adalah wadah yang cocok bagi dirinya untuk berkarir di Politik.

Baca juga  Ahmad Ali Sebut Sejumlah Sosok Potensial Maju Pilgub Sulteng 2024, Salah Satunya Nilam Sari Lawira

“Mohon doa dan dukungannya, Kedepan jika tuhan berkehendak 2024 saya siap maju menjadi calon anggota Legislatif DPRD Sulteng dari Dapil 6 Sigi-Donggala.” harap pengusaha yang akrap disapa Ko Aweng ini.

Lebih lanjut menurutnya, saat ini masyarakat perlu sosok legislator yang bukan hanya fokus pada kepentingan pribadi, akan tetapi dibutuhkan sosok yang betul-betul bisa menyampaikan aspirasi masyarakat dan memiliki perhatian serius terhadap kehidupan sosialnya.

“Lewat jalur politiklah kita bisa lebih mudah memperjuangkan nasib dan harapan masyarakat banyak, dimana dengan masuk kedalam legislatif kita bisa menjadi bagian dalam mengawal kebijakan pemerintah dan memastikan kebijakan tersebut betul-betul berpihak kepada masyarakat, sehingga bisa memberikan dampak bagi kesejahteraan masyarakat, seperti motto partai Demokrat yakni Harapan Masyarakat, Perjuangan Demokrat.” Tutupnya.

Share :

Baca Juga

Manjakan pemudik, Bus Harvest Executive Class di Palu sediakan fasilitas charger hp dan karaoke/hariansulteng

Palu

Manjakan Pemudik, Bus Harvest Executive Class di Palu Sediakan Charger Hp Hingga Karaoke
Ilustrasi mudik/Ist

Sulteng

NasDem Adakan Mudik Gratis ke 10 Kabupaten di Sulteng, Cek Persyaratannya
Asisten bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Usman membuka kegiatan Ngata Topodoka Fest jilid II tahun 2024, Jumat (8/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Ngata Topodoka Fest: Upaya Menjaga Warisan Budaya di Tengah Arus Globalisasi
Ekshumasi dan autopsi jenazah Muh Mughni Syakur berlangsung kurang lebih selama 3 jam, Senin (5/2/2024)/hariansulteng

Palu

Jasad Mughni Syakur Selesai Diautopsi, Polda Sulteng Pastikan Proses Hukum Terus Berjalan
Hotel Santika Palu hadirkan promo berbuka puasa barsama/Ist

Palu

Promo Ramadan di Hotel Santika Palu, Buka Puasa Sepuasnya Mulai Rp 135 Ribu
Presiden Jokowi saat meninjau lokasi gempa di Palu, Sulawesi Tengah pada tahun 2018/Sekretariat Kabinet

Buol

Mengenal Gempa Megathrust seperti Disebut BPBD Bisa Terjadi di Tolitoli dan Buol
Alumni Madrasah Aliyah Alkhairaat Lumbumamara Resmi daftar di Pilkades/istimewa

Donggala

Alumni Madrasah Aliyah Alkhairaat Lumbumamara Resmi Daftar Pilkades
Ribuan warga Kota Palu mengikuti zikir dan doa bersama pasangan Hidayat dan Andi Nur Lamakarate (HANDAL), Minggu malam (25/8/2024)/Ist

Palu

Dihadiri Ribuan Warga, Pasangan HANDAL Gelar Zikir dan Doa Bersama Jelang Pendaftaran Pilkada