Home / Sulteng

Minggu, 11 Mei 2025 - 22:01 WIB

Gangguan Transmisi 275 kV, Sebagian Besar Wilayah Sulteng Mati Listrik

Ilustrasi - Pemadaman listrik/Ist

Ilustrasi - Pemadaman listrik/Ist

HARIANSULTENG.COM – Sebagian besar wilayah di Sulawesi Tengah (Sulteng) mengalami pemadaman listrik, Minggu malam (11/05/2025).

Dalam keterangan resminya, PLN UP3 Palu menyatakan telah terjadi gangguan pada sistem transmisi 275 kV yang melintasi wilayah Latuppa, Pamona, dan Wotu.

Kondisi ini mengakibatkan sebagian Gardu Induk di Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara mengalami kehilangan tegangan.

Baca juga  Pohon Tumbang Sebabkan 6 Kecamatan di Sigi Tak Bisa Nikmati Listrik

PLN memastikan bahwa kondisi ini sedang ditangani secara intensif oleh tim operasional di lapangan.

Manajer PLN UP3 Palu, Yanuar menyampaikan bahwa pihaknya terus melakukan koordinasi cepat bersama Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Sulawesi Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Palu dan Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) Suluttenggo untuk mempercepat proses normalisasi sistem.

Baca juga  26 Operasi SAR Selama 3 Bulan, Basarnas Palu Selamatkan 58 Jiwa

“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan pelanggan. Saat ini tim kami terus bekerja untuk memastikan pasokan listrik dapat kembali pulih secara bertahap dan aman,” ujar Yanuar.

PLN mengimbau masyarakat untuk tetap tenang untuk menunggu proses pemulihan selesai. PLN berkomitmen memberikan layanan terbaik kepada pelanggan.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Seorang lansia yang hanyut terseret arus sungai di Desa Tonggolobibi, Kabupaten Donggala ditemukan meninggal dunia, Selasa (7/5/2024) pukul 12.13 Wita/Ist

Donggala

Lansia yang Hanyut di Sungai Tonggolobibi Donggala Ditemukan Meninggal
700 penumpang tiba di Pelabuhan Pantoloan pada arus balik Lebaran, Selasa (2/5/2023)/hariansulteng

Palu

Puncak Arus Balik Gelombang Kedua, Berikut Jadwal Keberangkatan di Pelabuhan Pantoloan
Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Djoko Wienartono/Ist

Morowali

Diduga Pungli Sopir Truk, Kanit Gakkum Satlantas Polres Morowali Dicopot
Polisi melakukan penggerebekan terhadap lokasi yang diduga dijadikan sebagai arena sabung ayam di Kelurahan Petobo, Kota Palu, Senin malam (10/03/2025)/Ist

Palu

Gerebek Arena Sabung Ayam di Petobo Palu, Polisi Dapati Lokasi Kosong Melompong
Direktur Walhi Sulteng, Sunardi Katili/Ist

Morowali

Walhi Sulteng Dukung Warga Tolak Izin Tambang Nikel di Morowali
KPU Palu menggelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi dan calon anggota DPRD terpilih Pemilu 2024, Jumat malam (14/6/2024)/hariansulteng

Palu

KPU Palu Tetapkan 35 Anggota DPRD Terpilih 2024-2029, Politisi Perempuan Kuasai Dapil 2
Pelayat berdatangan rumah duka Habib Shaleh di Jalan Sungai Manonda, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (11/11/2022)/hariansulteng

Palu

Habib Shaleh Aljufri Wafat, Pelayat Berdatangan ke Rumah Duka di Jalan Sungai Manonda Palu
Wali Kota Palu usai rapat bersama pengemudi ojol, Kamis (4/9/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Wali Kota Palu Terapkan Parkir Gratis bagi Ojek Online